Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kalah dari Johnny Depp, Kenapa Amber Heard Tetap Dapat Kompensasi Rp 29 Miliar?

Kompas.com - 02/06/2022, 11:37 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

KOMPAS.com- Amber Heard tetap menerima kompensasi sebesar 2 juta dolar AS atau sekitar Rp 29 miliar meskipun kalah di persidangan melawan mantan suaminya, Johnny Depp.

Walaupun mengajukan gugatan awal 50 juta dolar AS (sekitar 730 miliar) nilai yang akhirnya diputuskan untuk dibayar Amber adalah 10,35 juta dolar AS atau sekitar Rp 150 miliar.

Dengan rincian 10 juta dolar AS (Rp 145 miliar) sebagai compensatory damages atau kompensasi kerusakan.

Dan 350.000 dolar AS (sekitar Rp 5 miliar) sebagai punitive damages atau ganti rugi. Nilai ini awalnya ditetapkan sebesar 5 juta dolar AS oleh juri.

Baca juga: Ini yang Terjadi jika Amber Heard Tidak Sanggup Membayar Rp 150 Miliar pada Johnny Depp

Tapi hukum di Virginia memiliki batasan tentang nominal yang ditetapkan untuk punitive damages yaitu sebesar 350.000 dolar AS.

Di sisi lain, meskipun dinyatakan bersalah atas gugatan Johnny Depp, Amber ditetapkan mendapat compensatory damages sebesar 2 juta dolar AS atau sekitar Rp 29 miliar dibanding dalam gugatan baliknya 100 juta dolar AS (sekitar Rp 1,4 triliun).

Lantas kenapa Amber berhak mendapat 2 juta dolar disaat juri memenangkan kasus ini untuk Depp?

Perlu diketahui, nominal ini adalah kemenangan kecil dalam gugatan baliknya senilai 100 juta dolar AS.

Juri menemukan bahwa tim kuasa hukum Amber Heard membuktikan, sebagian, tapi tidak seutuhnya tentang klaim pencemaran nama baik dalam gugatannya.

Pernyataan yang dibuat oleh pengacara Depp, Adam Waldman, yang diterbitkan oleh London's Daily Mail, menjadi subjek klaim pencemaran nama baik yang diajukan Amber.

Juri meneliti tiga pernyataan yang dijadikan subjek klaim dan memutuskan bahwa Heard tidak membuktikan semua unsur pencemaran nama baik untuk pernyataan itu.

Dari tiga pernyataan, hanya satu pernyataan Waldman yang kemudian diputuskan oleh juri sebagai fitnah, sehingga memutuskan untuk memberikan Heard 2 juta dolar AS sebagai kompensasi.

Baca juga: Apa yang Terjadi pada Amber Heard jika Johnny Depp Menang di Pengadilan?

"Cukup sederhana ini adalah penyergapan, tipuan," kata Waldman kepada artikel Daily Mail pada tahun 2020.

"Mereka menjebak Depp dengan memanggil polisi, tetapi upaya pertama tidak berhasil. Para petugas datang ke penthouse, digeledah dan diwawancarai secara menyeluruh, dan pergi setelah melihat tidak ada kerusakan pada wajah atau properti," sambung Waldman.

Sebagai informasi, punitive damages atau ganti rugi biasanya diberikan atas kebijaksanaan pengadilan ketika perilaku terdakwa (dalam hal ini Amber) terbukti sangat berbahaya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Cerita Chicco Jerikho Mengalami Sepsis Usai Terinfeksi Covid, Sempat Hilang Kesadaran

Cerita Chicco Jerikho Mengalami Sepsis Usai Terinfeksi Covid, Sempat Hilang Kesadaran

Seleb
Parto Patrio Sakit Batu Ginjal, Kondisinya Membaik

Parto Patrio Sakit Batu Ginjal, Kondisinya Membaik

Seleb
Tiket Konser Sheila On 7 'Tunggu Aku Di' Makassar Dijual Hari Ini

Tiket Konser Sheila On 7 "Tunggu Aku Di" Makassar Dijual Hari Ini

Musik
Tiket Konser Sheila On 7 'Tunggu Aku Di' Samarinda Sold Out

Tiket Konser Sheila On 7 "Tunggu Aku Di" Samarinda Sold Out

Musik
Penjelasan Bisma Rocket Rockers Usai Ramai Dikritik Hanya Beri Jatah Makan Anak Rp 8.000 Per Hari

Penjelasan Bisma Rocket Rockers Usai Ramai Dikritik Hanya Beri Jatah Makan Anak Rp 8.000 Per Hari

Seleb
Sempat Ditahan karena Syuting Tak Berizin di Bali, Dita Karang hingga Hyoyeon SNSD Dikabarkan Telah Bebas

Sempat Ditahan karena Syuting Tak Berizin di Bali, Dita Karang hingga Hyoyeon SNSD Dikabarkan Telah Bebas

Seleb
Drama Queen of Tears Episode 15, Hyun Woo Berjuang dari Penjara

Drama Queen of Tears Episode 15, Hyun Woo Berjuang dari Penjara

K-Wave
Tak Mau Disebut Aji Mumpung, Catherine Wilson Bantah Minta Nafkah Rp 100 Juta Setelah Cerai

Tak Mau Disebut Aji Mumpung, Catherine Wilson Bantah Minta Nafkah Rp 100 Juta Setelah Cerai

Seleb
Respons Catherine Wilson Usai Tahu Alasan Idham Masse Gunakan Nama Ibunya Saat Beli Mobil

Respons Catherine Wilson Usai Tahu Alasan Idham Masse Gunakan Nama Ibunya Saat Beli Mobil

Seleb
Seo Ye Ji Kini Punya Akun Instagram

Seo Ye Ji Kini Punya Akun Instagram

K-Wave
Sinopsis Film Bad Boys for Life, Misi Balas Dendam Will Smith

Sinopsis Film Bad Boys for Life, Misi Balas Dendam Will Smith

Film
Sinopsis Film Stronger, Kisah Nyata Korban Bom Boston Marathon

Sinopsis Film Stronger, Kisah Nyata Korban Bom Boston Marathon

Film
Eko Patrio Ungkap Kondisi Parto Pasca-operasi Batu Ginjal

Eko Patrio Ungkap Kondisi Parto Pasca-operasi Batu Ginjal

Seleb
Simak Cerita Lukman Sardi hingga Marthino Lio soal Sosok Glenn Fredly di Hype Talk

Simak Cerita Lukman Sardi hingga Marthino Lio soal Sosok Glenn Fredly di Hype Talk

Film
6 Film Indonesia yang Diputar di Udine Far East Film Festival 2024

6 Film Indonesia yang Diputar di Udine Far East Film Festival 2024

Film
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com