Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daniel Mananta Dukung Kehadiran NFT di Bisnisnya

Kompas.com - 26/11/2021, 22:03 WIB
Ady Prawira Riandi,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presenter Daniel Mananta sangat mendukung kehadiran gelombang non-fungible token atau NFT di dunia digital.

Lewat kolaborasi dengan Project SEED, clothing line milik Daniel Mananta, Damn! I Love Indonesia, diharapkan menumbuhkan ekosistem NFT di Asia.

"Kita bangga menjadi salah satu backers-nya dan bagian dari new wave di Asia dengan membuat NFT limited edition bersama Project SEED," kata Daniel Mananta, dalam keterangan pers tertulis, Jumat (26/11/2021).

"Kita percaya gaming ecosystem Project SEED akan mengantar Indonesia ke level internasional," lanjutnya.

Baca juga: Daniel Mananta dan Viola Bersyukur walau 10 Tahun Pernikahan Dirayakan Tanpa Banyak Teman

Kolaborasi revolusioner antara Damn! I Love Indonesia and Project SEED percaya bahwa peluang unik gabungan NFT dan fashion brand akan menjadi populer di masa depan.

Apalagi, Project SEED sudah berfokus pada pembuatan game berkualitas yang mengintegrasi fitur-fitur DeFi dan menjadi hub GameFi untuk pemain juga developer game.

Tren dan hype terhadap NFT sendiri terus meningkat dari tahun ke tahun di Indonesia.

Dennis Adhiswara dan Imam Darto menjadi dua selebritas Indonesia yang sudah mulai mengoleksi karya seni NFT.

Baca juga: Goodie Bag Oscar Disebut Mencapai Rp 2,9 Miliar, Salah Satunya NFT Chadwick Boseman

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com