Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ahmad Dhani: 2023 Menuju Tahun Politik, Saya Kembali ke Dunia Saya

Kompas.com - 16/10/2021, 16:12 WIB
Cynthia Lova,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menjelang peringatan 30 tahun Dewa 19 berkarya, Ahmad Dhani memang lebih sering tampil di beberapa konser offline.

Ahmad Dhani sibuk mengatur semua proses persiapan konser perayaan 30 tahun berkarya.

"Saya rasa sebenarnya saya agak aktif di Dewa menjelang usia 30 tahun Dewa, saya cukup aktif dari tahun 2020, 2021 cukup aktif," ujar Ahmad Dhani saat ditemui wartawan baru-baru ini.

Baca juga: Bocorkan Harga Tiket Konser Tur, Ahmad Dhani Minta Baladewa Mulai Menabung

Ahmad Dhani mengatakan, ia sibuk mengarsipkan dokumen Dewa 19 menjelang perayaan 30 tahun band tersebut pada tahun 2022 mendatang. Baik itu mengarsipkan gambar, video, maupun musik.

Namun, Ahmad Dhani mengatakan, ada kemungkinan besar dirinya akan kurang aktif di Dewa 19 setelah tahun 2022.

"Cuma memang di 2023 mulai menuju tahun politik, apalagi tahun 2024 memang. Cuma memang tahun 2023 mulai menuju tahun politik, saya kembali ke dunia saya," kata Ahmad Dhani.

Baca juga: Al Ghazali Dapat Tawaran Main Film dengan Julia Roberts, Begini Respons Ahmad Dhani

Meski demikian, Ahmad Dhani menyatakan  dia tidak akan meninggalkan band yang sudah membesarkan namanya.

"Maksudnya gini sekarang saya aktif banget nih. Tapi bukan berarti tahun 2023 saya enggak aktif. Tapi kalau weekend saya selalu siap untuk Dewa 19," tutur Ahmad Dhani.

Diketahui, Dewa 19 akan menggelar konser tur ke 30 lokasi untuk merayakan 30 tahun berkarya pada tahun 2022. 28 kota di Indonesia, dan 2 lokasi lainnya, yakni Singapura dan Kuala Lumpur.

Baca juga: Rayakan 30 Tahun Berkarya, Dewa 19 Akan Gelar Konser di 30 Kota pada 2022

Sebagai informasi, Ahmad Dhani pernah berlaga di Pilkada Kabupaten Bekasi 2017. Saat itu dia menjadi calon wakil bupati mendampingi Sa'aduddin.

Namun pasangan Sa'aduddin-Ahmad Dhani dikalahkan oleh calon petahana, Neneng Hasanah Yasin-Eka Supria Atmaja.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com