Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daus Mini Bantah Tak Nafkahi Anak, Ini Penjelasannya

Kompas.com - 02/03/2021, 16:22 WIB
Ady Prawira Riandi,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Komedian Daus Mini membantah kabar bahwa ia tak menafkahi anaknya dari pernikahan dengan Yunita Lestari.

Daus Mini dikabarkan sudah tak lagi menafkahi sang anak sejak September 2020.

Daus mengaku mengurangi nafkah yang biasa diberikan lantaran kondisi ekonominya terganggu akibat pandemi Covid-19.

Baca juga: Kelanjutan Konflik Istri dan Mantan Daus Mini soal Tes DNA terhadap Buah Hati

"Kalau nafkah, secara bulanan yang biasa kita penuhi ini kemarin tidak kita penuhi karena corona. Adapun besar kecilnya itu Insya Allah sampai detik ini Daus penuhi kok," kata Daus saat ditemui di Komnas Perlindungan Anak di Jakarta Timur, Selasa (2/3/2021).

Kendati demikian, Daus Mini mengaku tetap memberikan uang untuk memenuhi kebutuhan anaknya kepada Yunita.

Acong Latief selaku kuasa hukum Daus Mini menjelaskan kliennya sudah tak lagi mengirim uang bulanan sejak Oktober 2020.

Baca juga: Komnas PA Sebut Mantan Istri Daus Mini Tak Perlu Lakukan Tes DNA pada Anaknya

"Kalau bulan Oktober tidak lagi mengirim setiap bulan, tapi anak butuh ini itu dipenuhi. Yang transfer itu bulanan. Dari dulu memang kalau kebutuhan tambahan selalu dia kasih cash. Artinya tetap bertanggung jawab, tapi tidak secara transfer," papar Acong.

Pada kesempatan yang sama, Daus Mini akhirnya menyelesaikan polemik soal tes DNA untuk anaknya dari pernikahan dengan Yunita Lestari.

Komnas Perlindungan Anak meminta polemik tersebut segera dihentikan dan tak dibahas lagi demi tumbuh kembang sang anak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com