Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Boy William Nge-Rap di Panggung Indonesian Idol, Anang Hermansyah Terpana

Kompas.com - 16/12/2020, 06:33 WIB
Ady Prawira Riandi,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presenter Boy William akhirnya memperlihatkan kemampuan yang tak dimiliki host Indonesian Idol sebelumnya, Daniel Mananta.

Skill yang tak dimiliki oleh Daniel Mananta tersebut adalah teknik rap atau bernyanyi cepat.

Semua berawal dari penampilan Mutiara Azka yang membawakan lagu "Anak Sekolah" milik almarhum Chrisye di babak Showcase 2 Indonesian Idol Special Season, Selasa (15/12/2020).

Lagu tersebut rupanya membuat para juri Indonesian Idol ingin bergoyang bersama di atas panggung.

Setelah itu, Boy William meminta Azka untuk bernyanyi rap di hadapan para juri.

"Si Azka ini kan bisa nge-rap. Ayo nge-rap apapun tentang Indonesian Idol. Ntar aku temenin kamu deh," kata Boy William.

Baca juga: Penampilan Atraktif Azka Pikat Juri Indonesian Idol

Azka lalu menunjukkan kemampuannya nge-rap demi meminta dukungan dari penonton dan voters.

Boy William lalu mengambil alih panggung dan membuat semua juri terpana dengan kemampuan rap-nya yang sangat cepat.

"Nang (Anang), Boy ngomong apa tadi dia?" ucap Ari Lasso.

Keseruan Indonesian Idol malam ini berlanjut ketika Anang Hermansyah ditantang nge-rap seperti Boy William.

Suami Ashanty ini lalu hanya menjadi bahan tertawaan para juri lain karena tidak mampu menirukan cara Boy William nge-rap.

"Terima kasih Azka gara-gara kamu mood kita di sini pada naik," ucap Boy William.

Baca juga: Ari Lasso Harapkan Para Peserta Indonesian Idol Bisa Taklukan Hati Penonton

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com