Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

India Lockdown, Shah Rukh Khan Tetap Optimis

Kompas.com - 06/04/2020, 10:10 WIB
Rintan Puspita Sari,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bintang Bollywood Shah Rukh Khan berusaha keras untuk membantu negaranya melawan virus corona.

Shah Rukh Khan berdonasi ke sejumlah tempat sekaligus untuk membantu menghadapi virus corona di negaranya.

Tidak hanya itu, dia juga menawarkan kantornya pada Brihanmumbai Municipal Corporation untuk membantu menambah kapasitas ruang karantina.

Melalui akun Twitter-nya, bintang film berusia 54 tahun itu membagikan pesan yang berisi tentang kondisi India saat ini.

Ia juga menyuntikkan semangat kepada para penggemarnya bahwa semua ini akan berlalu.

"Saya percaya saat ini dalam hidup kita, akhirnya menjadi sebuah kenangan, di saat kita memiliki waktu dan orang-orang terkasih dipelukan," tulisnya di Twitter @iamsrk.

"Di sini berdoa untuk semua orang, tetap selamat, jaga jarak, tetap sehat. PD: foto selfie-nya tidak ada kaitan dengan pesan, karena terlihat baik, jadi saya selipkan di dalamnya," tulis Shah Rukh Khan yang mengunggah foto selfie bersama dengan pesannya.

Kasus virus corona di India meningkat hingga 3.378, dengan jumlah kematian menjadi 77 orang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com