Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Endah N Rhesa Tampil Apik di Rooftop Gigs

Kompas.com - 04/02/2020, 21:37 WIB
Andika Aditia,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Duo grup Endah N Rhesa sukses tampil menghibur di acara Rooftop Gigs di Menara Kompas, Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (4/2/2020).

Duo yang juga merupakan pasangan suami-istri ini membagikan banyak kemeriahan selama penampilan.

Tak hanya menyanyikan lagu-lagu andalan, Endah N Rhesa juga bercerita tentang perjalanan mereka yang dirangkum dalam sebuah buku berjudul I'm All Ears.

Baca juga: Yuk, Nyanyi Bareng Endah N Rhesa di Rooftop Gigs Sore Ini

Buku tersebut ditulis oleh Eko Wustuk dengan merangkum 15 tahun perjalanan karier musik Endah N Rhesa.

Endah N Rhesa membuka penampilan dengan lagu "Remember Me" dan "You And I".

Di tengah-tengah penampilan, Endah N Rhesa sempat berbagi cerita tentang salah satu lagu hit mereka, yakni "When You Love Someone".

Banyak yang mengira, lagu tersebut bercerita tentang pengalaman cinta mereka berdua.

Baca juga: Im All Ears, Dokumentasi 15 Tahun Perjalanan Musik Endah N Rhesa

Tetapi, Endah (vokal & gitar) mengatakan, lagu tersebut terinspirasi dari berbagai pengalaman orang lain.

"Lagu When You Love Someone bukan tentang Endah N Rhesa, ini cuma menangkap tentang keresahan seseorang yang sulit mengungkapkan sesuatu ke orang yang disayangi," ucap Endah.

Band Indie Endah n Rhesa  tampil di acara Rooftop Gigs di Menara Kompas, Palmerah, Jakarta Pusat, Selasa (4/2/2020).KOMPAS.com/DIENDRA THIFAL RAHMAH Band Indie Endah n Rhesa tampil di acara Rooftop Gigs di Menara Kompas, Palmerah, Jakarta Pusat, Selasa (4/2/2020).

Meski begitu, Endah mengaku lagu ini sangat berkesan bagi dirinya.

"Tapi, ini jadi lagu pertama yang kami garap berdua," ujarnya.

Baca juga: Warisan Berbeda dari Endah N Rhesa, Sebuah Buku

Setelah itu, Endah N Rhesa melanjutkan kembali penampilan dengan membawakan lagu-lagu favorit seperti "Baby It's You", "We", "Wish You Were Here", "When You Love Someone", dan "Liburan Indie".

Endah N Rhesa tak hanya bernyanyi, mereka berkali-kali menampilkan kemampuan memainkan instrumen musik dengan apik.

Lalu, dengan baik hati, Endah N Rhesa menutup penampilan dengan endcore satu lagu tambahan.

Baca juga: Alasan Endah N Rhesa Buat Buku Perjalanan 15 Tahun Bermusik

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com