Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Perlu Dicuci, Begini Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Sandal

Kompas.com - Diperbarui 05/03/2023, 13:09 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketika dipakai untuk berjalan, sandal yang kamu gunakan akan menyerap bau keringat dari kaki yang pada akhirnya menimbulkan bau tak sedap.

Alih-alih membuangnya, kamu bisa menghilangkan bau tak sedap yang ada di sandal milikmu menggunakan beberapa bahan yang mungkin ada di dapurmu.

Merawat sandalmu sesering mungkin juga akan membantu memastikan baunya hilang dan akan menjaganya tetap awet.

Baca juga: Cara Tepat Menyimpan Sepatu dan Sandal agar Rumah Tidak Berantakan

Ilustrasi sandal jepit.UNSPLASH/ALEX AZABACHE Ilustrasi sandal jepit.

Dilansir Hunker, berikut ini panduan cara menghilangkan bau tak sedap dari permukaan sandal tanpa harus dicuci.

Taburkan soda kue atau baking soda di atas permukaan sandal yang memunculkan bau tak sedap.

Jangan gunakan sandal terlebih dahulu, biarkan soda kue yang ditaburkan tetap menempel di permukaan sandal selama semalaman.

Setelah semalaman, goyangkan sandal di atas kantong sampah atau luar ruangan untuk menghilangkan bubuk soda kue.

Baca juga: Manfaat Mengenakan Sandal di Dalam Rumah

Masukkan air panas dan cuka putih suling dalam jumlah yang sama ke dalam sebuah mangkuk.

Setelah itu basahi waslap atau kain lembut yang bersih dengan larutan cuka panas tersebut.

Bersihkan bagian dalam sandal dengan larutan tersebut. Usap semua area permukaan sandal yang mungkin mengeluarkan keringat.

Baca juga: 10 Barang Ini Ada Tanggal Kedaluwarsanya, Sandal hingga Sikat Gigi

Letakkan sandal di tempat yang kering. Jika masih bau, ulangi proses di atas sampai sandal benar-benar menghilangkan baunya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Mudah, Begini Cara Membuat Sabun Cuci Baju di Rumah

Mudah, Begini Cara Membuat Sabun Cuci Baju di Rumah

Do it your self
Cara Membersihkan Dinding Dapur yang Dicat

Cara Membersihkan Dinding Dapur yang Dicat

Do it your self
5 Pengharum Ruangan Alami, Bikin Rumah Lebih Segar

5 Pengharum Ruangan Alami, Bikin Rumah Lebih Segar

Housing
7 Inspirasi Gorden Kamar Tidur yang Estetik dan Fungsional

7 Inspirasi Gorden Kamar Tidur yang Estetik dan Fungsional

Decor
6 Kegunaan Minyak Zaitun untuk Membersihkan Rumah

6 Kegunaan Minyak Zaitun untuk Membersihkan Rumah

Do it your self
6 Ide Kamar Cantik untuk Anak Perempuan

6 Ide Kamar Cantik untuk Anak Perempuan

Decor
3 Penyebab Mesin Pencuci Piring Berbau dan Cara mengatasinya

3 Penyebab Mesin Pencuci Piring Berbau dan Cara mengatasinya

Home Appliances
Cara Menghilangkan Stiker di Kaca Jendela, Bisa Pakai Cuka

Cara Menghilangkan Stiker di Kaca Jendela, Bisa Pakai Cuka

Do it your self
Mudah, Cara Memperbanyak Tanaman Hias Lidah Mertua

Mudah, Cara Memperbanyak Tanaman Hias Lidah Mertua

Pets & Garden
5 Barang Kamar Tidur yang Sebaiknya Dibeli Bekas

5 Barang Kamar Tidur yang Sebaiknya Dibeli Bekas

Housing
Mesin Cuci Bukaan Depan Vs Mesin Cuci Bukaan Atas, Mana yang Terbaik?

Mesin Cuci Bukaan Depan Vs Mesin Cuci Bukaan Atas, Mana yang Terbaik?

Home Appliances
7 Perawatan Kulkas yang Dapat Menurunkan Tagihan Listrik

7 Perawatan Kulkas yang Dapat Menurunkan Tagihan Listrik

Home Appliances
5 Cara Merawat Sepatu Kulit agar Tetap Berkilau dan Awet

5 Cara Merawat Sepatu Kulit agar Tetap Berkilau dan Awet

Do it your self
Bawa Hoki, Ini Cara Merawat Tanaman Lucky Bamboo di Dalam Ruangan

Bawa Hoki, Ini Cara Merawat Tanaman Lucky Bamboo di Dalam Ruangan

Pets & Garden
6 Penyebab Pakaian Berbulu

6 Penyebab Pakaian Berbulu

Home Appliances
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com