Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Ide Dekorasi Rumah dengan sentuhan Modern untuk Tahun Baru Imlek

Kompas.com - 01/02/2021, 15:12 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

Sumber LivSpace

JAKARTA, KOMPAS.com — Tahun Baru Imlek 2021 sudah dekat. Inilah saatnya kamu untuk menghias rumah dengan dekorasi khas Imlek yang biasanya serba merah.

Ada beberapa ide untuk menempatkan dekorasi Imlek demi memberikan suasana baru di rumah. Selain itu, ide baru juga bisa membuat dekorasi Imlek yang biasanya bernuansa tradisional, menjadi dekorasi dengan sentuhan modern dan kontemporer.

Berikut adalah enam ide dekorasi yang bisa kamu coba, dilansir dari Livspace, Senin (1/2/2021). 

Baca juga: Furnitur Retro Bakal Kembali Populer untuk Dekorasi Rumah

1. Sepasang bait bijak di pintu

Sepasang kata bijak Tahun Baru biasanya ditempel di pintu utama dengan harapan baik atau ekspresi kebahagiaan.

Secara tradisional, harapan Tahun Baru Imlek dipasang berpasangan karena keberuntungan dan kemakmuran dikaitkan dengan angka.

Harapan ini biasanya ditulis dengan tinta hitam di atas kertas merah dalam bentuk bait. Kamu bisa membiarkan bait-bait kata-kata penuh harapan ini tetap ada sampai Tahun Baru berikutnya.

Kamu juga dapat menorehkan keyakinan dan meletakkannya di dinding sebagai bagian dari dekorasi.

Baca juga: Simak, Tren Dekorasi Rumah yang Perlu Diperhatikan Tahun Ini

2. Lampu merah

Tahun Baru Imlek selalu dikaitkan dengan lentera khas Imlek sebagai dekorasi tradisional. Untuk kamu yang ingin memberikan sentuhan modern, kamu bisa mencoba meletakkan sederet lampu hias LED berwarna merah di bagian pintu masuk rumah.

Kamu bisa menempelkan lentera kertas buatanmu sendiri di sekitar untaian lampu-lampu kecil dan lampu lentera buatanmu sendiri sudah siap memberi sentuhan berbeda.

Lampu merah terang ini cukup untuk meramaikan setiap sudut rumah. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com