Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Adik Perempuan Kim Jong Un, Kim Yo Jong Sebut Korea Selatan "Burung Beo" Amerika Serikat

Kompas.com - 30/03/2021, 10:45 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

PYONGYANG, KOMPAS.com - Adik perempuan Kim Jong Un, Kim Yo Jong, mengkritik Presiden Korea Selatan Moon Jae In seperti "burung beo" Amerika Serikat, terkait responsnya terhadap uji coba rudal Korea Utara belum lama ini.

Menurut laporan media pemerintah Korut, KCNA, pada Selasa (30/3/2021), Kim Yo Jong menyebut pernyataan Moon "tidak tahu malu", karena mendukung Amerika Serikat yang mengutuk uji coba rudal Korea Utara.

Baca juga: Korea Utara Uji Coba Rudal, Biden Lontarkan Ancaman

Melansir Yonhap pada Selasa (30/3/2021), sindiran Kim Yo Jong itu merujuk kepada pidato Moon pada Juli 2020, yang menggambarkan uji coba rudal oleh Institut Sains Pertahanan Korea Selatan sebagai upaya untuk membangun perdamaian dan dialog diplomatik di Semenanjung Korea.

Ia tak terima program rudal balistik dan nuklir yang dilakukan oleh Akademi Ilmu Pertahanan DPRK, kemudian disebut sebagai ancaman serius bagi perdamaian dan keamanan internasional.

Baca juga: Korea Utara Umumkan Uji Coba Rudal Baru, Ini Jenisnya

"Perilaku tidak masuk akal dan berwajah kurang ajar dari Korea Selatan persis sama dengan logika AS yang mirip gangster," kata Kim Yo Jong dalam pernyataan yang dimuat oleh KCNA.

Selanjutnya, mengutip dari Yonhap, orang nomor dua Korea Utara itu berkata, "Dia (Moon) tidak dapat dimaafkan karena 'dipuji' sebagai burung beo yang dibesarkan Amerika."

Baca juga: Korea Utara Luncurkan 2 Rudal Balistik Ke Laut Timur

Korea Utara meluncurkan dua rudal balistik ke laut dekat Jepang pada pekan lalu, menggarisbawahi kemajuan yang stabil dalam program senjatanya dan meningkatkan tekanan pada Amerika Serikat, seperti yang dilansir dari Reuters pada Selasa (30/3/2021).

Pada Jumat (26/3/2021), negara komunis itu mengatakan telah meluncurkan jenis baru rudal balistik taktis jarak pendek.

Baca juga: Mengenal Sejarah dan Arti dari Bendera Korea Utara

Presiden AS Joe Biden lantas mengatakan tes itu melanggar resolusi Dewan Keamanan PBB, tetapi dia tetap terbuka untuk diplomasi dengan Pyongyang.

Setelah uji coba peluncuran rudal itu, Moon juga mengatakan bahwa Selatan, Utara, dan Amerika Serikat harus melakukan upaya untuk melanjutkan dialog perdamaian.

Baca juga: Korea Utara Luncurkan Rudal, Biden: Itu Bukan Provokasi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Israel Konfirmasi Semakin Banyak Sandera Tewas, Ini Alasannya

Israel Konfirmasi Semakin Banyak Sandera Tewas, Ini Alasannya

Global
G7 Dukung Perjanjian Damai di Gaza, Minta Hamas Segera Menerimanya

G7 Dukung Perjanjian Damai di Gaza, Minta Hamas Segera Menerimanya

Global
[POPULER GLOBAL] Ini Alasan Korut Kirim Balon Sampah | Kakak Adik Nikahi 1 Perempuan

[POPULER GLOBAL] Ini Alasan Korut Kirim Balon Sampah | Kakak Adik Nikahi 1 Perempuan

Global
Kedubes Israel di Romania Dilempari Bom Molotov

Kedubes Israel di Romania Dilempari Bom Molotov

Global
Alasan Kenapa Trump Tetap Bisa Maju ke Pilpres AS 2024 Andaikan Dipenjara

Alasan Kenapa Trump Tetap Bisa Maju ke Pilpres AS 2024 Andaikan Dipenjara

Global
Memanas, Korea Selatan Berencana Setop Perjanjian Militer Buntut Korea Utara Kirim Balon Sampah

Memanas, Korea Selatan Berencana Setop Perjanjian Militer Buntut Korea Utara Kirim Balon Sampah

Global
Kisah Collier Landry, Bocah 11 Tahun yang Yakinkan Detektif bahwa Ayahnya Membunuh Ibunya

Kisah Collier Landry, Bocah 11 Tahun yang Yakinkan Detektif bahwa Ayahnya Membunuh Ibunya

Global
Sri Lanka: 455 Orang Ditipu untuk Berperang bersama Rusia di Ukraina

Sri Lanka: 455 Orang Ditipu untuk Berperang bersama Rusia di Ukraina

Global
Israel Masih Gempur Rafah hingga Khan Younis, Korban Terus Berjatuhan

Israel Masih Gempur Rafah hingga Khan Younis, Korban Terus Berjatuhan

Global
Kisah Kakak Beradik di Vietnam Nikahi 1 Perempuan, Tinggal Bersama dan Punya 10 Anak

Kisah Kakak Beradik di Vietnam Nikahi 1 Perempuan, Tinggal Bersama dan Punya 10 Anak

Global
Rangkuman Hari Ke-830 Serangan Rusia ke Ukraina: Belgorod dan Kursk Diserang | Pemakaman Relawan Medis

Rangkuman Hari Ke-830 Serangan Rusia ke Ukraina: Belgorod dan Kursk Diserang | Pemakaman Relawan Medis

Global
Ukraina Serang Belgorod dan Kursk, 2 Wilayah di Perbatasan Rusia

Ukraina Serang Belgorod dan Kursk, 2 Wilayah di Perbatasan Rusia

Global
4 Tantangan Besar Ini Menanti Presiden Baru Meksiko

4 Tantangan Besar Ini Menanti Presiden Baru Meksiko

Global
Tak Bisa Temukan Susu, Ibu di Gaza Terpaksa Beri Tepung ke Sang Buah Hati...

Tak Bisa Temukan Susu, Ibu di Gaza Terpaksa Beri Tepung ke Sang Buah Hati...

Global
Apa Dampak Ukraina Diizinkan Pakai Senjata Barat untuk Serang Wilayah Rusia?

Apa Dampak Ukraina Diizinkan Pakai Senjata Barat untuk Serang Wilayah Rusia?

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com