Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beasiswa bagi Mahasiswa Baru Jenjang D3-S1, Ada Bantuan SPP/UKT

Kompas.com - 15/08/2023, 14:39 WIB
Mahar Prastiwi,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bagi mahasiswa D3-S1, ada beasiswa Maba by Sentosa Foundation yang bisa kamu coba daftar.

Beasiswa ini masih dibuka hingga 17 Agustus atau masih ada kesempatan dua hari lagi untuk mendaftar.

Beasiswa ini untuk menjadi pendorong sistem pendidikan, penelitian, dan pengabdian untuk pemuda pemudi Indonesia. Di tahun ini, penyelenggaran beasiswa memberikan kesempatan berupa program beasiswa maba bagi angkatan 2022 dan 2023.

Pendaftaran beasiswa ini gratis tanpa dipungut biaya apapun.

Baca juga: 7 Sekolah Kedinasan di Jawa Tengah bagi Lulusan SMA: Akpol hingga Akmil

Beasiswa mahasiswa baru 

Dilansir dari akun Instagram Sentosa Foundation, Selasa (15/8/2023) berikut informasi mengenai persyaratan dan jadwal pendaftaran beasiswa mahasiswa baru.

Sebagai informasi, beasiswa mahasiswa baru adalah program bantuan beasiswa yang diperuntukkan membantu mahasiswa atau mahasiswi dalam menempuh pendidikan perguruan tinggi dengan meringankan uang pembayaran UKT/SPP.

a. Kriteria pendaftar

Untuk mendaftar beasiswa, berikut kriteria yang harus dipenuhi:

1. Warga Negara Indonesia maksimal 27 tahun.

2. Angkatan 2022 atau 2023 pada jenjang S1/D3.

3. Peneriman beasiswa dari pemerintah atau swasta diperkenankan mendaftar.

4. Memiliki komitmen untuk memajukan bangsa.

Baca juga: 5 Kampus Kedokteran Terbaik di Indonesia 2023 dan Biaya Kuliahnya

b. Jadwal beasiswa Maba by Sentosa Foundation

  • Pendaftaran: 1 - 17 Agustus 2023
  • Sosialisasi Beasiswa: 27 Agustus 2023
  • Seleksi Administrasi: 10 September 2023
  • Wawancara: 1 Oktober 2023
  • Pengumuman: 21 Oktober 2023.

Baca juga: 7 Sekolah Kedinasan di Yogyakarta, Mulai dari AAU hingga STPN

Jika kamu tertarik mendaftar beasiswa ini, maka informasi dan pendaftarnya bisa melihat secara jelas di laman https://bit.ly/BeasiswaMABA.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com