Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Momen Roger Federer Jadi Petenis Terbaik Dunia dan Persaingan dengan Rafael Nadal

Kompas.com - 02/02/2024, 20:21 WIB
Luqman Sulistiyawan,
Kristian Erdianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Minggu, 2 Februari 2004, menjadi hari yang spesial bagi petenis legendaris asal Swiss, Roger Federer.

Untuk pertama kalinya ia berhasil menjadi petenis terbaik dunia menggeser Andy Roddick.

Dilansir Tennis World, pencapaian itu didapat Federer setelah memenangkan Australia Open yang menjadi gelar Grand Slam keduanya.

Kala itu, Federer masih di peringkat kedua dunia di bawah Andy Roddick. Kekalahan Roddick dari Marat Safin membuat jalan Federer terbuka lebar.

Ia berhasil menjuarai kompetisi tersebut dan menjadi petenis terbaik dunia.

Setelah menjadi petenis terbaik dunia, penampilan Federer semakin konsisten. Ia memenangi 8 gelar ATP Finals dari 2004 sampai 2005.

Federer mengangkat trofi di Marseille, Dubai, Munich, Halle, Wimbledon, Wina, Piala Masters, dan Australia Open.

Namun pada 2005, ia mulai mendapatkan pesaing yang cukup kompetitif, yakni Rafael Nadal. Secara konsiten Nadal terus mengejar pencapaian Federer.

Petenis asal Spanyol itu kerap menjadi batu sandungan bagi Federer untuk meraih gelar. Akhirnya, pada 2008 Nadal berhasil menggeser posisi Federer.

Kendati demikian, Federer telah mencatatkan pencapaian yang fenomenal, yakni menjadi petenis peringkat satu dunia dalam kurun waktu 237 minggu. 

Persaingan Federer dan Nadal 

Persaingan yang ketat antara Federer dan Nadal kerap disandingkan dengan rivalitas Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo di dunia sepak bola.

Dikutip dari Marca, Federer dan Nadal saling bersaing untuk menjadi petenis terbaik di dunia, termasuk saling menyalip dalam mendapatkan gelar Grand Slam terbanyak. 

Federer dan Nadal adalah tipe pemain yang berbeda. Federer selalu bermain baik di lapangan rumput. Sementara Nadal adalah rajanya lapangan tanah liat.

Selama berkarier, mereka saling berhadapan sebanyak 40 kali dan 24 di antaranya berlangsung di partai final.

Dari 24 pertemuan di final, Nadal memenangi 14 pertandingan, sementara Federer hanya mampu meraih 10 kali kemenangan.

Secara gelar Grand Slam, Federer juga masih kalah dari Nadal. Federer pensiun dengan 20 gelar Grand Slam, lebih sedikit dibanding Nadal yang meraih 22 gelar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[HOAKS] KPU Tunda Penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden-Wapres Terpilih

[HOAKS] KPU Tunda Penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden-Wapres Terpilih

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Puan Promosikan Obat Nyeri Sendi

[HOAKS] Puan Promosikan Obat Nyeri Sendi

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Azan Berkumandang di Lancaster House, Bukan Istana Buckingham

[KLARIFIKASI] Azan Berkumandang di Lancaster House, Bukan Istana Buckingham

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks The Simpsons Prediksi Nyamuk Wolbachia, Simak Penjelasannya

INFOGRAFIK: Hoaks The Simpsons Prediksi Nyamuk Wolbachia, Simak Penjelasannya

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Beredar Hoaks Sri Mulyani Sebut Jokowi Lunasi Utang Negara di Sidang MK

INFOGRAFIK: Beredar Hoaks Sri Mulyani Sebut Jokowi Lunasi Utang Negara di Sidang MK

Hoaks atau Fakta
Fakta Timnas Indonesia: Patahkan Tradisi Olimpiade Korsel, Brace Perdana Rafael Struick

Fakta Timnas Indonesia: Patahkan Tradisi Olimpiade Korsel, Brace Perdana Rafael Struick

Data dan Fakta
Benarkah Penembak Jitu Disiagakan Saat Unjuk Rasa Pro-Palestina di Ohio State University?

Benarkah Penembak Jitu Disiagakan Saat Unjuk Rasa Pro-Palestina di Ohio State University?

Hoaks atau Fakta
Konten Satire soal Batas Usia Pengguna Spotify

Konten Satire soal Batas Usia Pengguna Spotify

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto RA Kartini Memakai Kerudung dan Kacamata

[HOAKS] Foto RA Kartini Memakai Kerudung dan Kacamata

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] KPU Jatim Belum Keluarkan Spesimen Surat Suara Pilkada 2024

[KLARIFIKASI] KPU Jatim Belum Keluarkan Spesimen Surat Suara Pilkada 2024

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bantuan Dana Rp 75 Juta dari BPJS Kesehatan

[HOAKS] Bantuan Dana Rp 75 Juta dari BPJS Kesehatan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bendera GAM Berkibar Setelah Prabowo Menang Sengketa Pilpres di MK

[HOAKS] Bendera GAM Berkibar Setelah Prabowo Menang Sengketa Pilpres di MK

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Momen Surya Paloh Cium Tangan Jokowi Sebelum Pilpres 2024

[VIDEO] Momen Surya Paloh Cium Tangan Jokowi Sebelum Pilpres 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Anak di Jayapura Tidak Tertular Virus Misterius yang Menyebar Lewat Angin

[KLARIFIKASI] Anak di Jayapura Tidak Tertular Virus Misterius yang Menyebar Lewat Angin

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks, Video Jet Misterius Terlihat Dekat Israel

INFOGRAFIK: Hoaks, Video Jet Misterius Terlihat Dekat Israel

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com