Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal German Open 2024, Rinov/Pitha dan Rehan/Lisa Mencari Tiket Perempat Final

Kompas.com - 29/02/2024, 10:16 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 300 German Open 2024 memasuki babak 16 besar pada Kamis (29/2/2024). 

Berdasarkan jadwal German Open 2024, babak 16 besar  yang berlangsung di Westenergiesporthalle, Mulheim, bakal dimulai pukul 19.00 WIB. 

Indonesia yang hanya mengirimkan tiga ganda campuran menyisakan dua wakil yaitu Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati. 

Satu wakil lainnya ialah Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja yang tersingkir pada babak pertama usai kalah dari Robin Tabeling/Selena Piek. 

Baca juga: Alasan PBSI Hanya Turunkan Ganda Campuran di German Open

Rinov/Pitha yang tengah berburu poin untuk lolos ke Olimpiade Paris 2024 lolos ke 16 besar setelah mengalahkan wakil tuan rumah, David Eckerlin/Amelie Lehmann. 

Mereka hanya membutuhkan waktu 21 menit untuk memastikan kemenangan dengan skor 21-5, 21-14. 

Sementara itu, Rehan/Lisa mengalahkan Adam Hall/Julie Machperson (Skotlandia) juga dua gim langsung dengan skor 22-20, 21-9. 

Kemenangan tersebut terasa lebih spesial untuk Rehan karena didapat bertepatan pada hari ulang tahun ke-24. 

Baca juga: Demi Olimpiade Paris, Herry IP Dampingi Rinov/Pitha di German Open 2024

"Saya pasti senang dengan kemenangan ini. Apalagi, diraih saat saat merayakan ulang tahun," kata Rehan dalam keterangan PBSI. 

"Tentu di sini saya ingin berusaha mendapatkan kado ulang tahun terbaik. Saya sendiri pasti ingin juara German Open," tuturnya. 

"Cuma saya ingin fokus untuk bermain maksimal dulu, step by step," ucap anak legenda bulu tangkis, Tri Kusharjanto. 

Rehan/Lisa yang berstatus unggulan ke-7 akan melawan Kenneth Choo/Gronya Somerville (Australia) pada babak 16 besar. 

Baca juga: Ketua NOC Indonesia ke PBSI: Buang Keraguan, Buktikan Emas Olimpiade

Ini menjadi pertemuan pertama antara Rehan/Lisa dan Kenneth/Gronya.

Sementara, Rinov/Pitha yang diunggulkan di tempat kedelapan bersua Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia). 

Kedua pasangan sudah bertemu 7 kali dengan Tan/Lai unggul dalam rekor kemenangan 4-3 atas Rinov/Pitha. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Uzbekistan: Kemenpora Ajak Kota di Seluruh Tanah Air Nobar

Indonesia Vs Uzbekistan: Kemenpora Ajak Kota di Seluruh Tanah Air Nobar

Timnas Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Uzbekistan, Pelatih Persib Bilang 50:50

Prediksi Indonesia Vs Uzbekistan, Pelatih Persib Bilang 50:50

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Dikejutkan, Indonesia 1-1 Thailand

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Dikejutkan, Indonesia 1-1 Thailand

Badminton
Inter Milan Rayakan Scudetto, 7 Jam di Bus, Kontroversi Bendera Dumfries

Inter Milan Rayakan Scudetto, 7 Jam di Bus, Kontroversi Bendera Dumfries

Liga Italia
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan, Indonesia 1-0 Thailand

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Kata Erick Thohir Usai Pengusaha Siapkan Bonus Rp 23 Miliar untuk Timnas U23 Indonesia

Kata Erick Thohir Usai Pengusaha Siapkan Bonus Rp 23 Miliar untuk Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Garuda, Jangan Lelah Buat Sejarah!

Indonesia Vs Uzbekistan: Garuda, Jangan Lelah Buat Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Waktunya Garuda Diperhitungkan

Indonesia Vs Uzbekistan: Waktunya Garuda Diperhitungkan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Instruksi STY Modal Garuda Gempur Benteng

Indonesia Vs Uzbekistan, Instruksi STY Modal Garuda Gempur Benteng

Timnas Indonesia
Debut Alwi Farhan di Thomas Cup 2024 dan Prospek Cerah Regenerasi Bulu Tangkis

Debut Alwi Farhan di Thomas Cup 2024 dan Prospek Cerah Regenerasi Bulu Tangkis

Badminton
Timnas U23 Indonesia Siap Runtuhkan Tembok Uzbekistan, STY Punya Rencana Rahasia

Timnas U23 Indonesia Siap Runtuhkan Tembok Uzbekistan, STY Punya Rencana Rahasia

Timnas Indonesia
PSG Juara Liga Perancis Usai AS Monaco Takluk dari Lyon

PSG Juara Liga Perancis Usai AS Monaco Takluk dari Lyon

Liga Lain
Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Umbar Keyakinan, STY Tak Pernah Kalah dari Uzbekistan

Timnas Indonesia Umbar Keyakinan, STY Tak Pernah Kalah dari Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Menang Derbi, Ditempel Ketat Man City

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Menang Derbi, Ditempel Ketat Man City

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com