Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Momen Emas Olahraga Indonesia: Rudy Hartono, Sang Raja All England

Kompas.com - 17/08/2023, 09:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Legenda bulu tangkis Indonesia, Rudy Hartono, masih menjadi tunggal putra pemilik gelar All England terbanyak dengan 8 trofi. 

Rudy Hartono melakoni debut All England pada 1968 saat berusia 18 tahun dan langsung menjadi juara seusai mengalahkan Tan Aik Huang (Malaysia) dengan skor 15-12, 15-9. 

Dilansir dari laman resmi National Badminton Museum, Rudy Hartono saat itu memecahkan rekor sebagai tunggal putra termuda yang menjuarai All England pada usia 18 tahun 7 bulan.

Keberhasilan itu sekaligus menjadi awal dominasi Rudy Hartono selama 10 tahun di All England, turnamen bulu tangkis tertua dan prestisius di dunia. 

Baca juga: Profil Rudy Hartono, Legenda Bulu Tangkis Indonesia yang Merajai All England

Rudy Hartono mempertahankan gelar juara All England selama tujuh tahun berturut-turut hingga 1974, sebelum Servand Pri (Denmark) memutus tren positif itu pada 1975. 

Namun, pemain kelahiran Surabaya, 18 Agustus 1949, itu kembali berdiri di podium tertinggi All England 1976 usai menang atas sesama wakil Indonesia, Liem Swi King. 

Itu merupakan gelar All England terakhir Rudy Hartono meski ia kembali ke final pada 1978. Namun, saat itu Rudy Hartono kalah dari Liem Swi King dua gim langsung 10-15, 3-15. 

Rudy Hartono tak tergoyahkan dari puncak daftar juara peraih All England terbanyak selama 41 tahun sejak ia memutuskan pensiun pada 1982. 

Baca juga: Kisah Rudy Hartono dan Medali Emas Olimpiade yang Tak Dianggap

Bahkan, Lin Dan dan Lee Chong Wei yang sempat mendominasi tunggal putra hingga masing-masing pensiun pada 2019 dan 2020, tak bisa menyamai prestasi Rudy Hartono. 

Lin Dan mengoleksi enam gelar All England, sedangkan Lee Chong Wei empat kali juara. 

Sementara itu, hanya empat tunggal putra Indonesia yang menjadi juara All England setelah dominasi Rudy Hartono. 

Mereka adalah Liem Swi King (3 gelar), Hariyanto Arbi (2), dan Ardy Wiranata (1). Hariyanto Arbi menjadi tunggal putra terakhir Indonesia yang menjuarai All England pada 1993 dan 1994.

Baca juga: Momen Emas Olahraga Indonesia: Kisah Taufik Hidayat Juara Tunggal Putra Olimpiade 2004

Selain menjadi raja All England, Rudy Hartono juga berkontribusi pada momen emas Indonesia lainnya.

Rudy Hartono menjadi skuad Indonesia saat menjuarai Piala Thomas empat tahun beruntun pada 1970, 1973, 1976, dan 1979.

Ia juga mengantarkan Indonesia meraih medali emas beregu putra Pada Asian Games 1970.

Bahkan, Rudy Hartono sejatinya meraih medali emas pada Olimpiade Muenchen 1972 di Jerman. 

Namun, prestasinya tak masuk dalam catatan sejarah karena bulu tangkis saat itu menjadi cabang olahraga percobaan di Olimpiade. 

Prestasi Rudy Hartono di dunia bulu tangkis juga dilengkapi dengan gelar Kejuaraan Dunia 1980. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Sports
Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com