Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral, Video Seorang Warga Meninggal Tersengat Listrik di Perumahan Bantul, Ini Kronologinya

Kompas.com - 30/01/2024, 10:30 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Unggahan video yang memperlihatkan seseorang sedang dievakuasi karena tersengat listrik, ramai di media sosial.

Unggahan tersebut dimuat di akun media sosial X (Twitter), @merapi_uncover, pada Senin (29/1/2024).

"Proses evakuasi, orang kesetrum di jl Pleret km 2,5 Depan perumahan royal mantion Banguntapan Bantul," tulis unggahan.

Hingga Selasa (30/1/2024) pagi, unggahan tersebut sudah dilihat sebanyak 44.200 kali dan mendapatkan 15 komentar dari warganet.

Lantas, bagaimana kronologinya?


Baca juga: Viral, Video Petugas PLN di Sorong Bergelantung di Kabel Setelah Tersengat Listrik

Kronologi kejadian

Kasi Humas Polres Bantul, Iptu I Nengah Jeffry Prana Widnyana membenarkan adanya insiden dalam unggahan video yang beredar di media sosial tersebut.

Jeffry mengatakan, insiden tersebut terjadi di atas gapura pintu masuk Perumahan Royal Mansion, Jambidan, Banguntapan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Senin (29/1/2024) sekitar pukul 16.00 WIB.

"Identitas korban adalah seorang pria, Aji Budianto (39), bekerja sebagai buruh lepas dan meninggal dunia tersengat listrik," ujarnya saat dikonfirmasi Kompas.com, Selasa (30/1/2024).

Saat kejadian, ada dua rekan korban yang menjadi saksi dalam insiden tersebut. 

Kronologi bermula saat ketiganya sedang berkerja di Klinik Pratama Inusa Skincare di Jalan Pleret Kilometer (Km) 2.5 Jambidan, Banguntapan, Bantul, DIY mengerjakan renovasi ruko dan korban memborong pekerjaan keramik kamar mandi.

"Pada saat pengerjaan pipa kamar ternyata air tidak mengalir, kemudian korban mengecek instalasi air yang terletak di atas atap bagian belakang," ungkap Jeffry.

Baca juga: Peserta BPJS Kesehatan Meninggal dan Tagihan Iuran Tetap Jalan karena Telat Lapor, Ini Cara Menonaktifkannya

Ditemukan sudah dalam kondisi meninggal

Selanjutnya, pada pukul 16.30 WIB, rekannya yang merupakan saksi 1, Ryan menyusul korban lantaran korban belum juga turun dari atap.

Namun sayangnya, saat ditemukan Ryan, korban ternyata sudah dalam kondisi terlentang.

"Saksi 1 mencoba mendekat dan memegang kaki korban ternyata tidak ada respons. Lalu saksi 1 berteriak minta tolong kemudian datang saksi 2 (Mared) dan melihat korban sudah terlentang," jelasnya.

Sementara itu, Bhabinkamtibmas Jambidan menerima informasi dari warga Perumahan Royal Mansion pukul 16.30 WIB yang kemudian dipimpin Iptu Winardi mendatangi tempat kejadian perkara (TKP).

Adapun, menurut keterangan petugas medis dari Puskesmas Banguntapan serta Tim Inafis tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.

"Terdapat luka lecet pada bagian jari kaki dan tangan, terdapat luka bakar sengatan listrik pada pinggang bagian belakang," imbuh Jeffry.

Ia menambahkan, keluarga korban sudah menerima kejadian tersebut sebagai musibah dan kemudian korban dibawa pulang menggunakan ambulans PMI Kota.

Baca juga: Kata PLN soal Petugas yang Tersengat Listrik di Kendari Sulawesi Tenggara

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Situs Panganku.org Beralih Fungsi Jadi Judi Online, Kemenkes dan Kemenkominfo Buka Suara

Situs Panganku.org Beralih Fungsi Jadi Judi Online, Kemenkes dan Kemenkominfo Buka Suara

Tren
Kapan Pengumuman Hasil Tes Online 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Kapan Pengumuman Hasil Tes Online 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Tren
Ramai soal Surat Edaran Berisi Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik, Ini Kata DLH

Ramai soal Surat Edaran Berisi Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik, Ini Kata DLH

Tren
Saat Penyambut Tamu Acara Met Gala Dipecat karena Lebih Menonjol dari Kylie Jenner...

Saat Penyambut Tamu Acara Met Gala Dipecat karena Lebih Menonjol dari Kylie Jenner...

Tren
Kronologi dan Motif Ibu Racuni Anak Tiri di Rokan Hilir, Riau

Kronologi dan Motif Ibu Racuni Anak Tiri di Rokan Hilir, Riau

Tren
Rumah Sakit di Rafah Kehabisan Bahan Bakar, WHO: Penutupan Perbatasan Halangi Bantuan

Rumah Sakit di Rafah Kehabisan Bahan Bakar, WHO: Penutupan Perbatasan Halangi Bantuan

Tren
Cerita Rombongan Siswa SD 'Study Tour' Pakai Pesawat Garuda, Hasil Nabung 5 Tahun

Cerita Rombongan Siswa SD "Study Tour" Pakai Pesawat Garuda, Hasil Nabung 5 Tahun

Tren
Viral, Video Kucing Menggonggong Disebut karena 'Salah Asuhan', Ini Kata Ahli

Viral, Video Kucing Menggonggong Disebut karena "Salah Asuhan", Ini Kata Ahli

Tren
Seekor Kuda Terjebak di Atap Rumah Saat Banjir Melanda Brasil

Seekor Kuda Terjebak di Atap Rumah Saat Banjir Melanda Brasil

Tren
Link Live Streaming Indonesia vs Guinea U23 Kick Off Pukul 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia vs Guinea U23 Kick Off Pukul 20.00 WIB

Tren
Prediksi Susunan Pemain Indonesia dan Guinea di Babak Play-off Olimpiade Paris

Prediksi Susunan Pemain Indonesia dan Guinea di Babak Play-off Olimpiade Paris

Tren
Alasan Semua Kereta Harus Berhenti di Stasiun Cipeundeuy, Bukan untuk Menaikturunkan Penumpang

Alasan Semua Kereta Harus Berhenti di Stasiun Cipeundeuy, Bukan untuk Menaikturunkan Penumpang

Tren
Indonesia Vs Guinea, Berikut Perjalanan Kedua Tim hingga Bertemu di Babak Playoff Olimpiade Paris 2024

Indonesia Vs Guinea, Berikut Perjalanan Kedua Tim hingga Bertemu di Babak Playoff Olimpiade Paris 2024

Tren
Pelatih Guinea soal Laga Lawan Indonesia: Harus Menang Bagaimanapun Caranya

Pelatih Guinea soal Laga Lawan Indonesia: Harus Menang Bagaimanapun Caranya

Tren
8 Pencetak Gol Terbaik di Piala Asia U23 2024, Ada Dua dari Indonesia

8 Pencetak Gol Terbaik di Piala Asia U23 2024, Ada Dua dari Indonesia

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com