Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Unduh Kalender 2024 Lengkap dengan Tanggal Merah, Penanggalan Hijriah, dan Jawa

Kompas.com - 26/12/2023, 09:00 WIB
Diva Lufiana Putri,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tahun 2023 akan segera berakhir dalam hitungan hari, digantikan dengan tahun baru 2024.

Menjelang peralihan tahun, kalender 2024 mulai disiapkan sebagai gambaran jadwal kegiatan di masa mendatang.

Melalui Surat Keputusan Bersama 3 Menteri Nomor 855, 3, dan 4 Tahun 2023, pemerintah telah menetapkan hari libur nasional dan cuti bersama sepanjang 2024.

Mengantongi kalender 2024 lengkap dengan tanggal merah dan hari libur nasional pun dapat mempermudah untuk menyesuaikan aktivitas, seperti pekerjaan atau liburan.

Berikut sederet link download kalender 2024 dengan keterangan tanggal merah:

Baca juga: Dunia Hampir Masuk 2024, di Ethiopia Masih Tahun 2016, Kok Bisa?


Link kalender 2024 resmi Kemenag

Kementerian Agama (Kemenag) melalui Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam (Ditjen Bimas Islam) menyediakan kalender Hijriah Indonesia tahun 2024.

Kalender ini dilengkapi keterangan tanggal merah, libur nasional, serta cuti bersama hari besar keagamaan sesuai dengan SKB 3 Menteri Nomor 855, 3, dan 4 Tahun 2023.

Kalender dari Kemenag juga menyertakan keterangan dan tanggal kalender Hijriah serta Jawa yang dapat dijadikan gambaran bagi masyarakat.

Berikut tautan atau link untuk mengunduh kalender 2024 resmi dari Kemenag:

Kunjungi atau klik tautan di atas untuk mengunduh kalender terbaru. Kemudian, gulir ke bawah hingga bagian deskripsi.

Klik simbol unduh atau download di samping menu "Bagikan". Setelah diklik, kalender 2024 secara otomatis akan terunduh di perangkat ponsel atau komputer.

Masyarakat juga dapat mengintip penampakan kalender sebelum mengunduh dengan mengeklik simbol baca tepat di samping kiri logo unduh.

Saat diklik, halaman akan mengarah pada tampilan kalender 2024 dengan keterangan tanggal merah, hari libur nasional, serta cuti bersama.

Kalender yang dilengkapi dengan penanggalan Hijriah dan Jawa ini berisi 13 halaman, terdiri dari satu sampul depan dan 12 bulan mulai Januari hingga Desember 2024.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Taman Safari Bogor dan Prigen Selama Nataru 2024

Halaman:

Terkini Lainnya

Benarkah Makan Kol Goreng Bisa Picu Kanker? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Benarkah Makan Kol Goreng Bisa Picu Kanker? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Tren
6 Alasan Jalan Kaki Mundur Lebih Baik dari Jalan Kaki Biasa

6 Alasan Jalan Kaki Mundur Lebih Baik dari Jalan Kaki Biasa

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 15-16 Juni 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 15-16 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Suplemen untuk Orang 40 Tahun | Duduk Perkara Sekuriti GBK Ribut dengan Fotografer

[POPULER TREN] Suplemen untuk Orang 40 Tahun | Duduk Perkara Sekuriti GBK Ribut dengan Fotografer

Tren
Tidak Lolos SNBT, Ini 5 PTN yang Masih Buka Jalur Mandiri Juni 2024

Tidak Lolos SNBT, Ini 5 PTN yang Masih Buka Jalur Mandiri Juni 2024

Tren
Bocoran Susunan Satgas Judi Online yang Dikomandoi Menko Polhukam, Ada Siapa Saja?

Bocoran Susunan Satgas Judi Online yang Dikomandoi Menko Polhukam, Ada Siapa Saja?

Tren
Seorang Dokter Temukan Potongan Jari Manusia di Dalam Es Krim 'Cone'

Seorang Dokter Temukan Potongan Jari Manusia di Dalam Es Krim "Cone"

Tren
4 Kader Gerindra yang Dapat Jatah Komisaris BUMN, Siapa Saja?

4 Kader Gerindra yang Dapat Jatah Komisaris BUMN, Siapa Saja?

Tren
Apakah Karyawan Swasta Dapat Libur Cuti Bersama Idul Adha? Berikut Aturannya

Apakah Karyawan Swasta Dapat Libur Cuti Bersama Idul Adha? Berikut Aturannya

Tren
7 Manfaat Memelihara Anjing, Salah Satunya Baik untuk Kesehatan Jantung

7 Manfaat Memelihara Anjing, Salah Satunya Baik untuk Kesehatan Jantung

Tren
Arab Saudi Uji Coba Taksi Terbang Tanpa Awak di Musim Haji 2024

Arab Saudi Uji Coba Taksi Terbang Tanpa Awak di Musim Haji 2024

Tren
Kapan Waktu yang Tepat Calon Karyawan Bertanya soal Gaji?

Kapan Waktu yang Tepat Calon Karyawan Bertanya soal Gaji?

Tren
Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 70? Berikut Jadwal, Cara Daftar, Syaratnya

Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 70? Berikut Jadwal, Cara Daftar, Syaratnya

Tren
Menko PMK Sebut Judi Online Bahaya, tapi Korbannya Akan Diberi Bansos

Menko PMK Sebut Judi Online Bahaya, tapi Korbannya Akan Diberi Bansos

Tren
KA Blambangan Ekspres dan Banyubiru Kini Gunakan Kereta Ekonomi New Generation, Cek Tarifnya

KA Blambangan Ekspres dan Banyubiru Kini Gunakan Kereta Ekonomi New Generation, Cek Tarifnya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com