Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini yang Terjadi pada Tubuh jika Mengonsumsi Jahe Setiap Hari

Kompas.com - 04/12/2023, 16:00 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jahe menjadi salah satu rempah-rempah populer di Indonesia yang dapat dikonsumsi segar, dikeringkan, dijadikan bubuk, diparut, dan direbus.

Jahe sendiri banyak digunakan untuk menambah cita rasa pada makanan, minuman, dan bahkan untuk beberapa ramuan tradisional yang menyehatkan tubuh.

"Banyak herbal dan rempah-rempah tidak hanya memberikan rasa tetapi juga kaya akan antioksidan. Sedikit saja sudah cukup manfaatnya," kata ahli diet di Los Angeles dan juru bicara Academy of Nutrition and Dietetics, Vandana Sheth, dikutip dari Healthdigest (2/12/2021).

Menurut Vandana, jahe juga mengandung gingerol, salah satu senyawa kuat dan pedas.

Senyawa tersebut tidak hanya memberikan rasa dan aroma khas pada jahe, tetapi juga mengandung sifat antioksidan yang penting bagi tubuh.

Lantas, apa yang terjadi pada tubuh ketika mengonsumsi jahe setiap hari?

Baca juga: 4 Manfaat Minum Teh Jahe dan Serai bagi Kesehatan, Apa Saja?


Manfaat mengonsumsi jahe setiap hari

Ilustrasi jahe. Minum wedang jahe di pagi setelah bangun tidur memberikan beberapa manfaat bagi kesehatan.PIXABAY/JOSEPH MUCIRA Ilustrasi jahe. Minum wedang jahe di pagi setelah bangun tidur memberikan beberapa manfaat bagi kesehatan.
1. Kaya akan antioksidan yang melindung tubuh dari beberapa penyakit

Jahe kaya akan antioksidan yang penting untuk melindungi tubuh dari radikal bebas, penyebab beberapa penyakit berbahaya.

Berdasarkan tinjauan penelitian yang diterbitkan dalam International Journal of Preventive Medicine, efek antioksidan yang diberikan oleh gingerol, serta senyawa lain dalam jahe dapat membantu melawan stres oksidatif secara signifikan.

Stres ini disebabkan oleh pembentukan radikal bebas, yang dapat menyebabkan kerusakan sel dan jaringan serta berkontribusi pada sejumlah kondisi seperti peradangan kronis, kanker, diabetes, dan penyakit terkait usia seperti penyakit alzheimer dan parkinson.

Baca juga: 7 Manfaat Rutin Mengonsumsi Jahe dan Bawang Putih bagi Kesehatan, Apa Saja?

2. Mengurangi gejala refluks gastroesofageal (GERD)

Mengonsumsi air jahe setiap hari dapat membantu meredakan gejala refluks asam secara efektif. Manfaat ini didapatkan sebagian besar dari kandungan fenol yang ada dalam jahe.

Fenol tersebut dapat membantu menenangkan gangguan pencernaan dan mengurangi keparahan kontraksi lambung yang dapat memaksa asam lambung naik ke kerongkongan yang menyebabkan gejala refluks seperti mulas atau bersendawa.

Selain itu, penelitian yang dipublikasikan di Cancer Prevention Research menunjukkan, antiinflamasi jahe dapat membantu mengurangi peradangan esofagus yang dapat menyebabkan gejala refluks asam yang parah.

Ahli gizi ahli diet terdaftar Holly Klamer juga merekomendasikan untuk mengonsumsi suplemen jahe untuk mendapatkan manfaat penuh kebaikan jahe setiap hari.

"Sebelum mengonsumsi suplemen apa pun, disarankan untuk berkonsultasi dengan tim kesehatan Anda terlebih dahulu. Jika gejala sakit maag lebih parah saat mengonsumsi jahe, hentikan konsumsinya," ujarnya.

Baca juga: 6 Manfaat Air Rebusan Jahe Ditambah Lemon, Apa Saja?

Halaman:

Terkini Lainnya

Dibuka Hari Ini, Berikut Cara Daftar Akun PPDB Jateng 2024

Dibuka Hari Ini, Berikut Cara Daftar Akun PPDB Jateng 2024

Tren
6 Kandidat Pilpres Iran, Mantan Presiden Mahmoud Ahmadinejad Dicoret

6 Kandidat Pilpres Iran, Mantan Presiden Mahmoud Ahmadinejad Dicoret

Tren
Ketika Makam Mbah Moen di Mekkah Tak Pernah Sepi Peziarah...

Ketika Makam Mbah Moen di Mekkah Tak Pernah Sepi Peziarah...

Tren
Jerat Judi Online dan Narkoba di Lingkungan Kepolisian, Kompolnas: Ironis…

Jerat Judi Online dan Narkoba di Lingkungan Kepolisian, Kompolnas: Ironis…

Tren
Bulan Disebut Mulai Menjauh dari Bumi, Kecepatannya Setara dengan Pertumbuhan Kuku Manusia

Bulan Disebut Mulai Menjauh dari Bumi, Kecepatannya Setara dengan Pertumbuhan Kuku Manusia

Tren
Deretan Korban Tewas karena Judi Online, Terbaru Polwan Bakar Suami di Mojokerto

Deretan Korban Tewas karena Judi Online, Terbaru Polwan Bakar Suami di Mojokerto

Tren
Ramai soal Uang Rp 10.000 Dicoret-coret, Pelaku Terancam Denda Rp 1 M

Ramai soal Uang Rp 10.000 Dicoret-coret, Pelaku Terancam Denda Rp 1 M

Tren
Judi Online Makan Korban Aparat TNI dan Polri, Bukti Bom Waktu Berantas Setengah Hati?

Judi Online Makan Korban Aparat TNI dan Polri, Bukti Bom Waktu Berantas Setengah Hati?

Tren
Mengenal 'Bamboo School' Thailand, Sekolah yang Dikelola Sendiri oleh Siswanya

Mengenal "Bamboo School" Thailand, Sekolah yang Dikelola Sendiri oleh Siswanya

Tren
Rangkuman “Minggu Kriminal” di Pati, Ada Pengeroyokan, Pembunuhan, Perampokan

Rangkuman “Minggu Kriminal” di Pati, Ada Pengeroyokan, Pembunuhan, Perampokan

Tren
Mengapa Bendera Putih Jadi Simbol Tanda Menyerah? Ini Alasannya

Mengapa Bendera Putih Jadi Simbol Tanda Menyerah? Ini Alasannya

Tren
Jakarta Fair 2024: Harga Tiket, Cara Beli, dan Daftar Musisi

Jakarta Fair 2024: Harga Tiket, Cara Beli, dan Daftar Musisi

Tren
Sosok di Balik Akun FB Icha Shakila yang Minta Ibu Lecehkan Anak Belum Terungkap, Siapa Dalangnya?

Sosok di Balik Akun FB Icha Shakila yang Minta Ibu Lecehkan Anak Belum Terungkap, Siapa Dalangnya?

Tren
UPDATE Ranking BWF Indonesia Usai Indonesia Open 2024

UPDATE Ranking BWF Indonesia Usai Indonesia Open 2024

Tren
Mantan Wakil Bendahara TKN Prabowo-Gibran, Simon Aloysius Jadi Komisaris Utama Pertamina

Mantan Wakil Bendahara TKN Prabowo-Gibran, Simon Aloysius Jadi Komisaris Utama Pertamina

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com