Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sederet Manfaat Minum Susu di Pagi Hari

Kompas.com - 29/11/2023, 06:30 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Susu merupakan minuman bernutrisi yang memiliki segudang manfaat untuk tubuh.

Untuk sebagian orang, susu biasanya diminum di pagi hari sebagai pelengkap sarapan sebelum beraktivitas seharian penuh seperti bersekolah atau bekerja.

Ahli gizi Jasleen Kaur mengatakan, susu sudah dikonsumsi oleh manusia sejak bayi.

“Pentingnya susu kita pelajari sejak kita dilahirkan, ketika seorang anak mengonsumsi ASI selama berbulan-bulan karena itulah makanan bagi bayi,” kata Kaur dikutip dari NDTV.

“Mengonsumsi susu saat sarapan sangat penting dan menyehatkan,” imbuhnya.

Selain itu, menurutnya, susu bisa dikombinasi dengan berbagai macam kacang-kacangan dan biji-bijian untuk menambah manfaat.

“Kita juga bisa menambahkan almond dan kenari di dalamnya. Menambahkan oat atau muesli dengan susu menyehatkan bagi manusia menderita masalah kolesterol,” ungkapnya.

Baca juga: 7 Susu Bebas Laktosa, Cocok bagi Penderita Intoleransi Laktosa

Lantas, apa saja manfaat minum susu di pagi hari?

Sederet manfaat minum susu di pagi hari

Setidaknya ada tiga manfaat susu jika diminum di pagi hari, seperti:

1. Jaga kesehatan tulang

Susu diketahui menjadi sumber kalsium yang tinggi dan bermanfaat untuk kesehatan tulang.

Umumnya, susu disarankan untuk diminum oleh anak-anak untuk pertumbuhan tulang dan gigi yang baik.

Namun, minum susu secara rutin bagi orang dewasa dan lanjut usia juga bantu menurunkan risiko osteoporosis.

Sehingga, minum susu di pagi hari dapat membantu seseorang menjaga kesehatan tulang ketika beraktivitas seharian.

2. Kesehatan otot terjaga

Selain tulang, minum susu secara rutin di pagi hari membantu seseorang menjaga kesehatan ototnya.

Hal tersebut dikarenakan susu merupakan sumber protein yang baik.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com