Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Membuat Fanalytics untuk Tahu Daftar Lagu dan Penyanyi Favorit di Spotify

Kompas.com - 25/11/2023, 12:00 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Spotify memiliki layanan Spotify Wrapped yang mengungkapkan daftar lagu yang sering diputar dan penyanyi favorit di aplikasi tersebut.

Namun, Spotify Wrapped hanya mengungkapkan daftar lagu dan penyanyi favorit secara berkala setiap tahunnya.

Pengguna Spotify yang ingin berbagi daftar lagu dan penyanyi favorit tanpa menunggu Spotify Wrapped melalui situs pihak ketiga bernama Fanalytics.

Fanalytics mengumpulkan data dari akun Spotify untuk membuat infografis berisi penyanyi favorit yang lagunya paling sering diputar serta daftar lagu favorit yang sering didengarkan di aplikasi tersebut.

Lalu bagaimana cara membuat Fanalytics dari lagu dan penyanyi favorit di Spotify?

Baca juga: Perbandingan TikTok Music, Spotify, Apple Music, dan YouTube Music: Mana yang Terbaik?


Baca juga: Cara Daftar Akun Spotify Versi Gratis dan Premium

Apa itu Spotify Fanalytics?

Fanalytics merupakan situs baru dari pihak ketiga yang menggunakan data dari akun Spotify untuk mengetahui selera musik seseorang.

Diberitakan Pop Buzz, Fanalytics akan mendata siapa penyanyi favorit, lagu favorit saat ini, lagu favorit sepanjang masa, dan album favorit dari pengguna akun Spotify.

Selain itu, Fanalytics akan mengungkapkan persentase peringkat akun Spotify sebagai pendengar teratas yang paling sering mendengarkan seorang penyanyi di aplikasi musik tersebut.

Tidak ada penjelasan seberapa akurat layanan Fanalytics. Namun, situs ini tampaknya memberikan data yang akurat dengan kebiasaan pengguna Spotify saat memutar lagu favorit mereka.

Fanalytics hanya tersedia untuk pengguna Spotify dan tidak bisa digunakan oleh pendengar Apple Music atau YouTube Music.

Baca juga: Cara Daftar Akun Spotify Versi Gratis dan Premium

Cara membuat Spotify Fanalytics

Ilustrasi cara membuat Fanalytics untuk Spotify.https://anthems.fm/ Ilustrasi cara membuat Fanalytics untuk Spotify.
Dikutip dari Hitc, berikut cara membuat Fanalytics dari musik yang diputar di Spotify.

  1. Buka situs anthems.fm untuk membuat Spotify Fanalytics.
  2. klik "hubungkan dengan Spotify" untuk menghubungkan situs Fanalytics ke akun Spotify melalui Facebook, Google, atau menggunakan nomor telepon.
  3. Setuju syarat dan ketentuan yang diberikan.
  4. Situs Fanalytics akan menampilkan statistik lagu dan penyanyi favorit dari data di akun Spotify.

Orang yang membuat Fanalytics akan menerima infografis unik yang dapat diunduh secara gratis dan dibagikan ke seluruh media sosial.

Fanalytics akan menampilkan penyanyi favorit, serta lagu-lagu mereka yang paling sering didengarkan lewat Spotify.

Layanan ini juga akan menunjukkan waktu atau suasana hati yang dirasakan saat memutar lagu favorit di aplikasi tersebut.

Misalnya, sering memutar lagu milik Taylor Swift saat makan di malam hari, mengenakan pakaian yang berkilau, atau saat merasa bersemangat.

Baca juga: Cara Mudah Membuat Instafest Spotify dan Membagikannya di Instagram

Halaman:

Terkini Lainnya

Mengenal 7 Stadion yang Jadi Tempat Pertandingan Sepak Bola Olimpiade Paris 2024

Mengenal 7 Stadion yang Jadi Tempat Pertandingan Sepak Bola Olimpiade Paris 2024

Tren
Mengenal Alexinomia, Fobia Memanggil Nama Orang Lain, Apa Penyebabnya?

Mengenal Alexinomia, Fobia Memanggil Nama Orang Lain, Apa Penyebabnya?

Tren
Sunat Perempuan Dilarang WHO karena Berbahaya, Bagaimana jika Telanjur Dilakukan?

Sunat Perempuan Dilarang WHO karena Berbahaya, Bagaimana jika Telanjur Dilakukan?

Tren
UU Desa: Jabatan Kades Bisa 16 Tahun, Dapat Tunjangan Anak dan Pensiun

UU Desa: Jabatan Kades Bisa 16 Tahun, Dapat Tunjangan Anak dan Pensiun

Tren
Harga Kopi di Vietnam Melambung Tinggi gara-gara Petani Lebih Pilih Tanam Durian

Harga Kopi di Vietnam Melambung Tinggi gara-gara Petani Lebih Pilih Tanam Durian

Tren
Kasus Mutilasi di Ciamis dan Tanggung Jawab Bersama Menangani Orang dengan Gangguan Mental

Kasus Mutilasi di Ciamis dan Tanggung Jawab Bersama Menangani Orang dengan Gangguan Mental

Tren
Potensi Manfaat Tanaman Serai untuk Mengatasi Kecemasan Berlebih

Potensi Manfaat Tanaman Serai untuk Mengatasi Kecemasan Berlebih

Tren
Terkait Penerima KIP Kuliah yang Bergaya Hedon, UB: Ada Evaluasi Ulang Tiga Tahap

Terkait Penerima KIP Kuliah yang Bergaya Hedon, UB: Ada Evaluasi Ulang Tiga Tahap

Tren
Catat, Ini 5 Jenis Kendaraan yang Dibatasi Beli Pertalite di Batam Mulai Agustus

Catat, Ini 5 Jenis Kendaraan yang Dibatasi Beli Pertalite di Batam Mulai Agustus

Tren
Wacana Pembongkaran Separator di Ring Road Yogyakarta, Begini Kata Ahli UGM

Wacana Pembongkaran Separator di Ring Road Yogyakarta, Begini Kata Ahli UGM

Tren
BMKG: Wilayah yang Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang 9-10 Mei 2024

BMKG: Wilayah yang Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang 9-10 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG: Wilayah Hujan Lebat 9 Mei 2024 | Vaksin AstraZeneca Ditarik Peredarannya

[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG: Wilayah Hujan Lebat 9 Mei 2024 | Vaksin AstraZeneca Ditarik Peredarannya

Tren
Mengulik Racunomologi

Mengulik Racunomologi

Tren
Pemain Bola Malaysia Kembali Jadi Korban Penyerangan, Mobil Diadang Saat Berangkat ke Tempat Latihan

Pemain Bola Malaysia Kembali Jadi Korban Penyerangan, Mobil Diadang Saat Berangkat ke Tempat Latihan

Tren
Cara Mengetahui Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

Cara Mengetahui Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com