Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waspada Penipuan, KCIC Imbau Beli Tiket Kereta Cepat Whoosh di Saluran Resmi

Kompas.com - 19/11/2023, 14:00 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PT Kereta Cepat Indonesia-China (KCIC) mengimbau agar calon penumpang membeli tiket kereta cepat Whoosh melalui saluran resmi yang tersedia.

Hal itu disampaikan oleh Corporate Secretary PT KCIC Eva Chairunisa.

"Kami telah menyediakan sejumlah saluran resmi untuk pembelian tiket, sehingga masyarakat bisa dengan mudah mendapatkan tiket kereta cepat Whoosh,” kata Eva kepada Kompas.com, Sabtu (18/11/2023).

Eva mengaku, pihaknya akan terus mengembangkan saluran resmi agar layanan pada masyarakat menjadi lebih baik lagi.

“Masyarakat juga diimbau agar berhati-hati terhadap segala bentuk penipuan dalam pemesanan tiket,” tuturnya.

Baca juga: Menilik 3 Kelas Kursi di Kereta Cepat Whoosh Beserta Harga Tiketnya

Keluarkan imbauan karena sempat ada kejadian

Eva menerangkan, pihaknya mengeluarkan imbauan karena sempat terjadi kasus penipuan yang menimpa calon penumpang kereta cepat Whoosh.

“Imbauan ini diberikan karena adanya kejadian calon penumpang yang akan melakukan penukaran tiket melalui transaksi dari salah satu aplikasi penjualan tiket yang tidak bekerja sama dengan KCIC,” terangnya.

Hasilnya, saat melakukan pengecekan di loket, calon penumpang tersebut tidak bisa naik kereta cepat Whoosh dengan tiket yang sudah dibelinya.

“Setelah dilakukan pengecekan di loket, nama penumpang tersebut tidak terdaftar dan tidak ada transaksi pembelian tiket dengan data penumpang tersebut,” jelas Eva.

Baca juga: Tiket Infant Kereta Cepat Whoosh, Berikut Cara Mendapatkannya

Diminta waspada terhadap penipuan berkedok penjualan tiket

Eva mengatakan, pihaknya tidak bertanggung jawab atas seluruh kondisi atau kerugian yang timbul dari pemesanan tiket kereta cepat Whoosh jika transaksi dilakukan di luar saluran resmi.

“Masyarakat diminta untuk waspada terhadap penipuan berkedok penjualan tiket Kereta Cepat Whoosh. Karena pembelian tiket di luar saluran-saluran penjualan resmi tersebut, maka KCIC tidak dapat bertanggung jawab,” ucap dia.

Ia menambahkan, jika masyarakat menemukan adanya situs atau pihak yang menawarkan penjualan tiket Kereta Cepat Whoosh secara ilegal, mohon dapat dilaporkan kepada KCIC untuk dapat segera ditindaklanjuti.

"KCIC akan terus menyosialisasikan kepada masyarakat terkait saluran, tata cara, dan ketentuan dalam penggunaan. Masyarakat tetap diimbau untuk waspada dan teliti dalam setiap informasi yang diterima agar terhindar dari penipuan berkedok layanan Kereta Cepat Whoosh," ujarnya.

Baca juga: Mengenal Kursi PRM di Kereta Cepat Whoosh, Berguna untuk Penumpang Berkebutuhan Khusus

Ilustrasi penumpang di Stasiun Kereta Cepat Whoosh. Dok. PT KCIC Ilustrasi penumpang di Stasiun Kereta Cepat Whoosh.
Saluran resmi pembelian tiket kereta cepat Whoosh

Eva mengungkapkan, banyak saluran resmi KCIC yang bisa digunakan untuk membeli tiket kereta cepat Whoosh.

“Seperti aplikasi Whoosh Kereta Cepat, situs ticket.kcic.co.id, serta Ticket Vending Machine dan loket resmi di stasiun,” kata dia.

Selain itu, PT KCIC juga membuka saluran resmi pembelian tiket kereta cepat Whoosh dengan aplikasi mitra seperti Access by KAI, Livin by Mandiri, dan BRImo.

“Masyarakat bisa mendapatkan informasi resmi terkait KCIC melalui customer service KCIC di stasiun, email ke cs@kcic.co.id, telepon ke 121, website kcic.co.id, dan media sosial KCIC di Kereta Cepat ID,” tutupnya.

Baca juga: 5 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Pindai Kode QR Tiket Kereta Cepat Whoosh

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com