Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Warga Bekasi Punya Suami Kecanduan Trading dan Judi Slot, Kehilangan Harta Rp 1,5 Miliar

Kompas.com - 23/10/2023, 16:00 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

Cara mengatasi kecanduan trading dan judi slot

Ratna menjelaskan, orang yang kecanduan trading dan judi slot bisa dilepaskan dari ketergantungannya. Namun, harus dilihat dulu tingkat kecanduan mereka.

Ia membagi kecanduan menjadi tiga tingkatan, yakni ringan, sedang, dan berat.

Kecanduan ringan artinya orang yang kecanduan masih bisa menjalankan fungsi sehari-hari dengan baik walau sulit membatasi dirinya.

"Kayak bisa makan, minum, aktivitas sekolah atau kuliah, atau aktivitas kerjanya itu masih bisa dia lakukan meskipun pikirannya mungkin masih terganggu untuk akses itu lagi itu lagi," jelas Ratna.

Sementara itu, kecanduan sedang diartikan sebagai ketergantungan yang menyebabkan gangguan fisik, seperti gastritis atau maag dan tukak lambung.

Orang yang kecanduan juga bisa mengalami gangguan pada penglihatan karena mata terus-menerus digunakan untuk memandang layar ponsel atau komputer.

Bila kondisi tersebut terjadi, mereka dapat mengonsumsi obat-obatan yang bisa berujung pada ketergantungan.

Terakhir, kecanduan berat adalah gangguan pada fungsi sehari-hari, seperti tidak mandi atau tidak mau bersosialisasi dengan orang lain.

Ratna menjelaskan, orang yang mengalami kecanduan ringan bisa dipulihkan dengan terapi psikologi. Sementara kecanduan sedang bisa diatasi dengan terapi kognitif maupun konsultasi dengan psikiater.

Nah, orang yang tingkat kecanduannya sudah berat, membutuhkan rawat jalan.

"Karena sudah tidak bisa berfungsi apa-apa dirinya. Jadi, itu yang harus dilakukan untuk bisa membantu atau menolong orang dengan ketergantungan," pungkas Ratna.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com