Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Kebiasaan yang Dihindari Orang Sukses Setiap Hari

Kompas.com - 22/09/2023, 11:30 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

 

3. Terlambat bangun

Orang sukses membiasakan dirinya untuk bangun pagi. Oleh sebab itu, mereka tidak akan menunda waktu untuk beranjak dari tempat tidur, seperti tidak mematikan alarm.

Jika orang terbiasa mematikan alarm di pagi hari, kebiasaan ini merupakan bentuk pengingkaran terhadap janji diri sendiri untuk bangun pada waktu-waktu tertentu.

"Orang-orang sukses tahu bahwa menepati janji mereka, terutama pada diri mereka sendiri," ujar CEO Birdsong Monica Snyder.

"Faktor kunci dalam menciptakan kesuksesan yang mereka inginkan dalam hidup mereka," tambah Snyder.

Baca juga: 7 Kebiasaan Orang Sukses Ketika Akhir Pekan, Mau Tiru?

4. Tidak membuat prioritas

Dilansir dari Forbes, kebiasaan lain yang tidak dilakukan oleh orang sukses di pagi hari adalah tidak membuat prioritas.

Sebab, orang sukses punya kebiasaan membuat rencana harian berupa tugas jangka pendek untuk mencapai tujuan jangka panjang.

Orang sukses juga menargetkan 2-3 tugas per hari ketika menyelesaikan pekerjaan.

Dengan menetapkan prioritas, orang sukses bisa mengatur energi dan fokus ke tugas mana yang paling sulit untuk dikerjakan terlebih dahulu.

Pendiri ContentMender Ron Liebeck mengatakan, ketika orang sudah menyelesaikan tugas pertama, mereka bisa menyelesaikan lebih banyak pekerjaan berkualitas dalam waktu yang singkat.

Baca juga: 7 Kebiasaan Orang Sukses di Malam Hari, Bisa Ditiru

5. Membuat keputusan yang tidak tepat

Orang sukses juga menghindari kebiasaan membuat keputusan yang tidak tepat ketika pagi hari.

Bila orang lain ingin mencontoh kebiasaan tersebut, mereka bisa membuat rencana pada malam hari sebelum memulai aktivitas.

CEO Rymera Web Josh Kohlbach menyampaikan, membuat keputusan di pagi hari dapat membuat stres karena menguras energi.

Oleh sebab itu, ia menyarankan agar aktivitas di pagi hari dilalui secara sederhana.

Baca juga: 5 Kebiasaan Sarapan Orang Sukses di Pagi Hari, Apa Saja?

6. Ragu untuk memulai

Orang sukses punya keyakinan untuk memulai sesuatu, terlepas dari apa yang akan dilakukan selama sehari.

Orang sukses menghadapi aktivitas dan memulai hari mereka dengan menangani hal-hal penting.

Di sisi lain, orang sukses juga siap untuk mencari jalan keluar atau solusi daripada berharap agar masalah hilang.

Menurut konsultan OneIMS Maria Thimothy, mentalitas menghadapi rintangan dan mengatasi yang membuat orang menjadi sukses.

Baca juga: 5 Kebiasaan Orang Sukses di Pagi dan Malam Hari, Bisa Ditiru!

7. Memeriksa email

Orang sukses juga tidak membiarkan pagi mereka dihabiskan dengan memeriksa email.

Hal tersebut, kata CEO eBike Generation John Murphy, membuat diri sendiri mendapat pekerjaan dari orang lain.

Daripada membuka email untuk mengurusi pekerjaan, waktu di pagi hari sebaiknya dimanfaatkan untuk menyelesaikan hal-hal yang paling penting.

Dengan begitu, apa pun yang terjadi di kemudian hari tidak mengganggu produktivitas diri sendiri karena telah mengerjakan target yang direncanakan.

Nah, itulah sejumlah kebiasaan yang dilakukan oleh orang-orang sukses di pagi hari dan sejumlah kebiasaan yang coba untuk dihindari. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Terkini Lainnya

UU KIA Disahkan, Berikut 7 Poin Penting yang Harus Diketahui

UU KIA Disahkan, Berikut 7 Poin Penting yang Harus Diketahui

Tren
Twitter Kini Izinkan Konten Porno, Kominfo Ancam Tutup

Twitter Kini Izinkan Konten Porno, Kominfo Ancam Tutup

Tren
Formasi CPNS 2024 Sudah Diumumkan, Berikut Instansi yang Kuotanya Paling Banyak

Formasi CPNS 2024 Sudah Diumumkan, Berikut Instansi yang Kuotanya Paling Banyak

Tren
AI untuk Kemaslahatan dan Ramah Penyandang Disabilitas

AI untuk Kemaslahatan dan Ramah Penyandang Disabilitas

Tren
Puluhan Penumpang United Airlines Alami Sakit Misterius Saat Terbang, Ini Dugaan Penyebabnya

Puluhan Penumpang United Airlines Alami Sakit Misterius Saat Terbang, Ini Dugaan Penyebabnya

Tren
Kisah Pria yang Menyelam ke Dasar Lautan Selama Satu Dekade untuk Temukan Jasad Istrinya

Kisah Pria yang Menyelam ke Dasar Lautan Selama Satu Dekade untuk Temukan Jasad Istrinya

Tren
Hampir 500.000 Anak di Dunia Meninggal Per Tahun karena Diare, IDAI: Keamanan Pangan Penting

Hampir 500.000 Anak di Dunia Meninggal Per Tahun karena Diare, IDAI: Keamanan Pangan Penting

Tren
Juta, Miliar, Triliun, Apa Sebutan Bilangan Angka di Atasnya?

Juta, Miliar, Triliun, Apa Sebutan Bilangan Angka di Atasnya?

Tren
Penyakit Apa yang Bisa Disembuhkan dengan Kunyit? Berikut 7 Daftarnya

Penyakit Apa yang Bisa Disembuhkan dengan Kunyit? Berikut 7 Daftarnya

Tren
[POPULER TREN] Curhatan Kepala Otorita IKN Tak Digaji 11 Bulan | Manfaat Jalan Kaki Kurang dari 5.000 Langkah

[POPULER TREN] Curhatan Kepala Otorita IKN Tak Digaji 11 Bulan | Manfaat Jalan Kaki Kurang dari 5.000 Langkah

Tren
Jalan Kaki dan Joging, Mana yang Lebih Sehat?

Jalan Kaki dan Joging, Mana yang Lebih Sehat?

Tren
Ilmuwan NASA Membuat Zona Waktu untuk Bulan, Begini Cara Kerjanya

Ilmuwan NASA Membuat Zona Waktu untuk Bulan, Begini Cara Kerjanya

Tren
Viral, Video Embun Upas Muncul di Dieng, Jateng, Ini Kata BMKG

Viral, Video Embun Upas Muncul di Dieng, Jateng, Ini Kata BMKG

Tren
Kasus Ibu Lecehkan Anak Baju Biru di Tangsel, Ahli: Dalang di Balik Tersangka Harus Diungkap

Kasus Ibu Lecehkan Anak Baju Biru di Tangsel, Ahli: Dalang di Balik Tersangka Harus Diungkap

Tren
Pernah Dituduh Plagiat, Berikut 5 Fakta Menarik tentang Teori Relativitas Einstein

Pernah Dituduh Plagiat, Berikut 5 Fakta Menarik tentang Teori Relativitas Einstein

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com