Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lakukan "Prank" Gantung Diri, Bocah di India Tewas Terjerat Tali

Kompas.com - 21/09/2023, 16:00 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bocah asal India bernama Jayesh atau Jas (13) tewas terjerat tali saat akan melakukan "prank" bunuh diri di depan adik-adiknya. 

Ibu korban yang mengalami keterbatasan penglihatan atau buta sempat berusaha menyelamatkan korban, namun nyawa korban tak tertolong. 

Kejadian memilukan itu terjadi di Jalaun, Koloni Kanshiram daerah Orai, negara bagian Uttar Pradesh, India pada Minggu (17/9/2023).

Dikutip dari IndiaTimes, insiden itu bermula saat Jas sedang bermain dengan saudara-saudaranya yang bernama Yash (9), Mehak (7), dan Astha (5) di rumah mereka.

Sementara ibu mereka, Sangita (50) yang buta sedang tidur di kamar. Sedangkan ayahnya, Khem Chandra (54) sedang bekerja di pasar gandum setempat.

Baca juga: Pria China Tewas Usai Lehernya Tertimpa Barbel Seberat 100 Kg

 

Adiknya mengira hanya berpura-pura

Menurut penanggung jawab kepolisian wilayah Orai Mohammad Arif menyebutkan, saat kejadian, Jas mencoba melakukan pura-pura bunuh diri menggunakan tali yang diikatkan ke jeruji jendela.

Namun nahas, Jas tergelincir dari kursi yang ia jadikan pijakan dan menyebabkan dia terjerat tali di lehernya. 

Awalnya, ketiga adiknya masih mengira Jas hanya berpura-pura membuat kejahilan, sampai akhirnya mereka melihat cucuran darah dari mulut dan hidung.

Selain itu, mereka juga melihat tubuh Jas tergantung dan sudah tak bergerak.

Seketika anak-anak itu mulai berteriak dan membangunkan ibu mereka, Sangita, yang saat itu sedang tidur.

Sangita lantas bergegas mencari pisau atau sabit untuk memotong tali yang mengikat Jas tetapi tidak menemukannya lantaran kondisi matanya yang buta. 

Dilansir dari TimesofIndia, Sangita kemudian meminta tolong ke tetangganya untuk melepaskan tali yang menjerat Jas.

Baca juga: Pria 69 Tahun Tewas Usai Selamatkan Temannya yang Dililit Ular Coklat

Halaman Berikutnya
Halaman:

Terkini Lainnya

Fitur-fitur Baru di iOS 18, Termasuk Genmoji dan Apple Intelligence

Fitur-fitur Baru di iOS 18, Termasuk Genmoji dan Apple Intelligence

Tren
Ketika Istri Membakar Suami: Perspektif Viktimologi

Ketika Istri Membakar Suami: Perspektif Viktimologi

Tren
26 Kampus Terbaik di Indonesia Versi QS WUR 2025, Ada UI, UGM, dan ITB

26 Kampus Terbaik di Indonesia Versi QS WUR 2025, Ada UI, UGM, dan ITB

Tren
Profil Permadi Satrio Wiwoho, Politisi Senior Gerindra yang Meninggal Dunia

Profil Permadi Satrio Wiwoho, Politisi Senior Gerindra yang Meninggal Dunia

Tren
Saat Firli Masih Melenggang Bebas, meski Lebih dari 200 Hari Jadi Tersangka...

Saat Firli Masih Melenggang Bebas, meski Lebih dari 200 Hari Jadi Tersangka...

Tren
Apple Umumkan Kehadiran Apple Intelligent Saat WWDC 2024, Fitur Apa Itu?

Apple Umumkan Kehadiran Apple Intelligent Saat WWDC 2024, Fitur Apa Itu?

Tren
KAI Gelar Diskon Tiket Kereta Api 10 Persen di GWN Expo dan Jakarta Fair 2024, Ini Syarat dan Ketentuannya

KAI Gelar Diskon Tiket Kereta Api 10 Persen di GWN Expo dan Jakarta Fair 2024, Ini Syarat dan Ketentuannya

Tren
Gajah Memanggil Sesamanya dengan Nama, Bagaimana Caranya?

Gajah Memanggil Sesamanya dengan Nama, Bagaimana Caranya?

Tren
Masuk Putaran Ketiga Kualifikasi, Ini 3 Skenario Indonesia untuk Lolos ke Piala Dunia 2026

Masuk Putaran Ketiga Kualifikasi, Ini 3 Skenario Indonesia untuk Lolos ke Piala Dunia 2026

Tren
4 Rekor Timnas Indonesia bersama Shin Tae-yong Usai Kalahkan Filipina dengan Skor 2-0

4 Rekor Timnas Indonesia bersama Shin Tae-yong Usai Kalahkan Filipina dengan Skor 2-0

Tren
Kata Media Asing soal Kemenangan Indonesia atas Filipina, Ada yang Soroti Kepiawaian Shin Tae-yong

Kata Media Asing soal Kemenangan Indonesia atas Filipina, Ada yang Soroti Kepiawaian Shin Tae-yong

Tren
Ramai soal PPPK Bisa Daftar CPNS 2024, Ini Penjelasannya

Ramai soal PPPK Bisa Daftar CPNS 2024, Ini Penjelasannya

Tren
Mengenal Mesenterium, Organ Baru Manusia yang Berfungsi Menjaga Letak Usus

Mengenal Mesenterium, Organ Baru Manusia yang Berfungsi Menjaga Letak Usus

Tren
Rangking FIFA Indonesia Diprediksi Kembali Naik Usai Kalahkan Filipina

Rangking FIFA Indonesia Diprediksi Kembali Naik Usai Kalahkan Filipina

Tren
Mengenal Sapi Kurban Presiden Jokowi, Berat 934 Kg, Harganya Hampir Rp 100 Juta

Mengenal Sapi Kurban Presiden Jokowi, Berat 934 Kg, Harganya Hampir Rp 100 Juta

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com