Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Tanda Anak Kucing Terkena Kutu dan Cara Mengatasinya

Kompas.com - 02/07/2023, 10:15 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

3. Jangan gunakan produk dengan Permethrin

Permethrin adalah obat yang umum digunakan untuk mengatasi infeksi kutu kepala hingga mengatasi infeksi parasit pada kulit.

Kucing sebenarnya memiliki kemampuan yang sangat buruk untuk memproses jenis obat dan bahan kimia tertentu.

Salah satu obat yang cukup bermasalah bagi kucing adalah permethrin. Komponen tersebut umum ditemukan di banyak obat kutu karena efektif melawan kutu.

Selain itu, produk kutu yang aman untuk kucing dewasa, belum tentu aman untuk anak kucing. Jika bingung, ada baiknya Anda konsultasikan kepada dokter hewan.

Baca juga: Mengapa Kucing Suka Berada di Tempat Tinggi? Berikut Penjelasannya

4. Jangan gunakan minyak esensial

Sebaiknya Anda menghindari penggunaan minyak esensial untuk menghilangkan kutu pada anak kucing maupun kucing dewasa.

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, kucing memiliki kemampuan yang buruk untuk memproses senyawa tertentu. Ini juga berlaku terhadap banyak jenis minyak esensial.

Banyak obat perawatan kutu alami menggunakan minyak esensial karena efektif melawan kutu. Namun, minyak esensial bisa cukup berbahaya bagi kucing.

Baca juga: 5 Perilaku Manusia yang Dibenci Kucing, Apa Saja?

5. Cari obat kutu yang aman untuk anak kucing

Penggunaan obat pembasmi kutu pada anak kucing tergantung pada usianya. Sebagian besar produk aman untuk digunakan pada anak kucing yang berusia lebih dari 8-10 minggu.

Selalu baca peringatan dan instruksi dengan sangat hati-hati untuk memastikan bahwa obat kutu aman dan efektif untuk anak kucing.

Jika bingung, Anda bisa konsultasikan ke dokter hewan terlebih dahulu terkait produk yang aman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com