Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Fakta Jelang Final Sepak Bola SEA Games 2023 Indonesia Vs Thailand

Kompas.com - 16/05/2023, 14:00 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pertandingan final cabor sepak bola SEA Games 2023 akan mempertemukan Indonesia dan Thailand yang diselenggarakan di Stadion National Olympic, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023).

Kick off akan dimulai pukul 19.30 WIB. Anda dapat menyaksikan laga final Indonesia vs Thailand melalui link live streaming berikut ini: Indonesia vs Thailand di final bola SEA Games 2023. 

Jelang laga puncak SEA Games 2023, terdapat beberapa fakta tentang pertemuan final Indonesia melawan Thailand. Sebelumnya, kedua tim tersebut sudah beberapa kali bertemu di final SEA Games. 

Lantas, apa saja fakta pertandingan final timnas Indonesia vs Thailand?

Baca juga: Daftar Juara Cabor Sepak Bola SEA Games dari Masa ke Masa

6 fakta pertandingan final timnas Indonesia vs Thailand

Pesepak bola Timnas Indonesia U-22 melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Timnas Kamboja saat pertandingan Grup A Sepak Bola SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Rabu (10/5/2023). Terkini, Indonesia berhasil lolos ke final dan akan melawan Thailand pada Selasa (16/5/2023).ANTARA/M Agung Rajasa Pesepak bola Timnas Indonesia U-22 melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Timnas Kamboja saat pertandingan Grup A Sepak Bola SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Rabu (10/5/2023). Terkini, Indonesia berhasil lolos ke final dan akan melawan Thailand pada Selasa (16/5/2023).
Ada sederet fakta menarik jelang pertandingan final Indonesia vs Thailand di SEA Games 2023 ini, berikut di antaranya:

1. Thailand unggul head to head dengan Indonesia

Dilansir dari Kompas.com, Senin (15/5/2023), Thailand masih unggul dalam rekor pertemuan dengan Indonesia (head to head) selama penyelenggaraan SEA Games.

Sejauh ini, Indonesia dan Thailand sudah bertemu sebanyak 23 kali. Tetapi Indonesia hanya bisa meraih 5 kali kemenangan atas Thailand.

Sementara itu, Thailand tercatat meraih 16 kemenangan atas Indonesia, dan dua pertemuan lainnya menghasilkan skor imbang di antara kedua kesebelasan tersebut.

2. Indonesia pernah kalahkan Thailand di bawah kepelatihan Indra Sjafri

Meskipun Indonesia tercatat baru 5 kali mengalahkan Thailand, namun fakta menariknya adalah Indonesia pernah mengalahkan Thailand di bawah kepelatihan Indra Sjafri.

Indra Sjafri pernah membawa timnas Indonesia mengalahkan Thailand dengan skor 2-0 pada SEA Games 2019.

Saat itu, tim yang dibentuk oleh Indra Sjafri tersebut berhasil membekuk Thailand di fase grup melalui gol dari Egy Maulana dan Osvaldo Haay.

Selain SEA Games, timnas Indonesia asuhan Indra Sjafri juga pernah mengalahkan Thailand di final Piala AFF U22 2019.

Baca juga: Piala Dunia U-20 di Indonesia Batal, Pengamat: Implikasi Tata Kelola Sepak Bola yang Buruk dan Gaduh Politisi

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

6 Kandidat Pilpres Iran, Mantan Presiden Mahmoud Ahmadinejad Dicoret

6 Kandidat Pilpres Iran, Mantan Presiden Mahmoud Ahmadinejad Dicoret

Tren
Ketika Makam Mbah Moen di Mekkah Tak Pernah Sepi Peziarah...

Ketika Makam Mbah Moen di Mekkah Tak Pernah Sepi Peziarah...

Tren
Jerat Judi Online dan Narkoba di Lingkungan Kepolisian, Kompolnas: Ironis…

Jerat Judi Online dan Narkoba di Lingkungan Kepolisian, Kompolnas: Ironis…

Tren
Bulan Disebut Mulai Menjauh dari Bumi, Kecepatannya Setara dengan Pertumbuhan Kuku Manusia

Bulan Disebut Mulai Menjauh dari Bumi, Kecepatannya Setara dengan Pertumbuhan Kuku Manusia

Tren
Deretan Korban Tewas karena Judi Online, Terbaru Polwan Bakar Suami di Mojokerto

Deretan Korban Tewas karena Judi Online, Terbaru Polwan Bakar Suami di Mojokerto

Tren
Ramai soal Uang Rp 10.000 Dicoret-coret, Pelaku Terancam Denda Rp 1 M

Ramai soal Uang Rp 10.000 Dicoret-coret, Pelaku Terancam Denda Rp 1 M

Tren
Judi Online Makan Korban Aparat TNI dan Polri, Bukti Bom Waktu Berantas Setengah Hati?

Judi Online Makan Korban Aparat TNI dan Polri, Bukti Bom Waktu Berantas Setengah Hati?

Tren
Mengenal 'Bamboo School' Thailand, Sekolah yang Dikelola Sendiri oleh Siswanya

Mengenal "Bamboo School" Thailand, Sekolah yang Dikelola Sendiri oleh Siswanya

Tren
Rangkuman “Minggu Kriminal” di Pati, Ada Pengeroyokan, Pembunuhan, Perampokan

Rangkuman “Minggu Kriminal” di Pati, Ada Pengeroyokan, Pembunuhan, Perampokan

Tren
Mengapa Bendera Putih Jadi Simbol Tanda Menyerah? Ini Alasannya

Mengapa Bendera Putih Jadi Simbol Tanda Menyerah? Ini Alasannya

Tren
Jakarta Fair 2024: Harga Tiket, Cara Beli, dan Daftar Musisi

Jakarta Fair 2024: Harga Tiket, Cara Beli, dan Daftar Musisi

Tren
Sosok di Balik Akun FB Icha Shakila yang Minta Ibu Lecehkan Anak Belum Terungkap, Siapa Dalangnya?

Sosok di Balik Akun FB Icha Shakila yang Minta Ibu Lecehkan Anak Belum Terungkap, Siapa Dalangnya?

Tren
UPDATE Ranking BWF Indonesia Usai Indonesia Open 2024

UPDATE Ranking BWF Indonesia Usai Indonesia Open 2024

Tren
Mantan Wakil Bendahara TKN Prabowo-Gibran, Simon Aloysius Jadi Komisaris Utama Pertamina

Mantan Wakil Bendahara TKN Prabowo-Gibran, Simon Aloysius Jadi Komisaris Utama Pertamina

Tren
Cara Memilih Sekolah SMP-SMA Jalur Zonasi PPDB Jakarta 2024

Cara Memilih Sekolah SMP-SMA Jalur Zonasi PPDB Jakarta 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com