Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Camilla Bergelar Queen Bukan Queen Consort, Apa Alasannya?

Kompas.com - 07/05/2023, 07:45 WIB
Diva Lufiana Putri,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Istri Raja Charles III, Camilla, resmi menyandang gelar Ratu usai dimahkotai dalam upacara penobatan, Sabtu (6/5/2023).

Penyematan gelar Ratu ini tak sedikit menarik perhatian warganet, lantaran perkiraan bahwa Camilla akan mendapatkan gelar Queen Consort alias Permaisuri.

"Fix gelar yang digunakan Camilla itu Queen bukan Queen Consort," tulis salah satu akun Twitter, Sabtu.

Lantas, mengapa Camilla mendapatkan gelar Ratu dan bukan Ratu Permaisuri?

Baca juga: Fakta di Balik Penobatan Raja Charles III


Alasan Camilla bergelar Ratu dan bukan Permaisuri

Diberitakan BBC, Sabtu, Uskup Agung Canterbury memahkotai Camilla dalam upacara yang lebih sederhana dan tanpa pengambilan sumpah.

Kendati demikian, pendamping Raja Charles III ini dimahkotai dengan Mahkota Ratu Mary atau Queen Mary's Crown.

Bahkan dalam situs resmi Royal UK, Camilla Rosemary Shand yang sebelumnya bergelar Her Royal Highness (HRH) The Duchess of Cornwall kini sah menjadi Her Majesty The Queen atau Yang Mulia Ratu.

Dia disebut bertugas mendukung sang suami, mantan Pangeran Wales yang saat ini resmi menjadi Yang Mulia Raja dalam menjalankan pekerjaan dan tugasnya.

Camilla juga masih akan melakukan keterlibatan publik atas nama badan amal yang dia dukung.

Kini setelah dinobatkan bersama suaminya, istri Raja Charles III secara resmi dikenal sebagai Ratu Camilla.

Menurut pemberitaan CNN, Sabtu, penyebutan Permaisuri (Queen Consort) Camilla pada awal-awal pemerintahan Raja Charles III adalah untuk membedakan dengan Yang Mulia Ratu Elizabeth II.

Bahkan, menurut sejarawan Dr Cindy McCreery, gelar Queen Consort sebenarnya sesuatu yang tidak biasa dalam sejarah Kerajaan Inggris.

"Itu adalah situasi yang sangat tidak biasa dalam peristiwa normal, istri seorang raja di Inggris dikenal sebagai Permaisuri (Queen Consort)," katanya, diberitakan laman ABC (9/9/2022).

McCreery mengatakan, meski Queen Consort adalah gelar formal, tetapi dalam praktik umum gelar ini menjadi tidak berlaku.

"Itu mungkin istilah formal, tapi dalam praktiknya kami tidak menyebut Raja dan Permaisuri (Queen Consort). Kami menyebut Raja dan Ratu (Queen)," imbuhnya.

Halaman Berikutnya
Halaman:

Terkini Lainnya

Soroti Kasus Viral Ibu dan Anak Baju Biru di Tangsel, KPAI: Memori Buruk Dapat Melekat pada Korban

Soroti Kasus Viral Ibu dan Anak Baju Biru di Tangsel, KPAI: Memori Buruk Dapat Melekat pada Korban

Tren
Ramai soal Tren Pernikahan Tanpa Rasa Cinta dan Hasrat Seksual di Jepang, Apa Itu?

Ramai soal Tren Pernikahan Tanpa Rasa Cinta dan Hasrat Seksual di Jepang, Apa Itu?

Tren
Perbandingan Ranking FIFA Indonesia Vs Irak, Bakal Duel di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Perbandingan Ranking FIFA Indonesia Vs Irak, Bakal Duel di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Tren
Kronologi Bupati Halmahera Utara Ancam Demonstran Pakai Parang, Berujung Dilaporkan ke Polisi

Kronologi Bupati Halmahera Utara Ancam Demonstran Pakai Parang, Berujung Dilaporkan ke Polisi

Tren
Bukan Mewakili Jumlah Anggota, Ini Makna 12 Bintang Emas yang Ada di Bendera Uni Eropa

Bukan Mewakili Jumlah Anggota, Ini Makna 12 Bintang Emas yang Ada di Bendera Uni Eropa

Tren
Pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan Dibuka, Klik Sd.ppdbsurabaya.net/pendaftaran

Pendaftaran PPDB SD Surabaya 2024 Jalur Zonasi Kelurahan Dibuka, Klik Sd.ppdbsurabaya.net/pendaftaran

Tren
Mengenal Robot Gaban 'Segede Gaban', Sebesar Apa Bentuknya?

Mengenal Robot Gaban "Segede Gaban", Sebesar Apa Bentuknya?

Tren
Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Tren
Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Tren
Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Tren
Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Tren
Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Tren
Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Tren
Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Tren
Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com