Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] Pelanggan Alfamart Tak Mau Bayar karena Sudah Bayar Pajak | Harta Kekayaan Kepala BNN Taksimalaya yang Minta THR ke PO Bus

Kompas.com - 16/04/2023, 05:30 WIB
Inten Esti Pratiwi

Editor

KOMPAS.com - Populer kanal Tren sepanjang Sabtu (15/4/2023) hingga Minggu (16/4/2023) pagi adalah kronologi kasus pelanggan Alfamart tak mau membayar belanjaan karena merasa sudah membayar pajak.

Pelanggan Alfamart tersebut berbelanja hingga mencapai ratusan ribu rupiah, namun tak mau membayar dengan alasan ia sudah membayar pajak Alfamart selama ini.

Populer kanal Tren lainnya sepanjang Sabtu adalah soal harta kekayaan Iwan Kurniawan, kepala BNN Taksimalaya yang meminta THR ke PO Bus.

Berikut selengkapnya:

1. Pelanggan Alfamart tak mau bayar karena sudah bayar pajak

Video yang merekam pelanggan Alfamart tidak mau membayar karena sudah bayar pajak, ramai di media sosial.

Dalam video tampak petugas Alfamart mengambil belanjaan pelanggan wanita yang hendak pergi dengan motornya.

Regional Corporate Communication PT Sumber Alfaria Trijaya, Budi Santoso, membenarkan peristiwa yang terjadi dalam video tersebut. Menurut dia, peristiwa itu terjadi di Tanabatue, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, pada Rabu (12/4/2023).

Berikut kronologi lengkapnya:

Viral Video Pelanggan Alfamart Belanja Tak Mau Bayar karena Sudah Bayar Pajak, Ini Kronologinya

2. Harta kekayaan Iwan Kurniawan, Kepala BNN Tasikmalaya

Iwan Kurniawan Hasyim resmi dicopot dari jabatannya sebagai Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tasikmalaya.

Pencopotan Iwan ini terkait dengan kasus surat minta tunjangan hari raya (THR) dari BNN Tasikmalaya ke perusahaan bus, PO Budiman.

Kepala BNN Jawa Barat Arief Ramadhan mengatakan bahwa pencopotan Iwan dari jabatannya sudah sesuai dengan kesimpulan penyidik BNN.

Sosok Iwan sendiri, memiliki harta kekayaan sebesar Rp 2.872.000.000. Nominal tersebut sesuai dengan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang ia laporkan tahun 2021 lalu. 

Harta Kekayaan Iwan Kurniawan, Kepala BNN Tasikmalaya yang Minta THR ke PO Bus

3. Kereta Bandara tabrak jalur Stasiun Bandara hingga kaca pecah

Twit soal kereta bandara menabrak jalur badug (buntu) di Stasiun Bandara Soekarno Hatta viral di media sosial Twitter.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com