Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral, Video Detik-detik Sekuriti Gagalkan Aksi Ganjal ATM di Bogor, Polisi: Pelaku 2 Orang

Kompas.com - 11/03/2023, 07:45 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Video detik-detik sekuriti minimarket menggagalkan aksi ganjal ATM di Bogor, Jawa Barat, viral di media sosial. 

Dalam sejumlah video yang berbedar, tampak petugas keamanan menangkap pelaku yang diduga akan beraksi melakukan ganjal kartu di mesin ATM. 

Video rekaman CCT tersebut diunggah oleh akun ini dan sudah ditayangkan sebanyak 62.000 kali hingga Sabtu (11/3/2023).

"Kejadian malam jumat tgl 02 maret 2023. Pelaku pengganjalan atm di salah satu minimart di alt Sentul berhasil digagalkan oleh pihak security minimart tsb," tulis pengunggah pada keterangan video. 

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh MEMOMEDSOS (@memomedsos)

Baca juga: Kronologi Perampokan Saat Pengisian Uang ATM di Pekanbaru, Petugas Tak Dikawal Polisi, 1 Orang Tertembak

Pelaku ganjal ATM ditangkap sekuriti

Dalam rekaman, terlihat seorang pria mengenakan pakaian berwarna abu-abu masuk ke sebuah minimarket.

Setelah itu, ia menghampiri ATM yang berada di dalam minimarket untuk melancarkan aksi ganjal ATM.

Namun, sekuriti yang berjaga di minimarket segera menangkap pria itu dengan cara memiting leher pelaku dari belakang sebelum ia selesai melakukan aksinya.

"Pelaku beserta barang bukti langsung diamankan pihak kepolisian," ujar pengunggah.

Kronologi modus ganjal ATM

Kepada Kompas.com, Jumat (10/3/2023), sekuriti yang mengaku bernama Ivan membeberkan kronologi penangkapan pelaku ganjal ATM di Bogor.

Ia mengatakan bahwa lokasi penangkapan berada di sebuah minimarket di daerah Sentul, Bogor, Jawa Barat. 

Pada awalnya, Ivan mendapat laporan dari pelanggan bahwa kartu ATM-nya terganjal di salah satu mesin ATM sekitar pukul 18.00 WIB.

Ia segera melakukan pemeriksaan dan menempel kertas pemberitahuan bahwa ATM rusak pada mesin yang dimaksud pelanggan.

"Sudah curiga dengan modus pengganjalan," ujarnya.

Baca juga: Perampok Tembak Perut Petugas Pengisi Uang ATM di Pekanbaru, Ini Kondisi Terkini Korban

Pelaku ganjal ATM ditangkap

Setelah itu, Ivan melihat pria diduga pelaku ganjal ATM mondar-mandir di minimarket dan perilakunya menimbulkan kecurigaan.

Ivan yang merasa curiga terus memantau gerak-gerik pria tersebut hingga kondisi minimarket mulai sepi.

Tak lama saat kondisi pengunjung minimarket di sekitar ATM sudah lengang, pelaku mendatangi ATM yang sudah diperiksa oleh Ivan.

"Saya pun langsung masuk ke arah toko. Untuk ATM yang disasar ATM BNI. Saya piting dan berhasil diamankan," katanya.

Lebih lanjut, Ivan menyampaikan bahwa modus ganjal ATM dilakukan oleh dua orang, sayangnya hanya satu di antara mereka yang ditangkap.

Baca juga: Juru Masak WN Bulgaria Bobol ATM dan Gasak Rp 285 Juta dalam 45 Menit, Polisi: Kejahatan Jackpotting ATM

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jelang Puncak Haji, Bus Shalawat Sementara Setop Layani Jemaah

Jelang Puncak Haji, Bus Shalawat Sementara Setop Layani Jemaah

Tren
Bikin Ilmuwan Bingung, Ini 13 Misteri Alam Semesta yang Belum Terpecahkan

Bikin Ilmuwan Bingung, Ini 13 Misteri Alam Semesta yang Belum Terpecahkan

Tren
Mungkinkah 'Psywar' Penonton Pengaruhi Hasil Akhir Pertandingan Sepak Bola?

Mungkinkah "Psywar" Penonton Pengaruhi Hasil Akhir Pertandingan Sepak Bola?

Tren
Asal-usul Nama Borneo, Sebutan Lain dari Pulau Kalimantan

Asal-usul Nama Borneo, Sebutan Lain dari Pulau Kalimantan

Tren
Jokowi Beri Izin Tambang, NU Gercep Bikin PT tapi Muhammadiyah Emoh Tergesa-gesa

Jokowi Beri Izin Tambang, NU Gercep Bikin PT tapi Muhammadiyah Emoh Tergesa-gesa

Tren
Kronologi Bos Rental Mobil Asal Jakarta Dikeroyok Warga hingga Tewas di Pati

Kronologi Bos Rental Mobil Asal Jakarta Dikeroyok Warga hingga Tewas di Pati

Tren
Nilai Tes Ulang Rekrutmen BUMN Lebih Rendah dari yang Pertama, Masih Berpeluang Lolos?

Nilai Tes Ulang Rekrutmen BUMN Lebih Rendah dari yang Pertama, Masih Berpeluang Lolos?

Tren
Pemerintah Tetapkan Idul Adha 1445 H Jatuh pada Senin 17 Juni 2024

Pemerintah Tetapkan Idul Adha 1445 H Jatuh pada Senin 17 Juni 2024

Tren
Teka-teki Penguntitan Jampidsus yang Belum Terjawab dan Kemunculan Drone di Atas Gedung Kejagung

Teka-teki Penguntitan Jampidsus yang Belum Terjawab dan Kemunculan Drone di Atas Gedung Kejagung

Tren
Viral Video Sekuriti Plaza Indonesia Disebut Pukuli Anjing Penjaga, Ini Kata Pengelola dan Polisi

Viral Video Sekuriti Plaza Indonesia Disebut Pukuli Anjing Penjaga, Ini Kata Pengelola dan Polisi

Tren
Tiket KA Blambangan Ekspres Keberangkatan mulai 18 Juni 2024 Belum Bisa Dipesan, Ini Alasannya

Tiket KA Blambangan Ekspres Keberangkatan mulai 18 Juni 2024 Belum Bisa Dipesan, Ini Alasannya

Tren
Panglima Sebut TNI Bukan Lagi Dwifungsi tapi Multifungsi ABRI, Apa Itu?

Panglima Sebut TNI Bukan Lagi Dwifungsi tapi Multifungsi ABRI, Apa Itu?

Tren
Beredar Uang Rupiah dengan Cap Satria Piningit, Bolehkah untuk Bertransaksi?

Beredar Uang Rupiah dengan Cap Satria Piningit, Bolehkah untuk Bertransaksi?

Tren
Laporan BPK: BUMN Indofarma Terjerat Pinjol, Ada Indikasi 'Fraud'

Laporan BPK: BUMN Indofarma Terjerat Pinjol, Ada Indikasi "Fraud"

Tren
5 Perempuan Pertama di Dunia yang Menjadi Kepala Negara, Siapa Saja?

5 Perempuan Pertama di Dunia yang Menjadi Kepala Negara, Siapa Saja?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com