Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Nitisemito, "Raja Kretek" dari Kudus

Kompas.com - 25/02/2023, 15:45 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

 

Kejayaan Raja Kretek Nitisemito

Lambat laun, produksi rokok kretek Nitisemito terus berkembang, tidak hanya di Kudus,Jawa Tengah, namun juga ke penjuru Hindia Belanda. Antara 1930-1934, produksi kretek Bal Tiga mencapai 2-3 juta batang per hari.

Lonjakan tajam terjadi pada 1938 ketika pabriknya mampu membuat 10 juta batang per hari dengan buruh sekitar 10.000 orang.

Rokok Nitisemito dipasarkan tidak hanya di Jawa, namun hingga Sumatra, Sulawesi, Kalimantan, bahkan ke negeri Belanda.

Untuk mempromosikan produknya, Nitisemito menyebar brosur rokoknya melalui pesawat Fokker F-200, radio RVK yang dimilikinya, turnamen sepak bola, hingga sandiwara keliling.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Rizal S. Nugroho (@rizalsn13)

 

Termasuk juga dengan membagi-bagikan hadiah mulai dari gelas, cangkir, arloji, jam tembok, dan sepeda, dengan diberi logo Tjap Bal Tiga dan nama Nitisemito.

Begitu terkenalnya nama M Nitisemito hingga Sri Susuhunan Paku Buwono X mengunjungi pabriknya pada tahun 1938, dikutip dari Harian Kompas, 1 Januari 2000.

Bung Karno dalam pidato "Lahirnya Pancasila" pada 1 Juni 1945 juga menyebut namanya.

"Kita mendirikan negara Indonesia, yang kita semua harus mendukungnya. Semua buat semua... bukan Nitisemito yang kaya buat Indonesia, tetapi Indonesia buat Indonesia. Semua buat semua!," kata Sukarno, dikutip dari Historia. 

Berkat keberhasilan Nitisemito, banyak orang Kudus mengikuti jejaknya. Puluhan pabrik rokok kretek baru pun bermunculan.

Runtuhnya kejayaan Nitisemito

Nitisemito sebenarnya telah menyiapkan salah seorang pegawai berbakatnya bernama M Karmani untuk dinikahkan dengan putrinya yang kedua.

Nitisemito sangat mendorong pilihannya ini, sehingga pada bungkus Bola Tiga tertera nama Nitisemito-Karmani.

Namun pilihan penerus Nitisemito inilah yang kemudian menuai konflik internal keluarga.

Berdasarkan versi Firman Lesmana, cucu Nitisemito, ada fitnah yang dilontarkan dari dalam sehingga Karmani diajukan ke pengadilan dengan tuduhan menggelapkan pajak.

Tuduhan tidak terbukti dan M Karmani dibebaskan. Namun, peristiwa itu menyebabkan Karmani sakit dan meninggal dunia.

Dengan demikian hilang calon penerus Bola Tiga, padahal waktu itu Nitisemito sudah setengah mundur dari kegiatan usahanya.

Ketika Jepang menjajah dan menduduki Hindia Belanda, pabrik Nitisemito disita.

Pada 1944-1945, pemerintah pendudukan Jepang menyuruh Nitisemito membuka kembali pabriknya, tetapi tutup kembali.

Nitisemito membuka lagi pabriknya pada 1947, tetapi tutup lagi. Hingga akhirnya, ia meninggal meninggal dunia pada 1953.

Baru pada 1962, putra-putranya mencoba menghidupkan pabrik kembali, tetapi umurnya tak bertahan lama. Sesudah itu pabrik rokok Nitisemito tidak pernah bangkit lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kategori Warung Makan yang Boleh Pakai Elpiji 3 Kg Subsidi, Apa Saja?

Kategori Warung Makan yang Boleh Pakai Elpiji 3 Kg Subsidi, Apa Saja?

Tren
Wabah Infeksi Salmonella Merebak di AS, FDA Tarik Produk Mentimun

Wabah Infeksi Salmonella Merebak di AS, FDA Tarik Produk Mentimun

Tren
Usai Kirim Balon Sampah, Korut Buka Lahan 40 Km dari Perbatasan Korsel

Usai Kirim Balon Sampah, Korut Buka Lahan 40 Km dari Perbatasan Korsel

Tren
Kenapa Pintu Pesawat Berada di Sisi Kiri? Ini Sejarah dan Alasannya

Kenapa Pintu Pesawat Berada di Sisi Kiri? Ini Sejarah dan Alasannya

Tren
Teringat Kasus Jessica Wongso, Otto Hasibuan Beri Bantuan Hukum Terpidana Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Teringat Kasus Jessica Wongso, Otto Hasibuan Beri Bantuan Hukum Terpidana Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Tren
Jadwal Puasa Zulhijah, Tarwiyah, dan Arafah Jelang Idul Adha 2024

Jadwal Puasa Zulhijah, Tarwiyah, dan Arafah Jelang Idul Adha 2024

Tren
Profil Ilham Habibie, Direkomendasikan Maju Pilkada Jabar oleh Nasdem

Profil Ilham Habibie, Direkomendasikan Maju Pilkada Jabar oleh Nasdem

Tren
Curhat Jokowi, Mengaku Bingung Saat Cari Tempat Makan di IKN

Curhat Jokowi, Mengaku Bingung Saat Cari Tempat Makan di IKN

Tren
Benarkah Jokowi Melarang Kaesang Maju Pilkada Jakarta 2024?

Benarkah Jokowi Melarang Kaesang Maju Pilkada Jakarta 2024?

Tren
Deretan Jenderal Polisi yang Duduki Jabatan Sipil 2024, Terbaru Irjen Risyapudin Nursin

Deretan Jenderal Polisi yang Duduki Jabatan Sipil 2024, Terbaru Irjen Risyapudin Nursin

Tren
Starlink Elon Musk Masuk Pedalaman Brasil, Dikeluhkan Tetua Suku Bikin Anak Muda Malas

Starlink Elon Musk Masuk Pedalaman Brasil, Dikeluhkan Tetua Suku Bikin Anak Muda Malas

Tren
Bukan karena Cobek dan Ulekan Batu, Ini Penyebab Munculnya Batu Ginjal

Bukan karena Cobek dan Ulekan Batu, Ini Penyebab Munculnya Batu Ginjal

Tren
Kisah Bayi 2 Hari Alami Radang Otak Usai Dicium Pembawa Herpes

Kisah Bayi 2 Hari Alami Radang Otak Usai Dicium Pembawa Herpes

Tren
Cerita Rokiah, Jemaah Haji Difabel Indonesia yang Berangkat Seorang Diri, Kini Bertemu Sahabat Baru

Cerita Rokiah, Jemaah Haji Difabel Indonesia yang Berangkat Seorang Diri, Kini Bertemu Sahabat Baru

Tren
Turis Digigit Monyet Saat Berkunjung ke Monkey Forest Ubud, Mengaku Suntik Antirabies Rp 97 Juta

Turis Digigit Monyet Saat Berkunjung ke Monkey Forest Ubud, Mengaku Suntik Antirabies Rp 97 Juta

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com