Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kronologi Kasus Lee Seung Gi dengan Hook Entertainment, Terkait Masalah Royalti

Kompas.com - 24/11/2022, 11:30 WIB
Diva Lufiana Putri,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

Disebut tak dapat royalti 18 tahun

Pada 21 November 2022, Dispatch mengungkapkan bahwa Lee Seung Gi tidak mendapatkan keuntungan selama 18 tahun bermusik di bawah naungan agensinya.

Dikutip dari Dispatch, Lee Seung Gi telah merilis 137 lagu dan 27 album dalam 18 tahun terakhir.

Pada awal debut, Seung Gi bahkan menerima penghargaan di ajang Seoul Music Awards, SBS Gayo Daejeon, dan MBC Gayo Daejeon.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Dispatch, selama Oktober 2009 hingga September 2022, karier musik Lee Seung Gi menghasilkan pendapatan 9,6 miliar won.

Angka itu merujuk pada data yang tercatat dari jaringan distribusi musik Lee Seung Gi selama periode tersebut.

Masih dari laporan Dispatch, Lee Seung Gi kerap menganggap dirinya sebagai penyanyi berpenghasilan rendah.

Hal ini terungkap dari percakapan sang penyanyo dengan senior di bidang musik.

"Saya pikir saya membuat keuntungan dari musik. Bahkan setelah memproduksi dengan 200 juta won, saya menerima untung 33,6 juta won," cerita Lee Seung Gi.

"Apa maksudmu? Bagaimana royaltinya? Kamu menghasilkan banyak uang. Kamu belum dibayar?" jawab senior tersebut.

"Benar. Saya selalu disebut sebagai penyanyi berpenghasilan minus," balas Lee Seung Gi.

Senior pun menanyakan syarat dan ketentuan kontrak Lee Seung Gi dengan Hook Entertainment, sehingga dia belum mendapatkan keuntungan selama 18 tahun.

Baca juga: Seharusnya Terima Rp 115 Miliar, Lee Seung Gi Justru Disebut Tak Dibayar Selama 18 Tahun Bermusik

Beredar rekaman CEO agensi marah

Pada 23 November 2022, Dispatch kembali merilis rekaman audio berisi suara Kwon Jin Young.

Dalam rekaman yang disebut diambil salah seorang karyawan saat rapat, CEO Hook Entertainment itu mengancam akan menghabisi Lee Seung Gi.

Diansir dari Kompas.com (24/11/2022), keributan terjadi ketika Hook Entertainment memberikan catatan akuntansi soal pembayaran Lee Seung Gi sesuai permintaan.

Namun, rupanya Kwon Jin Young justru merasa kesal. Kwon Jin Young kemudian mengungkap hal menakutkan dari dirinya apabila tengah marah.

Halaman Berikutnya
Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com