Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral, Video Pengemudi Ojol Membawa Penumpang Tertabrak Kereta Api

Kompas.com - 27/08/2022, 11:30 WIB
Taufieq Renaldi Arfiansyah,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

"Kustomernya (penumpang) loncat, tapi kakinya terserempet kereta. Kayaknya patah kaki," ungkap Kucay.

Setelah kejadian, penumpang yang berhasil selamat kemudian langsung dievakuasi ke rumah sakit.

Baca juga: KAI Mau Beli Kereta Baru Kelas Ekonomi, Bagaimana Harga Tiketnya?

Keterangan polisi

Kanit Laka Lantas Satwil Jakarta Barat AKP Hartono mengungkapkan bahwa tabrakan terjadi ketika pengemudi ojol melintas dari arah selatan di Jalan Duri Kosambi.

Diduga tabrakan terjadi karena sopir ojol menerobos perlintasan sebidang yang di saat bersamaan terdapat KRL rute Duri-Tangerang melintas.

"Pengendara motor menerobos pelintasan KA Rawa Buaya Jalan Duri kosambi, lalu bertabrakan dengan KRL Duri-Tangerang yang melaju dari barat," kata Hartono dikutip dari Kompas.com, Jumat (26/8/2022).

Hartono menjelaskan jika sopir ojol yang mengemudikan motor Honda Beat berinisial IMUS meninggal dan jenazahnya dibawa ke RSUD Tangerang.

Sedangkan penumpangnya berinisial VET berhasil selamat walau mengalami luka pada kaki dan tangan yang kini dirawat di RSUD Cengkareng.

Meskipun tabrakan terjadi karena diduga menerobos perlintasan tanpa palang, namun kepolisian masih menyelidiki penyebab kecelakaan.

"Penyebab kecelakaan lalu lintas masih dalam proses penyelidikan," pungkas Hartono.

(Sumber: Kompas.com/Mita Amalia Hapsari | Editor: Ivany Atina Arbi, Kristian Erdianto)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com