Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] Siapa Bharada E, Tersangka Kasus Tewasnya Brigadir J?

Kompas.com - 06/08/2022, 05:45 WIB
Rendika Ferri Kurniawan

Penulis

KOMPAS.com – Sosok Bharada E yang menjadi tersangka kasus tewasnya Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J menarik perhatian publik.

Banyak pertanyaan yang belum terjawab terkait kasus tersebut, dari CCTV yang mati, pengungkapan kasus beberapa hari setelah kejadian, hingga penetapan tersangka Bharada E.

Bharada atau Bhayangkara Dua sesuai urutan pangkat Polri adalah pangkat polisi golongan Tamtama.

Berita populer lain adalah video viral memperlihatkan bendera merah putih berselang-seling diduga di Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Bagaimana aturan pemasangan bendera Merah Putih?

Polri memutasi beberapa anggotanya terkait kasus kematian Brigadir J. Salah satunya Irjen Ferdy Sambo dari Kadiv Propram yang dimutasi menjadi Pati Yanma Polri. Apa itu Yanma Polri?

Berikut berita terpopuler Tren hingga Sabtu (6/8/2022) pagi:

1. Siapa Bharada E, tersangka kasus tewasnya Brigadir J?

Bharada E ditetapkan oleh Polri sebagai tersangka dalam kasus tewasnya Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J, Rabu (3/8/2022).

Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Andi Rian mengatakan, Bharada E akan ditahan setelah dilakukan pemeriksaan sebagai tersangka.

Bharada E disangkakan melanggar Pasal 338 Juncto Pasal 55 dan Pasal 56 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP).

Lantas, siapa Bharada E, tersangka tewasnya Brigadir J?

2. Apa itu Bharada? ini urutan pangkat Polisi

Dalam Institusi Polri terdapat urutan kepangkatan dari Tamtama, Bintara, hingga Perwira.

Urutan kepangkatan Polri tersebut diatur dalam Peraturan Kepala Kepolisian Repulik Indonesia (Kapolri) Nomor 3 Tahun 2016 tentang Administrasi Kepangkatan Anggota Polri.

Kepangkatan Polri terdapat tiga golongan, yakni Perwira, Bintara, dan Tamtama. Lantas, apa itu Bharada seperti pangkat Bharada E?

3. Video viral bendera merah putih selang-seling

Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan bendera merah putih berselang-seling. Video itu diunggah oleh akun Instagram ini pada Jumat (5/8/2022).

Disebutkan, lokasi pengambilan video ada di daerah Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com