Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyebab Pebalap Aleix Espargaro Lakukan Selebrasi Saat Laga MotoGP Catalunya Belum Usai

Kompas.com - 06/06/2022, 10:05 WIB
Alinda Hardiantoro,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

Sumber ABC News

KOMPAS.com - Aleix Espargaro mengejutkan penonton MotoGP Catalunya 2022 lantaran melakukan selebrasi satu lap lebih awal.

Pebalap asal Spanyol itu sempat menepi ke pinggir lintasan dan melambaikan tangan ke penonton seolah-olah balapan telah usai.

Kejadian itu disaksikan oleh jutaan penonton yang ikut melihat balapan MotorGP Catalunya 2022 baik secara luring dan daring. Balapan yang digelar di Circuit de Barcelona-Catalunya Spanyol itu memang disiarkan secara langsung pada Minggu (5/6/2022) malam WIB.

Akibat dari tindakannya, Espargaro gagal merasakan podium di balapan kali ini.

Pria berusia 32 tahun itu harus menerima kenyataan bahwa dirinya finis di posisi kelima, tepat di belakang Joan Mir.

Sementara di posisi pertama berhasil dipertahankan oleh Pebalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo.

Baca juga: MotoGP, Pawang dan Masyarakat Prismatik

Kronologi selebrasi awal Espargaro

Dilansir dari Kompas.com (6/5/2022), Espargaro tampil gemilang dengan start yang menguntungkan. Dia start dari pole position atau posisi terdepan.

Saat tampil di MotoGP Catalunya 2022 semalam, Espargaro sempat berhasil menyalip Quartararo di tikungan pertama. Ia mengupayakan dengan baik untuk tetap mempertahankan peringkat kedua.

Di tengah balapan, Espargaro sempat turun di posisi ketiga. Namun, ia berhasil kembali ke posisi kedua hingga beberapa lap terakhir mengungguli Jorge Martin dan Johann Zarco, duo Pramac Racing.

Kendati demikian, pada dua putaran lap terakhir, pebalap asal Spanyol ini tiba-tiba menurunkan kecepatannya dan melintas ke pinggir lintasan sambil melambaikan tangan ke penonton seolah-olah balapan telah usai.

Padahal dia masih harus melewati satu lap lagi untuk memastikan diri menjadi runner-up dalam balapan MotoGP Catalunya.

Momentum tersebut dimanfaatkan oleh Martin, Zarco, dan Joan Mir yang segera menyalip Espargaro.

Menyadari dirinya telah melakukan kesalahan di detik-detik terakhir balapan, Espargaro segera menggeber motornya untuk mengejar ketinggalannya.

Namun, usaha tersebut tidak membuahkan hasil yang diharapkan. Espargaro harus rela finis di posisi kelima.

Baca juga: Drama MotoGP Catalunya 2022: Tetap Tegakkan Kepala, Aleix Espargaro!

Penyebab Espargaro melakukan selebrasi awal

Seusai balapan, Espargaro tampak menyesal atas kesalahan yang telah dilakukannya. Ia terduduk di atas motornya sebelum masuk ke paddock dan kembali duduk tertunduk di sudut ruangan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com