Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Gunakan Pesan Sementara WhatsApp agar Obrolan Terhapus Otomatis

Kompas.com - 21/05/2022, 15:00 WIB
Nur Rohmi Aida,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pengguna WhatsApp bisa mengatur pesan chat WhatsApp-nya agar bisa menghilang dalam jangka waktu tertentu.

Pengguna WhatsApp bisa mengatur pesan menghilang dalam jangka waktu sehari, seminggu atau tiga bulan.

Pesan yang bisa menghilang otomatis ini sangat berguna apabila Anda ingin mengirim informasi kepada seseorang tanpa meninggalkan jejak.

Selain itu, cara ini juga bermanfaat untuk mengurangi penuhnya ruang penyimpanan.

Baca juga: Bulan Imunisasi Anak Nasional 2022: Lokasi, Peserta, dan Vaksinnya

Bagaimana cara untuk mengatur agar pesan otomatis menghilang pada jangka waktu tertentu ?

Cara setting pesan menghilang otomastis

Dikutip dari Business Insider, WhatsApp memperkenalkan pesan bisa menghilang otomatis ini pada tahun lalu.

Pengaturan pesan sementara ini bisa digunakan untuk pengguna WhatsApp di Android, iPhone, Mac, dan PC.

Berikut ini cara untuk mengatur pesan agar menghilang secara otomatis pada waktu tertentu:

  1. Buka WhatsApp di ponsel atau komputer dan ketuk kontak yang percakapannya ingin diatur.
  2. Pada bagian paling atas layar, ketuk nama orang dalam kontak
  3. Gulir ke bawah dan pilih “Pesan Sementara”
  4. Selanjutnya Anda bisa memilih berapa lama pesan akan bertahan.
  5. Anda bisa memilih waktu 24 jam, 7 hari atau 90 hari.

Apabila Anda ingin mematikan fitur pesan sementara caranya yakni sebagai berikut:

  • Buka chat WhatsApp
  • Ketuk nama kontak
  • Selanjutnya klik “Pesan Sementara”, selanjutnya klik “Mati” untuk mematikan.

Baca juga: Gucci x Adidas Bikin Payung Rp 24 Juta tapi Tidak Tahan Air

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com