Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Isi dan Cetak Kartu Deklarasi Sehat, Syarat Wajib Tes CPNS 2021

Kompas.com - 21/08/2021, 14:15 WIB
Mela Arnani,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kartu Deklarasi Sehat menjadi syarat wajib yang harus dibawa peserta ujian SKD CPNS 2021

Apa itu Deklarasi Sehat, dan bagaimana cara mengisi deklarasi sehat

Berbeda dengan tahun sebelumnya, terdapat satu persyaratan baru yang harus dibawa peserta tes CPNS selain kartu ujian. 

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh #ASNKiniBeda (@bkngoidofficial)

Baca juga: Ramai soal Kartu Deklarasi Sehat di Laman SSCASN, Apa Itu dan Kapan Sebaiknya Dicetak?

Kepala Biro Humas, Hukum dan Kerjasama Badan Kepegawaian Negara (BKN) Satya Pratama menjelaskan bahwa deklarasi sehat merupakan pernyataan kondisi kesehatan peserta SKD yang disampaikan sesuai dengan kondisi sebenarnya.

Menurut Satya, seluruh peserta CPNS wajib mengisi dan membawa deklarasi sehat ini.

“Iya (semua peserta CPNS wajib),” kata Satya melalui WhatsApp seperti dikutip Kompas.com, Sabtu (21/8/2021).

Bagaimana mengisi deklarasi sehat?

Satya menegaskan, kondisi kesehatan peserta SKD wajib disampaikan dalam formulir deklarasi sehat untuk mengetahui kondisi kesehatan calon peserta seleksi CASN terkait Covid-19.

Melansir informasi resmi dari BKN, formulir deklarasi sehat dapat diakses melalui laman SSCASN, berikut caranya: 

  1. Buka laman sscasn.bkn.go.id.
  2. Peserta dapat login ke laman tersebut menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan.
  3. Setelah mengakses laman SSCASN, akan muncul formulir deklarasi sehat, yang dapat diisi peserta sesuai dengan pernyataan di kolom yang disediakan.
  4. Jika telah mengisi formulir deklarasi sehat dengan sebenar-benarnya, klik tombol “Simpan”.
  5. Kemudian untuk mencetaknya, klik tombol “Cetak Kartu Deklarasi Sehat”.

"Ikuti instruksi sebagaimana tercantum di formulir online deklarasi sehat secara jujur dengan kondisi yang dirasakan," ujar Satya.

Baca juga: Ramai Kartu Deklarasi Sehat untuk Syarat SKD CPNS, Ini Penjelasan BKN

 

Form Deklarasi Sehat CPNS

Pernyataan kondisi kesehatan yang ditanyakan dalam form Deklarasi Sehat antara lain seperti adanya gejala-gejala yang mengarah ke infeksi virus corona meliputi nyeri otot, batuk, demam, anoreksia, sesak nafas dan diare, hingga terkonfirmasi Covid-19 atau tidak.

Adapun pengisian formulir deklarasi sehat dapat dilakukan dalam kurun waktu 14 hari sebelum ujian dan paling lambat H-1 sebelum ujian dilaksanakan.

Kewajiban pelamar mengisi form Deklarasi Sehat merupakan keputusan bersama Badan Kepegawaian Negara dan Kementerian Kesehatan dalam hal pencegahan penyebaran Covid-19 di lokasi ujian CASN.

Baca juga: Peserta CPNS, Ini Konsekuensi jika Tak Mengisi Deklarasi Sehat

Apakah peserta tes CPNS harus bawa swab Antigen/PCR?

Saat dikonfirmasi terkait hal itu, Plt Kepala BKN Bima Haria Wibisana mengatakan, kepastian soal itu masih menunggu petunjuk dari Satgas Covid-19.

Sebelumnya, BKN telah melayangkan surat kepada Satgas Covid-19 perihal izin dan persetujuan penyelenggaraan SKD CPNS 2021 dan Seleksi Kompetensi PPPK.

"(Perlu membawa hasil swab antigen atau tidak) masih menunggu surat dari Satgas Covid-19," ujar Bima saat dihubungi Kompas.com, Jumat (20/8/2021).

Pihaknya menjelaskan, jika dalam surat jawaban dari Satgas Covid-19 mengharuskan peserta untuk menyertakan bukti swab antigen, maka hal itu harus dipatuhi.

"Kalau Satgas Covid-19 mengharuskan, ya harus antigen," ujar Bima.

Alasannya, hal itu merupakan upaya untuk melindungi peserta lain dan panitia, dan agar pelaksanaan tes tidak menjadi klaster penularan baru.

"Prokes (protokol kesehatan) akan dilakukan dengan sangat ketat. Kalau masalah prokes tidak ada tawar menawar," jelas Bima.

Baca juga: Besok Malam Ada Fenomena Blue Moon, Kapan Waktu Puncak dan Apa Istimewanya?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

UU Desa: Jabatan Kades Bisa 16 Tahun, Dapat Tunjangan Anak dan Pensiun

UU Desa: Jabatan Kades Bisa 16 Tahun, Dapat Tunjangan Anak dan Pensiun

Tren
Harga Kopi di Vietnam Melambung Tinggi gara-gara Petani Lebih Pilih Tanam Durian

Harga Kopi di Vietnam Melambung Tinggi gara-gara Petani Lebih Pilih Tanam Durian

Tren
Kasus Mutilasi di Ciamis dan Tanggung Jawab Bersama Menangani Orang dengan Gangguan Mental

Kasus Mutilasi di Ciamis dan Tanggung Jawab Bersama Menangani Orang dengan Gangguan Mental

Tren
Potensi Manfaat Tanaman Serai untuk Mengatasi Kecemasan Berlebih

Potensi Manfaat Tanaman Serai untuk Mengatasi Kecemasan Berlebih

Tren
Terkait Penerima KIP Kuliah yang Bergaya Hedon, UB: Ada Evaluasi Ulang Tiga Tahap

Terkait Penerima KIP Kuliah yang Bergaya Hedon, UB: Ada Evaluasi Ulang Tiga Tahap

Tren
Catat, Ini 5 Jenis Kendaraan yang Dibatasi Beli Pertalite di Batam Mulai Agustus

Catat, Ini 5 Jenis Kendaraan yang Dibatasi Beli Pertalite di Batam Mulai Agustus

Tren
Wacana Pembongkaran Separator di Ring Road Yogyakarta, Begini Kata Ahli UGM

Wacana Pembongkaran Separator di Ring Road Yogyakarta, Begini Kata Ahli UGM

Tren
BMKG: Wilayah yang Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang 9-10 Mei 2024

BMKG: Wilayah yang Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang 9-10 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG: Wilayah Hujan Lebat 9 Mei 2024 | Vaksin AstraZeneca Ditarik Peredarannya

[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG: Wilayah Hujan Lebat 9 Mei 2024 | Vaksin AstraZeneca Ditarik Peredarannya

Tren
Mengulik Racunomologi

Mengulik Racunomologi

Tren
Pemain Bola Malaysia Kembali Jadi Korban Penyerangan, Mobil Diadang Saat Berangkat ke Tempat Latihan

Pemain Bola Malaysia Kembali Jadi Korban Penyerangan, Mobil Diadang Saat Berangkat ke Tempat Latihan

Tren
Cara Mengetahui Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

Cara Mengetahui Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

Tren
Potensi Manfaat Tanaman Serai untuk Menurunkan Kolesterol Jahat

Potensi Manfaat Tanaman Serai untuk Menurunkan Kolesterol Jahat

Tren
Sejumlah Riset Sebut Hubungan Kekurangan Vitamin D dengan PCOS

Sejumlah Riset Sebut Hubungan Kekurangan Vitamin D dengan PCOS

Tren
5 Penyebab Anjing Menggonggong Berlebihan dan Cara Mengatasinya

5 Penyebab Anjing Menggonggong Berlebihan dan Cara Mengatasinya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com