Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Jakarta Butuh IGD, Cek di NEW SIRANAP 3.0

Kompas.com - 10/07/2021, 19:41 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Di saat kapasitas rumah sakit yang terus menipis, sangat penting bagi masyarakat untuk mendapatkan informasi soal ketersediaan Instalasi Gawat Darurat (IGD).

Terlebih, lonjakan kasus Covid-19 di Indonesia belum menunjukkan tanda-tanda akan berakhir.

Dalam unggahannya melalui akun Instagram, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin membagikan informasi mengenai NEW SIRANAP 3.0.

Baca juga: Update Daftar Zona Merah di Pulau Jawa dan Bali

NEW SIRANAP 3.0 merupakan portal khusus yang berisi informasi tentang IGD rumah sakit di Jakarta.

Masyarakat yang ingin mengecek ketersediaan IGD di RS, bisa langsung mengunjungi laman berikut: bit.ly/cekigdjakarta.

Kasubag Advokasi Hukum dan Humas Ditjen Pelayanan Kesehatan Kemenkes, Rico Mardiansyah juga membenarkan adanya NEW SIRANAP 3.0.

"SIRANAP 3.0 fokus menyajikan informasi mengenai ketersedian tempat tidur IGD beserta jumlah antrian Pasien di IGD," kata Rico saat dikonfirmasi Kompas.com, Sabtu (10/7/2021).

Baca juga: Mengenal Apa Itu PPKM Darurat dan Bedanya dengan PPKM Mikro

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com