Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Membuat Instagram Reels dan Instagram Music

Kompas.com - 23/06/2021, 20:05 WIB
Jawahir Gustav Rizal,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Cara membuat Instagram Reels

Mengutip Kompas.com, Rabu (23/6/2021) tombol Reels dapat ditemukan di sisi bawah layar, berdampingan dengan fitur "Post", "Story", dan "Live".

Letaknya berada di antara ikon "Search" dan "Shop".

Untuk membuat video Reels, pengguna cukup mengeklik tombol Reels, lalu klik ikon kamera yang berada di pojok kanan atas, kemudian pilih opsi apakah ingin merekam video atau mengambil dari galeri ponsel.

Baca juga: Tahukah Anda Siapa Orang di Balik Instagram?

Sebelum diunggah, video bisa ditambahi efek, stiker, musik, caption, dan lain sebagainya. Setelah itu, tinggal klik "Next" di bagian bawah.

Video Reels dapat dibagikan lewat fitur Instagram Stories, Feeds, maupun Direct Message. Pengguna bisa mengatur Reels secara publik atau private.

Jika memilih opsi "publik", video Reels bisa ditelusuri oleh pengguna lain di halaman khusus Reels yang dimuat di menu Explore.

Seperti halnya Instagram Stories, konten yang ditayangkan di Reels bakal hilang setelah 24 jam. Namun, pengguna bisa menyimpan Reels yang mereka buat dengan fitur Hightlights.

Baca juga: Cara Menyembunyikan Like di Instagram

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com