Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendaftaran LTMPT untuk UTBK-SBMPTN Ditutup Sore Ini, Perhatikan 3 Hal Berikut Saat Mendaftar

Kompas.com - 12/03/2021, 14:03 WIB
Rosy Dewi Arianti Saptoyo,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pendaftaran akun Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi ( LTMPT) akan berakhir hari ini, Jumat (12/3/2021) pukul 15.00 WIB.

Pendaftaran LTMPT ini merupakan tahap dua yang merupakan syarat untuk mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2021.

Peluang tersedia bagi lulusan tahun 2019 dan 2020.

Baca juga: 3 Penyebab Gagalnya Pencairan Insentif Kartu Prakerja

Simak hal-hal berikut saat melakukan pendaftaran.

1. Daftar akun

Langkah mendaftar akun LTMPT untuk UTBK-SBMPTN tidak jauh berbeda dengan pendaftaran tahap sebelumnya.

Adapun langkah pendaftaran akun LTMPT tahap 2, meliputi:

  1. Masuk ke laman https://portal.ltmpt.ac.id/reg, pilih "Daftar di Sini".
  2. Pilih menu "Siswa" dan klik "Daftar".
  3. Masukkan NISN (Nomor Induk Siswa Nasional), NPSN (Nomor Pokok Sekolah Nasional), dan tanggal lahir.
  4. Masukkan alamat email yang aktif dan buat kata sandi. Berikan tanda centang pada bagian konfirmasi dan klik "Daftar".
  5. Lakukan aktivasi akun yang telah didaftarkan dengan mengklik tautan "Aktivasi Akun" pada pesan pemberitahuan yang dikirimkan ke alamat email Anda.

Baca juga: Seni Perlawanan Anak Muda di Balik Poster Lucu Pendemo

2. Verifikasi data

Dalam tahap verifikasi, pendaftar diwajibkan untuk memastikan data yang dimasukkan sudah benar.

Maka, penting untuk memperhatikan langkah dalam melakukan verifikasi. Adapun detail langkah verifikasi data siswa, meliputi:

  1. Login ke laman https://portal.ltmpt.ac.id menggunakan e-mail dan password yang telah didaftarkan sebelumnya. Secara otomatis akan diarahkan menuju dashboard portal LTMPT.
  2. Pilih menu Verifikasi dan Validasi Data Sekolah atau Siswa (Verval). Di halaman verifikasi data siswa, periksa data dengan seksama. Isi kolom NIK, agama, alamat, nomor telepon, dan data yang masih kosong. Jika ada kesalahan data, lakukan perubahan melalui sekolah. Kemudian, tekan tombol Perbarui Data.
  3. Tekan tombol Selanjutnya, untuk berpindah ke halaman verifikasi riwayat sekolah.
  4. Periksa kevalidan data, dan jika terdapat kesalahan dapat melajukan pebaikan melalui sekolah dan tekan tombol Perbarui Data.
  5. Tekan tombol Selanjutnya, untuk berpindah ke halaman unggah pasfoto. Pada halaman ini, unggah pasfoto terbaru sesuai ketentuan. Tekan tombol Selanjutnya, untuk berpindah ke halaman penyesuaian pasfoto.
  6. Tekan tombol Selanjutnya, untuk berpindah ke halaman konfirmasi data. Pastikan data sudah benar. Jika sudah yakin, centang pernyataan dan tekan tombol Simpan Permanen.
  7. Jika telah menyimpan secara permanen, data tidak dapat diubah kembali. Lalu, unduh bukti permanen dengan mengklik tombol berwarna merah. Simpan bukti permanen, jangan sampai hilang.

Baca juga: TNI AU Buka Rekrutmen Taruna dan Taruni AAU 2021, Cek Syarat dan Cara Daftarnya

3. Ketentuan pasfoto

Salah satu syarat untuk melakukan pendaftaran adalah mengunggah pasfoto.

Penyelenggara LTMPT memberikan ketentuan pasfoto, yang berlaku juga bagi pendafftar UTBK-SBMPTN.

Ketentuan pasfoto untuk mendaftar akun LTMPT, yaitu:

  • Pasfoto ukuran 4x6 cm dengan resolusi minimal 200px X 300px (± 250 dpi) dan rasio aspek 2:3.
  • Pasfoto harus berwarna dengan latar belakang polos berwarna apa saja bertipe JPG/JPEG/PNG.
  • Ukuran minimal file pasfoto adalah 80 KB. Ukuran maksimal file pasfoto adalah 300 KB.
  • Orientasi pasfoto adalah vertikal/portrait. Posisi badan dan kepala tegak sejajar menghadap kamera.
  • Kualitas foto harus tajam dan fokus.
  • Tidak ada bagian kepala yang terpotong dan wajah tidak boleh tertutupi ornamen.
  • Kepala terletak di tengah secara horizontal (jarak kepala ke batas kiri kurang lebih sama dengan jarak kepala ke bagian kanan).

Ketentuan di atas sama dengan ketentuan pada pendaftaran akun LTMPT 2020.

Baca juga: Daftar Kartu Prakerja Gelombang 14, Perhatikan 6 Hal Berikut...

(Sumber: Kompas.com/Ahmad Naufal Dzulfaroh, Nur Fitriatus Shalihah | Editor: Rizal Setyo Nugroho, Inggried Dwi Wedhaswary)

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Cara Registrasi LTMPT SNMPTN 2021

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com