Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral Unggahan Cerita Seseorang yang Disebutkan Tinggal di Hutan dan Memasak Silica Gel, Bagaimana Ceritanya?

Kompas.com - 23/02/2021, 09:30 WIB
Nur Rohmi Aida,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Konfirmasi Kompas.com

Terkait dengan unggahan tersebut, Kompas.com menghubungi Indira Nurul Qomariyah selaku pemilik akun @indiratendi.

Saat dikonfirmasi, ia menceritakan dirinya tengah melakukan penelitian untuk tesis S2-nya di Cagar Alam Tangkoko, Sulawesi Utara.

Indira mengatakan, kondisi di hutan Cagar Alam Tangkoko, Sulawesi Utara sangatlah lembap.

"Saya sedang penelitian di tengah hutan yg sangat lembap. Saya pakai silika supaya peralatan penelitian saya enggak rusak," ceritanya saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (20/2/2021).

Baca juga: Kominfo Buka Pendaftaran Beasiswa S2 Luar Negeri, Ini Syarat dan Berkas yang Harus Disiapkan

Indira mengaku merupakan mahasiswi S2 Biosains Hewan di Institut Pertanian Bogor (IPB).

Saat disinggung terkait penggunaan silica gel, menurut dia berfungsi untuk mengurangi kelembapan. Selain itu, harganya murah cukup praktis untuk orang lapangan.

"Di sini tidak ada listrik jadi tidak bisa pakai silika elektrik atau dehumidifier," kata dia.

Guna menyiasari ketiadaan listik, maka dipergunakannya silica gel untuk mengurangi kelembapan pada penggunaan sejumlah peralatan elektronik.

"Biar praktis saja, jika jika harus menggunakan oven kompor, ukurannya terlalu besar dan tidak praktis saat dibawa ke hutan," jelas Indira.

Baca juga: Viral Video Unta Disebut Kebingungan dengan Adanya Salju di Arab Saudi

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com