Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Virus Corona di Dunia 14 November: 53,7 Juta Terinfeksi | Rekor Kasus Harian Covid-19 Indonesia

Kompas.com - 14/11/2020, 07:21 WIB
Vina Fadhrotul Mukaromah,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

Brasil

Brasil kembali melaporkan kasus-kasus harian virus corona yang terjadi di wilayahnya. 

Terbaru, Kementerian Kesehatan Brasil melaporkan terjadinya 29.070 kasus Covid-19 dalam sehari.

Dengan demikian, jumlah total kasus Covid-19 di Brasil telah mencapai lebih dari 5,7 juta.

Adapun jumlah kasus kematian juga mengalami peningkatan sebanyak 456 kasus, sehingga total menjadi 164.281 kasus.

Sementara, jumlah pasien yang telah dinyatakan sembuh adalah sebanyak 5,2 juta orang.

Hingga kini, ada 397.783 kasus aktif virus corona yang tercatat di sana, dengan 8.318 di antaranya berada dalam kondisi serius.

Seperti diketahui, dengan jumlah kasus yang dicatatkan tersebut, Brasil menduduki peringkat ketiga setelah Amerika Serikat (AS) dan India untuk jumlah kasus Covid-19 terbanyak di dunia.

Baca juga: Satgas: Perkembangan Uji Vaksin Sinovac di Brasil Jadi Evaluasi Pemerintah RI

Australia

Melansir The Guardian, Jumat (13/11/2020), kewenangan kesehatan di negara bagian Victoria di Australia kembali melaporkan tidak adanya kasus baru virus corona dalam 24 jam terakhir.

Dengan catatan tersebut, artinya, Victoria tidak mencatatkan kasus baru Covd-19 selama 15 hari berturut-turut.

Selain itu, dalam unggahan resminya, pemerintah Victoria menyebut masih adanya tiga kasus aktif yang tersisa dengan satu di antaranya adalah kasus yang tidak diketahui sumbernya.

Secara keseluruhan, Australia sendiri telah mencatatkan lebih dari 27 ribu kasus sejauh ini, dengan 907 kasus kematian dan 25.468 pasien telah dinyatakan sembuh.

Italia

Wilayah Italia, termasuk kota Naples dan Florence ditetapkan sebagai zona merah virus corona pada Jumat (13/11/2020).

Di dalam zona merah, orang-orang tidak dapat meninggalkan rumahnya kecuali untuk bekerja, urusan kesehatan, dan alasan darurat lainnya.

Melansir AP, Jumat (13/11/2020), penetapan ini dilakukan dengan kondisi di rumah sakit Italia yang mengalami kesulitan dengan melonjaknya angka kasus baru.

Direktur Istitut Kesehatan Nasional (NIH) Gianni Rezza mengatakan, langkah yang klebih ketat diterapkan karena kekhawatiran peningkatan angka admisi rumah sakit dengan tingkat kasus baru yang dikonfirmasi mencapai 650 per 100.000 orang.

Rekor kasus harian pun kembali dipecahkan dengan hampir 41.000 kasus baru dan 550 kematian yang terjadi dalam 24 jam terakhir.

Hingga kini, negara ini telah mencatatkan lebih dari 1,1 juta kasus virus corona dengan total kematian telah mencapai lebih dari 44 ribu kasus.

Baca juga: RS Kewalahan, Pasien Suspek Covid-19 di Italia Terima Oksigen Dalam Mobilnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

UU Desa: Jabatan Kades Bisa 16 Tahun, Dapat Tunjangan Anak dan Pensiun

UU Desa: Jabatan Kades Bisa 16 Tahun, Dapat Tunjangan Anak dan Pensiun

Tren
Harga Kopi di Vietnam Melambung Tinggi gara-gara Petani Lebih Pilih Tanam Durian

Harga Kopi di Vietnam Melambung Tinggi gara-gara Petani Lebih Pilih Tanam Durian

Tren
Kasus Mutilasi di Ciamis dan Tanggung Jawab Bersama Menangani Orang dengan Gangguan Mental

Kasus Mutilasi di Ciamis dan Tanggung Jawab Bersama Menangani Orang dengan Gangguan Mental

Tren
Potensi Manfaat Tanaman Serai untuk Mengatasi Kecemasan Berlebih

Potensi Manfaat Tanaman Serai untuk Mengatasi Kecemasan Berlebih

Tren
Terkait Penerima KIP Kuliah yang Bergaya Hedon, UB: Ada Evaluasi Ulang Tiga Tahap

Terkait Penerima KIP Kuliah yang Bergaya Hedon, UB: Ada Evaluasi Ulang Tiga Tahap

Tren
Catat, Ini 5 Jenis Kendaraan yang Dibatasi Beli Pertalite di Batam Mulai Agustus

Catat, Ini 5 Jenis Kendaraan yang Dibatasi Beli Pertalite di Batam Mulai Agustus

Tren
Wacana Pembongkaran Separator di Ring Road Yogyakarta, Begini Kata Ahli UGM

Wacana Pembongkaran Separator di Ring Road Yogyakarta, Begini Kata Ahli UGM

Tren
BMKG: Wilayah yang Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang 9-10 Mei 2024

BMKG: Wilayah yang Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang 9-10 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG: Wilayah Hujan Lebat 9 Mei 2024 | Vaksin AstraZeneca Ditarik Peredarannya

[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG: Wilayah Hujan Lebat 9 Mei 2024 | Vaksin AstraZeneca Ditarik Peredarannya

Tren
Mengulik Racunomologi

Mengulik Racunomologi

Tren
Pemain Bola Malaysia Kembali Jadi Korban Penyerangan, Mobil Diadang Saat Berangkat ke Tempat Latihan

Pemain Bola Malaysia Kembali Jadi Korban Penyerangan, Mobil Diadang Saat Berangkat ke Tempat Latihan

Tren
Cara Mengetahui Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

Cara Mengetahui Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

Tren
Potensi Manfaat Tanaman Serai untuk Menurunkan Kolesterol Jahat

Potensi Manfaat Tanaman Serai untuk Menurunkan Kolesterol Jahat

Tren
Sejumlah Riset Sebut Hubungan Kekurangan Vitamin D dengan PCOS

Sejumlah Riset Sebut Hubungan Kekurangan Vitamin D dengan PCOS

Tren
5 Penyebab Anjing Menggonggong Berlebihan dan Cara Mengatasinya

5 Penyebab Anjing Menggonggong Berlebihan dan Cara Mengatasinya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com