Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terapi Pasien Covid-19 di RSD Bagas Waras Klaten: Diajak Mancing Lele

Kompas.com - 23/06/2020, 13:03 WIB
Nur Rohmi Aida,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bagas Waras Klaten miliki cara unik untuk mengobati pasien Covid-19. Selain dengan perawatan klinis kedokteran, juga dengan mengajak pasien memancing ikan lele di kolam.

“Sebagai salah satu upaya (kesembuhan),” terang Dr. Limawan Budiwibowo, M. Kes selaku Direktur RSUD Bagas Waras saat dihubungi Kompas.com Selasa (22/6/2020).

Limawan menerangkan, memancing menjadi salah satu cara agar pasien tidak mengalami kebosanan selama di ruang isolasi.

Dia menegaskan kolam berisi ikan lele tersebut bukanlah kolam yang dibuka untuk umum, tapi merupakan kolam yang murni untuk refreshing pasien rumah sakit.

Tak hanya memancing, beragam kegiatan juga dilakukan oleh pasien selama berada dalam perawatan agar semakin membaik kondisinya. 

“Seminggu 2 kali, pasien diajak berjemur, jalan sehat, senam bersama dan mancing di kolam taman,” ungkap Limawan.

Baca juga: Lima Pasien Covid-19 di Gunungkidul Sembuh Bersamaan

Meningkatkan imunitas

Tujuan kegiatan ini, menurutnya, selain menghindarkan kebosanan pasien, juga sebagai cara agar imunitas pasien meningkat.

“Dengan kegiatan tersebut pasien merasa gembira, tambah semangat sehingga bisa meningkatkan status imunitasnya untuk mempercepat poses penyembuhan,” jelas Limawan.

Sebelum pasien ke luar dari kamar isolasi untuk berkegiatan, pasien diwajibkan menandatangani persyaratan untuk mematuhi peraturan yang telah ditetapkan sesuai protokol kesehatan.

Selain itu, pasien didampingi instruktur senam, sekuriti, dokter, perawat, dan tenaga kesehatan tanpa melibatkan pihak luar untuk menghindari penularan.

Meski demikian Limawan menerangkan, untuk pasien Covid-19 tersebut tetap diterapi pula dengan pengobatan yang sesuai dengan prosedur yang ada.

“Pengobatan tetap menggunakan panduan dari Kementerian Kesehatan dan Panduan Praktik Klinik,” jelasnya.

Baca juga: Manfaat Ultraviolet B untuk Imunitas, Berjemur Sebaiknya Dilakukan di Jam-jam Ini...

Merawat 26 pasien

Sampai dengan Senin (22/6/2020) jumlah pasien positif di RSUD Bagas Waras adalah sebanyak 26 pasien.

Dari jumlah tersebut 15 orang sudah sembuh dan diperbolehkan pulang, sedangkan 11 pasien lain masih dirawat.

Selain alat kesehatan, rontgen mobile, dan juga ventilator, fasilitas ruang isolasi di rumah sakit ini dilengkapi pula dengan fasilitas wifi.

Tujuannya juga sama, yakni menghindarkan pasien dari kebosanan selama diisolasi.

"Pasien Covid-19 yang dirawat senantiasa bisa melakukan komunikasi dan interaksi dengan dunia luar melalui ponsel," jelasnya.

RSUD Bagas Waras, merupakan rumah sakit kelas C dengan kapasitas 190 tempat tidur.

Rumah sakit tersebut memiliki 12 ruang isolasi untuk pasien Covid-19, sedangkan 5 ruang lain untuk isolasi pasien penyakit non-Covid.

Baca juga: Studi di China: Pasien Sembuh, Mungkin Tidak Kebal Hadapi Mutasi Virus Corona Luar

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Ketahui, Ini Masing-masing Manfaat Vitamin B1, B2, hingga B12

Ketahui, Ini Masing-masing Manfaat Vitamin B1, B2, hingga B12

Tren
Uni Eropa Segera Larang Retinol Dosis Tinggi di Produk Kecantikan

Uni Eropa Segera Larang Retinol Dosis Tinggi di Produk Kecantikan

Tren
Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata, Israel Justru Serang Rafah

Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata, Israel Justru Serang Rafah

Tren
Pengakuan TikToker Bima Yudho Dapat Tawaran Endorse Bea Cukai, DBC: Tak Pernah Ajak Kerja Sama

Pengakuan TikToker Bima Yudho Dapat Tawaran Endorse Bea Cukai, DBC: Tak Pernah Ajak Kerja Sama

Tren
Mengenal Rafah, Tempat Perlindungan Terakhir Warga Gaza yang Terancam Diserang Israel

Mengenal Rafah, Tempat Perlindungan Terakhir Warga Gaza yang Terancam Diserang Israel

Tren
Fortuner Polda Jabar Tabrak Elf Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Pengemudi Diperiksa Propam

Fortuner Polda Jabar Tabrak Elf Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Pengemudi Diperiksa Propam

Tren
Alasan Polda Metro Jaya Kini Kirim Surat Tilang via WhatsApp

Alasan Polda Metro Jaya Kini Kirim Surat Tilang via WhatsApp

Tren
UPDATE Identitas Korban Meninggal Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil di Pasuruan, Berasal dari Ponpes Sidogiri

UPDATE Identitas Korban Meninggal Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil di Pasuruan, Berasal dari Ponpes Sidogiri

Tren
Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, Bagaimana Aturan Publikasi Dokumen Perceraian?

Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, Bagaimana Aturan Publikasi Dokumen Perceraian?

Tren
Spyware Mata-mata asal Israel Diduga Dijual ke Indonesia

Spyware Mata-mata asal Israel Diduga Dijual ke Indonesia

Tren
Idap Penyakit Langka, Seorang Wanita di China Punya Testis dan Kromosom Pria

Idap Penyakit Langka, Seorang Wanita di China Punya Testis dan Kromosom Pria

Tren
Ribuan Kupu-kupu Serbu Kantor Polres Mentawai, Fenomena Apa?

Ribuan Kupu-kupu Serbu Kantor Polres Mentawai, Fenomena Apa?

Tren
Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Tren
57 Tahun Hilang Saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini 'Ditemukan'

57 Tahun Hilang Saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini "Ditemukan"

Tren
5 Tahun Menjabat, Sekian Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

5 Tahun Menjabat, Sekian Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com