Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BUMN Surveyor Indonesia Buka Lowongan untuk D-III dan S1, Berikut Perinciannya...

Kompas.com - 14/12/2019, 20:54 WIB
Mela Arnani,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PT Surveyor Indonesia (Persero) membuka lowongan kerja bagi lulusan sarjana dan D-III berbagai jurusan.

Perusahaan yang bergerak di bidang jasa, termasuk industri pemerintah, pengembangan wilayah, minyak dan gas bumi, mineral, sistem dan sertifikasi, lingkungan, pertanian serta manajemen outsourcing ini membuka sebanyak 8 posisi.

Perinciannya yaitu lowongan untuk Inspektor, Surveyor, Staf/Officer Keuangan dan Akutansi, Analis Laboratorium dan Petugas Sampling, Sekretaris, Staf Operasi dan Penjualan, Corporate Communication Manager, dan Officer IT.

Lokasi penempatannya pun tidak hanya di Jakarta, melainkan juga Batam dan Semarang.

Saat dikonfirmasi, Humas PT Surveyor Indonesia Linda Adela membenarkan adanya informasi tersebut.

"Betul," ujarnya singkat saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (14/12/2019).

Dari laman resmi PT Surveyor Indonesia, ptsi.co.id, lowongan kerja dibuka untuk 8 posisi.

Masyarakat yang berminat, dapat mendaftarkan diri melalui laman PT Surveyor Indonesia, www.ptsi.co.id, dengan menge-klik "Lamar Pekerjaan Ini" untuk posisi sesuai persyaratan atau lewat e-mail yang tersedia.

Baca juga: Simak, Berikut Link Hasil Seleksi Administrasi CPNS Polri 2019

Berikut perincian posisi lowongan kerja yang dibutuhkan:

1. Inspektor

Posisi ini membutuhkan lulusan sarjana/S-1 jurusan Teknik Elektro.

Disyaratkan, pelamar setidaknya mempunyai pengalaman minimal 1 tahun, dan menguasai Bahasa Inggris baik aktif maupun pasif.

Berikut link-nya: Lowongan Inspektor PT Surveyor Indonesia.

2. Surveyor

Posisi ini membutuhkan lulusan sarjana/S-1 jurusan Teknik Sipil.

Disyaratkan, pelamar setidaknya mempunyai pengalaman minimal 2 tahun, memahami pemetaan, survei, mampu mengoperasikan teofolite, dan menguasai Bahasa Inggris baik aktif maupun pasif.

Berikut link-nya: Lowongan Surveyor PT Surveyor Indonesia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com