Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Peserta Rekrutmen Bersama BUMN 2024 Wajib Instal Aplikasi SEB, Ini Link dan Caranya

KOMPAS.com - Peserta Rekrutmen Bersama BUMN 2024 wajib mengunduh dan menginstal aplikasi Safe Exam Broswer (SEB) sebelum mengikuti tes online pada 27 April-4 Mei 2024.

SEB adalah aplikasi komputer yang biasa digunakan untuk melakukan ujian.

Aplikasi ini akan mengontrol akses ke sumber daya seperti fungsi sistem, situs web dan aplikasi lain, serta mencegah penggunaan sumber daya tidak sah selama ujian.

Direktur FHCI Lieke Roosdianti mengatakan, penginstalan SEB bagi peserta Rekrutmen Bersama BUMN adalah wajib.

"(Penginstalan SEB) ini untuk kelancaran proses dan pengamanan tes online pada peserta," kata Lieke saat dihubungi Kompas.com, Minggu (31/3/2024).

Lieke menyampaikan, peserta yang tidak menginstall SEB maka tidak dapat melanjutkan atau mengerjakan tes online Rekrutmen Bersama BUMN 2024.

Link download aplikasi SEB

Peserta Rekrutmen Bersama BUMN 2024 dapat mengunduh aplikasi SEB dan menginstalnya sebelum melakukan tes online.

Berikut link download SEB untuk berbagai perangkat komputer:

  • Download SEB untuk Windows 
  • Download SEB untuk macOS 
  • Download SEB untuk untuk iOs di App Store 

Setelah mengunduh SEB, peserta Rekrutmen Bersama BUMN 2024 wajib melakukan konfigurasi SEB dengan mengunduh file konfigurasi pengujian SEB pada link berikut:

Link verifikator SEB untuk Windows

  • Link verifikator SEB untuk macOS 

Jika file sudah berhasil diinstal, peserta Rekrutmen Bersama BUMN 2024 dapat memeriksa pada folder download dan selanjutnya melakukan proses install dengan klik 2x pada aplikasi tersebut.


Cara instal aplikasi SEB

Dilansir dari laman Kemenkeu Learning Center, berikut cara menginstal menginstal aplikasi SEB:

1. Unduh aplikasi SEB for Windows versi terbaru melalui tautan di atas.

2. Selanjutnya, instal aplikasi SEB pada perangkat Windows peserta dengan klik kanan pada installer lalu pilih Run as Administrator

3. Peserta wajib memiliki akses administrator pada device yang akan digunakan dalam ujian.

4. Unduh file konfigurasi SEB dengan ekstensi *.SEB pada link di atas

5. Buka file konfigurasi *.SEB tersebut dengan klik kanan pada file konfigurasi ekstensi *.SEB tersebut, lalu pilih Open

6. File akan membuka aplikasi CAT (laman login) dengan menu browser terbatas tanpa address bar, setting menu, dan lain-lain, hanya bisa buka dan tutup saja

7. Dengan menjalankan SEB untuk membuka aplikasi CAT, peserta tidak dapat:

  • Membuka atau switch ke aplikasi lain selain yang diizinkan dalam konfigurasi tersebut
  • Copy paste/Cut paste
  • Print screen
  • Akses clipboard
  • Aksi lainnya.

Apabila tampilan aplikasi SEB menunjukkan notifikasi "Installation Succerssfully Completed", maka Safe Exam Browser (SEB) sudah berhasil terinstal.

Hal-hal yang tidak boleh dilakukan saat tes online

Selain wajib mengunduh dan menginstal SEB, peserta Rekrutmen Bersama BUMN 2024 dilarang melakukan aktivitas berikut ini:

  1. Pelamar tidak boleh membuka atau menyambungkan atau terkoneksi pada tab atau aplikasi lain selama tes online. Safe Exam Browser (SEB) akan menghimbau untuk menutup tab atau aplikasi lain yang dibuka dengan mengklik tombol Yes. Jika masih ingin membuka file lain selama tes online maka tes online tidak dapat dilanjutkan.
  2. Peserta tidak boleh menggunakan alat bantu hitung seperti kalkulator, sempoa dan lain-lain.
  3. Peserta tidak boleh menonaktifkan atau menutup kamera selama proses tes online berlangsung.

https://www.kompas.com/tren/read/2024/04/01/063000865/peserta-rekrutmen-bersama-bumn-2024-wajib-instal-aplikasi-seb-ini-link-dan

Terkini Lainnya

Pakai Jasa Pendorong Ilegal, 5 Anggota Jemaah Haji Indonesia Berurusan dengan Polisi Arab Saudi

Pakai Jasa Pendorong Ilegal, 5 Anggota Jemaah Haji Indonesia Berurusan dengan Polisi Arab Saudi

Tren
Cerita Warga yang Alami 'Blackout' di Sumatera: Tak Bisa Masak Nasi, Borong Genset agar Es Krim Tak Mencair

Cerita Warga yang Alami "Blackout" di Sumatera: Tak Bisa Masak Nasi, Borong Genset agar Es Krim Tak Mencair

Tren
Terobosan Baru, Alat Kontrasepsi Gel KB untuk Pria, Seberapa Efektif?

Terobosan Baru, Alat Kontrasepsi Gel KB untuk Pria, Seberapa Efektif?

Tren
China Angkut Bebatuan dari Sisi Terjauh Bulan, Apa Tujuannya?

China Angkut Bebatuan dari Sisi Terjauh Bulan, Apa Tujuannya?

Tren
Pelanggan PLN yang Terdampak Pemadaman Listrik Total Berhak Dapat Kompensasi, Berapa Besarannya?

Pelanggan PLN yang Terdampak Pemadaman Listrik Total Berhak Dapat Kompensasi, Berapa Besarannya?

Tren
Perbedaan Seragam Astronot Putih dan Oranye, Berikut Masing-masing Fungsinya

Perbedaan Seragam Astronot Putih dan Oranye, Berikut Masing-masing Fungsinya

Tren
5 Negara dengan Cuti Melahirkan Paling Lama, Ada yang sampai 14 Bulan

5 Negara dengan Cuti Melahirkan Paling Lama, Ada yang sampai 14 Bulan

Tren
WHO: Warga Gaza Mulai Makan Pakan Ternak dan Minum Air Limbah

WHO: Warga Gaza Mulai Makan Pakan Ternak dan Minum Air Limbah

Tren
Ini Syarat Pekerja Dapat Cuti Melahirkan 6 Bulan Sesuai dengan UU KIA

Ini Syarat Pekerja Dapat Cuti Melahirkan 6 Bulan Sesuai dengan UU KIA

Tren
Aturan UU KIA: Cuti Melahirkan Sampai 6 Bulan Berlaku Kapan, untuk Siapa, dan Gajinya

Aturan UU KIA: Cuti Melahirkan Sampai 6 Bulan Berlaku Kapan, untuk Siapa, dan Gajinya

Tren
Studi 25 Tahun Ungkap Pola Makan Mencegah Kematian Dini pada Wanita

Studi 25 Tahun Ungkap Pola Makan Mencegah Kematian Dini pada Wanita

Tren
Pengamat Khawatirkan Cuti Melahirkan 6 Bulan Bisa Picu Diskriminasi Wanita di Ruang Kerja

Pengamat Khawatirkan Cuti Melahirkan 6 Bulan Bisa Picu Diskriminasi Wanita di Ruang Kerja

Tren
Mengenal Vitamin P atau Flavonoid dan Manfaatnya bagi Kesehatan, Apa Saja?

Mengenal Vitamin P atau Flavonoid dan Manfaatnya bagi Kesehatan, Apa Saja?

Tren
Cerita Mahasiswa Indonesia Penerjemah Khotbah Jumat di Masjid Nabawi

Cerita Mahasiswa Indonesia Penerjemah Khotbah Jumat di Masjid Nabawi

Tren
Kenapa Kita Sering Merasa Diawasi? Ini 4 Alasan Psikologisnya

Kenapa Kita Sering Merasa Diawasi? Ini 4 Alasan Psikologisnya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke