Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tak Hanya Jadi Bahan Masakan, Daun Bawang Juga Tawarkan 7 Manfaat Kesahatan Ini

Bahkan, daun bawang kerap dijadikan "lalapan" sebagai pendamping makan ringan tertentu, seperti lumpia.

Bukan hanya sebagai penyedap masakan, daun bawang ternyata menawarkan banyak manfaat kesehatan jika dikonsumsi.

Lantas, apa saja manfaat daun bawang?

7 manfaat daun bawang untuk kesehatan

Dihimpun dari berbagai sumber, berikut tujuh manfaat atau khasiat daun bawang untuk kesehatan:

1. Mengurangi risiko kanker

Dikutip dari WebMD, konsumsi daun bawang dapat bermanfaat untuk mengurangi atau menurunkan risiko seseorang menderita kanker.

Pasalnya, daun bawang yang termasuk dalam famili allium ini memiliki kandungan antioksidan yang bertugas menjaga tubuh tubuh agar terhindar dari radikal bebas.

Sehingga, mengonsumsi bawang putih, bawang merah, kucai, bawang bombay, dan daun bawang berpotensi menurunkan risiko kanker.

2. Menurunkan risiko osteoporosis

Manfaat daun bawang yang kedua adalah menjaga dan meningkatkan kekuatan tulang, sehingga menurunkan risiko osteoporosis, terutama pada lanjut usia (lansia)

Sebab, daun bawang kaya akan vitamin K yang berfungsi untuk mencegah terjadinya pengerasan tulang yang kurang optimal.

Jika pengerasan tulang kurang optimal, tulang akan mengalami pengeroposan yang memicu osteoporosis.

3. Menjaga kesehatan mata

Seseorang yang mengonsumsi daun bawang secara rutin, akan terbantu kesehatan matanya tetap terjaga.

Daun bawang mengandung lutein dan zeaxanthin, dua zat tersebut bertuga untuk melindungi mata.

Selain itu, zat tersebut juga mengurangi risiko katarak dan degenerasi makula yang dikarenakan faktor usia.

Kedua kondisi mata ini dapat sangat mengganggu penglihatan dan berdampak negatif terhadap kualitas hidup.

4. Bantu mengontrol berat badan

Daun bawang memiliki kandungan air dan serat yang cukup tinggi, hal itu dapat membantu seseorang mengontrol berat badannya.

Air dan serat yang ada di daun bawang dapat memberikan rasa kenyang, sehingga seseorang cenderung tidak makan berlebihan.

Daun bawang juga menambah banyak rasa pada makanan dan membuat makan hidangan sehat menjadi menyenangkan.

Daun bawang yang juga dapat menjaga kesehatan jantung, dilansir dari Health Line.

Sebab, senyawa antioksidan yang ada di dalam sayuran ini mampu menurunkan peradangan pada jantung.

Kandungan kaempferol dalam daun bawang memiliki sifat antiinflamasi yang berkaitan dengan rendahnya risiko serangan jantung atau kematian akibat penyakit jantung.

Daun bawang juga menjadi sumber allicin dan tiosulfinat yang bermanfaat untuk menurunkan kadar kolesterol, tekanan darah, gula darah, dan pembekuan darah.

Keempat hal tersebut diketahui dapat meningkatkan risiko seseorang terkena penyakit jantung.

6. Meningkatkan kesehatan pencernaan

Daun bawang juga diketahui dapat bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan pencernaan.

Pasalnya, daun bawang merupakan sumber serat larut yang berfungsi dalam sistem pencernaan.

Daun bawang juga menjadi sumber bakteri prebiotik penghasil asetat, propionat, dan butirat. Ketiganya diketahui mampu mengurangi peradangan dan memperkuat kesehatan usus.

7. Meningkatkan fungsi otak

Mengonsumsi daun bawang secara rutin dapat meningkatkan sekaligus melindungi fungsi otak manusia.

Pasalnya, daun bawang mengandung senyawa belerang yang dapat mencegah terjadinya penurunan fungsi otak dan mencegah penyakit yang berkaitan dengan usia.

https://www.kompas.com/tren/read/2024/02/18/153000765/tak-hanya-jadi-bahan-masakan-daun-bawang-juga-tawarkan-7-manfaat-kesahatan

Terkini Lainnya

Bagaimana Cahaya di Tubuh Kunang-kunang Dihasilkan? Berikut Penjelasan Ilmiahnya

Bagaimana Cahaya di Tubuh Kunang-kunang Dihasilkan? Berikut Penjelasan Ilmiahnya

Tren
Moeldoko Sebut Tapera Tak Akan Senasib dengan Asabri, Apa Antisipasinya Agar Tak Dikorupsi?

Moeldoko Sebut Tapera Tak Akan Senasib dengan Asabri, Apa Antisipasinya Agar Tak Dikorupsi?

Tren
Tips Mengobati Luka Emosional, Berikut 6 Hal yang Bisa Anda Lakukan

Tips Mengobati Luka Emosional, Berikut 6 Hal yang Bisa Anda Lakukan

Tren
Profil Francisco Rivera, Pemain Terbaik Liga 1 Musim 2023/2024

Profil Francisco Rivera, Pemain Terbaik Liga 1 Musim 2023/2024

Tren
Benarkah Pakai Sampo Mengandung SLS dan SLES Bikin Rambut Rontok? Ini Kata Dokter

Benarkah Pakai Sampo Mengandung SLS dan SLES Bikin Rambut Rontok? Ini Kata Dokter

Tren
Dinilai Muluskan Jalan Kaesang, Ini Sosok Penggugat Batas Usia Calon Kepala Daerah

Dinilai Muluskan Jalan Kaesang, Ini Sosok Penggugat Batas Usia Calon Kepala Daerah

Tren
Apa Itu Skala Waktu Greenwich Mean Time (GMT)? Berikut Sejarahnya

Apa Itu Skala Waktu Greenwich Mean Time (GMT)? Berikut Sejarahnya

Tren
Gunung Semeru Hari Ini Erupsi 8 Kali, Tinggi Letusan 400 Meter

Gunung Semeru Hari Ini Erupsi 8 Kali, Tinggi Letusan 400 Meter

Tren
KAI Ancam Pelaku Pelemparan Batu ke Kereta, Bisa Dipidana Penjara Seumur Hidup

KAI Ancam Pelaku Pelemparan Batu ke Kereta, Bisa Dipidana Penjara Seumur Hidup

Tren
5 Wilayah Berpotensi Banjir Rob 1-10 Juni 2024, Mana Saja?

5 Wilayah Berpotensi Banjir Rob 1-10 Juni 2024, Mana Saja?

Tren
Mengapa Anjing Peliharaan Menjulurkan Lidah? Berikut 7 Alasan Umumnya

Mengapa Anjing Peliharaan Menjulurkan Lidah? Berikut 7 Alasan Umumnya

Tren
12 Wilayah yang Berpotensi Kekeringan pada Juni 2024

12 Wilayah yang Berpotensi Kekeringan pada Juni 2024

Tren
Alasan Pekerja yang Sudah Punya Rumah Tetap Harus Jadi Peserta Tapera

Alasan Pekerja yang Sudah Punya Rumah Tetap Harus Jadi Peserta Tapera

Tren
Cara Mengajukan Pinjaman Melalui Layanan Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan, Apa Syaratnya?

Cara Mengajukan Pinjaman Melalui Layanan Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan, Apa Syaratnya?

Tren
Viral, Video Harimau Sumatera Masuk ke Halaman Masjid di Solok, Ini Penjelasan BKSDA

Viral, Video Harimau Sumatera Masuk ke Halaman Masjid di Solok, Ini Penjelasan BKSDA

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke