Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Beli Elpiji 3 Kg Wajib Terdaftar Mulai 2024, Apakah Jumlahnya Dibatasi?

KOMPAS.com - Masyarakat yang hendak membeli liquified petroleum gas (LPG) atau elpiji 3 kilogram wajib mendaftarkan diri sebelum 1 Januari 2024.

Pendaftaran dapat dilakukan di subpenyalur atau pangkalan resmi dengan menunjukkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK).

Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Tutuka Ariadji mengatakan, pembeli wajib mendaftarkan diri agar pelaksanaan transformasi pendistribusian elpiji 3 kg tepat sasaran.

Kebijakan tersebut bertujuan supaya besaran subsidi yang terus meningkat bisa dirasakan sepenuhnya oleh kelompok tepat sasaran atau yang tidak mampu.

"Masyarakat tidak perlu khawatir karena proses pendaftaran sangat mudah, cepat, dan aman," ujar Tutuka dikutip dari laman ESDM.

Lantas, apakah pembelian elpiji 3 kg akan dibatasi jika masyarakat sudah mendaftarkan diri?

Penjelasan Pertamina

Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Irto Ginting mengatakan, pembelian elpiji 3 kg tidak akan dibatasi ketika masyarakat sudah mendaftarkan diri, baik secara perorangan maupun per keluarga.

"Tidak ada pembatasan. Yang penting pembelinya terdaftar," ujar Irto kepada Kompas.com, Kamis (28/12/2023).

Lebih lanjut, Irto juga menjelaskan, pemerintah tidak akan membatasi masyarakat yang hendak membeli elpiji 3 kg walau mereka berada di luar domisili KTP.

Masyarakat yang tidak berada di domisili sesuai KTP juga tetap bisa membeli elpiji 3 kg, asalkan mereka sudah terdaftar.

"Bisa (membeli walau berada di luar domisili)," terang Irto.

Jika pembeli belum daftar

Diberitakan sebelumnya, Tutuka menyampaikan bahwa masyarakat yang belum mendaftar sebelum 1 Januari 2024 masih diperbolehkan membeli elpiji 3 kilogram.

Kendati demikian, mereka diharuskan mendaftarkan diri terlebih dahulu seperti pembeli lainnya yang sudah melakukan pendaftaran pada 2023.

Cara mendaftarnya pun sama, yakni dengan membawa KTP dan KK ke subpenyalur atau pangkalan resmi.

"Masih bisa daftar," jelas Tutuka.

Sementara itu, kelompok masyarakat yang diperbolehkan membeli elpiji 3 kg mulai tahun depan adalah mereka yang terdaftar melalui Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) Kemenko Kementerian Koordinator (Kemenko) Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) untuk masyarakat Rumah Tangga.

"Juga data Kemenkop UKM untuk pengusaha Mikro, serta Kementerian ESDM untuk data nelayan dan petani sasaran konversi LPG. Jadi mekanismenya adalah pencocokan data," ujar Irto, Jumat (22/12/2023).

https://www.kompas.com/tren/read/2023/12/28/133000565/beli-elpiji-3-kg-wajib-terdaftar-mulai-2024-apakah-jumlahnya-dibatasi-

Terkini Lainnya

Bayang-bayang Konflik di Laut China Selatan dan Urgensi Penguatan Diplomasi Regional

Bayang-bayang Konflik di Laut China Selatan dan Urgensi Penguatan Diplomasi Regional

Tren
8 Tanda Anak Psikopat yang Jarang Disadari, Orangtua Harus Tahu

8 Tanda Anak Psikopat yang Jarang Disadari, Orangtua Harus Tahu

Tren
30 Ucapan Selamat Hari Lahir Pancasila 2024, Penuh Semangat

30 Ucapan Selamat Hari Lahir Pancasila 2024, Penuh Semangat

Tren
Sejarah Hari Lahir Pancasila 1 Juni, Dicetuskan Soekarno, Dilarang Soeharto

Sejarah Hari Lahir Pancasila 1 Juni, Dicetuskan Soekarno, Dilarang Soeharto

Tren
Membentang Jauh Melampaui Orbit Neptunus, Apa Itu Sabuk Kuiper?

Membentang Jauh Melampaui Orbit Neptunus, Apa Itu Sabuk Kuiper?

Tren
Tarif Promo LRT Jabodebek Dicabut Per 1 Juni 2024, Berapa Tarif Normalnya?

Tarif Promo LRT Jabodebek Dicabut Per 1 Juni 2024, Berapa Tarif Normalnya?

Tren
Iran Buka Pendaftaran Capres Usai Wafatnya Raisi, Syarat Minimal S2

Iran Buka Pendaftaran Capres Usai Wafatnya Raisi, Syarat Minimal S2

Tren
Khutbah Jumat Masjidil Haram dan Masjid Nabawi Bisa Didengarkan dalam Bahasa Indonesia, Ini Caranya

Khutbah Jumat Masjidil Haram dan Masjid Nabawi Bisa Didengarkan dalam Bahasa Indonesia, Ini Caranya

Tren
Ramai Poster “All Eyes on Papua” di Media Sosial, Apa yang Terjadi?

Ramai Poster “All Eyes on Papua” di Media Sosial, Apa yang Terjadi?

Tren
Sosok Nikki Haley, Wanita yang Tulis 'Habisi Mereka' di Rudal Israel

Sosok Nikki Haley, Wanita yang Tulis "Habisi Mereka" di Rudal Israel

Tren
Promo Gratis Masuk Ancol 1-21 Juni 2024, Ini Syarat dan Ketentuannya

Promo Gratis Masuk Ancol 1-21 Juni 2024, Ini Syarat dan Ketentuannya

Tren
Kartu Prakerja Gelombang 69 Dibuka Hari Ini, Klik www.prakerja.go.id

Kartu Prakerja Gelombang 69 Dibuka Hari Ini, Klik www.prakerja.go.id

Tren
7 Kelompok yang Dapat Diskon Tiket Kereta dari KAI, Ada yang Berlaku Seumur Hidup

7 Kelompok yang Dapat Diskon Tiket Kereta dari KAI, Ada yang Berlaku Seumur Hidup

Tren
SIM C1 Resmi Berlaku untuk Motor 250-500 CC, Ini Syarat dan Biayanya

SIM C1 Resmi Berlaku untuk Motor 250-500 CC, Ini Syarat dan Biayanya

Tren
Mulai 2 Juni 2024, Masuk Mekkah Tanpa Izin Haji Bisa Kena Denda, Berapa Besarannya?

Mulai 2 Juni 2024, Masuk Mekkah Tanpa Izin Haji Bisa Kena Denda, Berapa Besarannya?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke