Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bangun Tidur Siang Justru Terasa Pusing atau “Badmood”, Ini Penjelasan Dokter

Keluhan tersebut diunggah oleh akun X (dulu Twitter) @tanyakanrl pada Kamis (21/12/2023).

Dalam unggahannya, warganet mempertanyakan kondisi tersebut karena bertentangan dengan kebanyakan orang.

Pasalnya, tidur siang biasanya membuat seseorang merasa lebih segar.

“Sender setiap tidur siang bangunnya suka pusing atau badmood, alias ga cocok tidur siang kayanya. ada yang sama ga? kira kira kenapa ya?” bunyi keterangan dalam unggahan.

Lantas, mengapa bangun tidur siang justru terasa pusing dan badmood?

Penjelasan dokter

Dokter sekaligus praktisi kesehatan tidur dan konsultan utama Snoring & Sleep Disorder Clinic RS Mitra Kemayoran, Andreas Prasadja mengatakan, bangun tidur siang memang bisa sebabkan tidak enak badan seperti pusing atau kondisi hati buruk.

Namun, kondisi tersebut bukanlah hal yang wajar dan menjadi sebagai pertanda buruk bagi tubuh.

“Tidur tidak sehat bisa sebabkan oleh hipersomnia atau kantuk berlebihan, dan memang durasi tidur di malam hari sering kurang,” ujar Andreas kepada Kompas.com, Jumat (22/12/2023).

Hipersomnia atau kurangnya durasi tidur di malam hari itu bisa disebabkan oleh sejumlah penyakit, seperti sleep apnea, narcolepsy, atau periodic limb movements in sleep.

Menurutnya, tidur siang yang menyebabkan tidak enak badan, tak berkaitan dengan kipas angin atau pendingin ruangan.

“Sehingga, ketika tidur siang, bangun rasanya badan rasanya tidak enak, karena beban utang tidur terlalu tinggi,” kata dia.

Perbaiki pola tidur malam hari

Ia mengungkapkan, tidur siang sebenarnya tak perlu terlalu lama, yakni kurang dari satu jam.

“Boleh saja tidur siang panjang, tapi selama ada rasa tidak nyaman, kemungkinan besar tidur malam kurang,” ucap Andreas.

“Idealnya, perbaiki pola tidur di malam hari. Dicukupi kebutuhan tidur di malam hari 7-9 jam, sehingga tidur siang tak perlu terlalu panjang,” tambahnya.

Lebih lanjut, idealnya tidur siang bisa dilakukan pada jam setelah makan siang, karena menyesuaikan jam biologis atau ritme sirkadian.

“Jam biologis biasanya mengantuk setelah jam makan siang, jam 13.000 atau setengah 13.30,” tuturnya.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/12/23/083000765/bangun-tidur-siang-justru-terasa-pusing-atau-badmood-ini-penjelasan-dokter

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke