Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bisa Dibuat di Rumah, Ini Manfaat Minum Rendaman Biji Ketumbar

KOMPAS.com - Ada berbagai cara untuk menjaga kesehatan tubuh, salah satunya meminum rendaman biji ketumbar.

Dilansir dari laman Kementerian Kesehatan, ketumbar yang memiliki nama ilmiah Coriandrum Sativum punya beberapa manfaat bagi tubuh.

Ketumbar bermanfaat untuk mengobati flu dan batuk serta mengurangi risiko penyakit jantung.

Di sisi lain, ketumbar juga mempunyai beberapa kandungan, seperti antioksidan, vitamin C, vitamin K, protein, kalsium, dan fosfor.

Lantas, jika biji ketumbar direndam, adakah manfaatnya bagi kesehatan?

1. Menurunkan gula darah

Dilansir dari Kompas TV, Senin (30/1/2023), mengonsumsi rendaman biji ketumbar bermanfaat bagi penderita diabetes.

Sebab, rendaman biji ketumbar bermanfaat menurunkan gula darah karena kandungan seratnya yang tinggi.

Manfaat rendaman air ketumbar yang satu ini sesuai dengan penelitian di The British Journal of Nutrition.

Ekstrak dari biji ketumbar disebut memiliki sifat antihiperglikemik atau pelepasan insulin.

Diketahui, insulin adalah hormon yang mengubah makanan menjadi energi dan mengontrol gula darah.

2. Membuang racun dalam tubuh

Di sisi lain, rendaman biji ketumbar juga berguna untuk detoksifikasi atau penetralan racun dalam tubuh.

Racun yang masuk dalam tubuh berasal dari paparan radikal bebas. Jika tidak dikeluarkan, racun dapat memicu beragam penyakit.

Karena alasan itulah rendaman biji ketumbar dapat dikonsumsi untuk membersihkan racun dalam tubuh.


3. Mengatasi rematik dan radang sendi

Rendaman biji ketumbar juga mempunyai sifat antiarititik dan antirematik karena mengandung asam linoleat dan cineole.

Kedua kandungan tersebut membuat biji ketumbar dapat mengobati pembengkakan yang disebabkan oleh rematik dan radang sendi.

4. Menurunkan kadar kolesterol

Rendaman biji ketumbar punya manfaat lain bagi kesehatan, yaitu menurunkan kadar kolesterol.

Kadar kolesterol dapat diturunkan dengan biji ketumbar karena bahan ini mengandung antioksidan.

Biji ketumbar juga bermanfaat meningkatkan kesehatan jantung dan menurunkan tekanan darah.

Bahan tersebut punya sifat diuretik atau peluruh kencing untuk mengeluarkan zat-zat racun lewat urine.

Cara membuat rendaman biji ketumbar

Bila Anda ingin mendapatkan manfaat dari rendaman ketumbar, air ini bisa dibuat dengan cara yang sederhana.

Pertama, siapkan sepuluh gram biji ketumbar yang sudah dihancurkan lalu campurkan dengan bahan ini ke dalam dua liter air.

Setelah itu, aduk kedua bahan tersebut dan biarkan selama semalaman. Jika sudah, saring air infused water ketumbar.

Jika sudah, buang ampas biji ketumbar lalu rendaman ini dapat diminum.

Rendaman biji ketumbar sebaiknya diminum setiap pagi hari agar khasiatnya untuk kesehatan tubuh dapat dirasakan.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/11/30/133000665/bisa-dibuat-di-rumah-ini-manfaat-minum-rendaman-biji-ketumbar

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke