Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sekeluarga dari Israel Tertinggal Pesawat, Nekat Lompat Garbarata dan Masuk Landasan

KOMPAS.com - Sebuah video yang merekam aksi seorang pria dan dua anaknya nekat lompat dari garbarata atau jembatan pesawat menuju landasan pacu, ramai di media sosial.

Melalui akun Twitter @N12News, satu keluarga berkebangsaan Israel itu disebut tertinggal penerbangan menuju Bandara Ben Gurion Tel Aviv, Israel.

Mereka pun tampak mencoba menghentikan maskapai yang masih berada di Bandara Internasional Sabiha Gokcen, Istanbul, Turkiye.

Terlihat dalam cuplikan video, ulah satu keluarga ini langsung dihentikan petugas keamanan.

Lantas, seperti apa kejadiannya?

Kronologi keluarga mencoba hentikan pesawat

Diberitakan Khaleej Times, Rabu (5/7/2023), peristiwa tersebut terjadi di Bandara Internasional Sabiha Gokcen, Istanbul, Turkiye pada Selasa (4/7/2023).

Kala itu, seorang ayah dan dua anak laki-lakinya terpantau tiba tak lama setelah boarding berakhir. Pintu maskapai penerbangan AnadoluJet tersebut juga telah tertutup.

Kendati terlambat, ketiganya ngotot memasuki garbarata, bahkan setelah pesawat sudah menjauh.

Sang ayah pun nekat terjun dari garbarata yang cukup tinggi ke area landasan untuk mengejar pesawat dengan tujuan Tel Aviv tersebut.

Sesaat setelah aksinya, staf keamanan segera mengepung dan menggiring ketiga penumpang untuk menjauhi landasan.

Dikutip dari Insider, Rabu, Bandara Internasional Sabiha Gokcen membenarkan kejadian dalam video tersebut. 

Menurut pihak bandara, satu keluarga itu masuk tanpa izin ke jembatan keberangkatan untuk mengejar pesawat yang telah tertutup.

Bandara juga telah menyerahkan masalah ini sepenuhnya kepada pihak kepolisian sebagai tindak lanjut.


Dibawa ke kantor polisi

Di sisi lain, menurut laporan The Times of Israel, Selasa, satu pria dan dua anaknya telah diserahkan ke kantor polisi Turkiye pada hari yang sama.

Kementerian Luar Negeri Israel juga mengaku sudah mengetahui peristiwa yang menimpa warga negeranya.

"Sedang ditangani oleh Konsulat Israel di Istanbul," terang Kementerian Luar Negeri Israel.

Kendati demikian, hingga berita ini diterbitkan, Konsulat Jenderal Israel di Istanbul belum memberikan komentar.

Insiden penumpang mengejar pesawat ini juga mempengaruhi operasional penerbangan, sehingga terlambat satu jam dari jadwal lepas landas.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/07/07/160000865/sekeluarga-dari-israel-tertinggal-pesawat-nekat-lompat-garbarata-dan-masuk

Terkini Lainnya

12 Wilayah yang Berpotensi Kekeringan pada Juni 2024

12 Wilayah yang Berpotensi Kekeringan pada Juni 2024

Tren
Alasan Pekerja yang Sudah Punya Rumah Tetap Harus Jadi Peserta Tapera

Alasan Pekerja yang Sudah Punya Rumah Tetap Harus Jadi Peserta Tapera

Tren
Cara Mengajukan Pinjaman Melalui Layanan Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan, Apa Syaratnya?

Cara Mengajukan Pinjaman Melalui Layanan Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan, Apa Syaratnya?

Tren
Viral, Video Harimau Sumatera Masuk ke Halaman Masjid di Solok, Ini Penjelasan BKSDA

Viral, Video Harimau Sumatera Masuk ke Halaman Masjid di Solok, Ini Penjelasan BKSDA

Tren
Kata 'Duit' Disebut Berasal dari Belanda dan Tertulis di Koin VOC, Ini Asal-usulnya

Kata "Duit" Disebut Berasal dari Belanda dan Tertulis di Koin VOC, Ini Asal-usulnya

Tren
Juru Bahasa Isyarat Saat Konpers Pegi Tersangka Pembunuhan Vina Disebut Palsu, Ini Kata SLBN Cicendo Bandung

Juru Bahasa Isyarat Saat Konpers Pegi Tersangka Pembunuhan Vina Disebut Palsu, Ini Kata SLBN Cicendo Bandung

Tren
Viral, Video TNI Tendang Warga di Deli Serdang, Ini Kata Kapendam

Viral, Video TNI Tendang Warga di Deli Serdang, Ini Kata Kapendam

Tren
Tips Memelihara Anjing untuk Pemula, Ini Beberapa Hal yang Perlu Anda Lakukan

Tips Memelihara Anjing untuk Pemula, Ini Beberapa Hal yang Perlu Anda Lakukan

Tren
Berlaku mulai 1 Juni 2024, Ini Cara Beli Elpiji 3 Kg Menggunakan KTP

Berlaku mulai 1 Juni 2024, Ini Cara Beli Elpiji 3 Kg Menggunakan KTP

Tren
Inilah Alasan Harga BBM dan Tarif Listrik Juni Masih Sama dengan Mei 2024

Inilah Alasan Harga BBM dan Tarif Listrik Juni Masih Sama dengan Mei 2024

Tren
Hiu Paus Gorontalo Menghilang karena Takut Orca, Apakah Akan Kembali?

Hiu Paus Gorontalo Menghilang karena Takut Orca, Apakah Akan Kembali?

Tren
Resmi, Jadwal dan Tarif LRT Jabodebek Selama Juni 2024

Resmi, Jadwal dan Tarif LRT Jabodebek Selama Juni 2024

Tren
Teh Bunga Telang untuk Menurunkan Berat Badan, Berapa Takaran Per Hari?

Teh Bunga Telang untuk Menurunkan Berat Badan, Berapa Takaran Per Hari?

Tren
Sempat Menjadi Satu Kesatuan, Mengapa Korea Pecah Menjadi Dua Negara?

Sempat Menjadi Satu Kesatuan, Mengapa Korea Pecah Menjadi Dua Negara?

Tren
Ini Harga BBM, Elpiji, dan Tarif Listrik yang Berlaku mulai 1 Juni 2024

Ini Harga BBM, Elpiji, dan Tarif Listrik yang Berlaku mulai 1 Juni 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke