Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sudah Ada 5 Pesawat Hampir Kecelakaan di AS Tahun Ini, Apa Penyebabnya?

KOMPAS.com - Dalam empat bulan terakhir, ada 5 pesawat di Amerika Serikat (AS) yang hampir mengalami kecelakaan.

Hal ini pun mendapat sorotan dari berbagai pihak.

Dikutip dari BBC, para ahli menyebutkan, serangkaian insiden tersebut akibat dari penerbangan yang masih belum pulih dari kekacauan akibat pandemi Covid-19.

Selain menyebabkan pemutusan hubungan kerja massal, pandemi juga memicu maskapai kebanjiran pelanggaran yang sangat ingin menebus waktu perjalanan yang hilang.

Bahkan, seorang pilot senior menyebutkan insiden ini merupakan kondisi serius sejak peristiwa 9/11.

"Apa yang kami lihat sekarang, selama setahun terakhir, adalah peningkatan perjalanan udara yang sangat cepat ini dan kami mencoba untuk segera mengganti kehilangan 20-25 persen pekerja kami dengan mempekerjakan orang dan mencoba mempercepat mereka sekarang," ujarnya.

Insiden pesawat hampir bertabrakan di AS 2023

Berikut 5 insiden pesawat hampir bertabrakan di AS selama 2023:

1. Boston

Pada 27 Februari, pengontrol lalu lintas udara menghentikan penerbangan JetBlue yang hampir menabrak jet pribadi di Boston.

Dikutip dari CNN, kedua pesawat yang hampir terlibat tabrakan itu hanya berjarak 172 meter.

Berdasarkan pemeriksaan Administrasi Penerbangan Federal (FAA), pilot Learjet 60 lepas landas tanpa izin sementara JetBlue Flight 206 bersiap untuk mendarat di landasan.

2. Burbank

Tak lama setelah insiden itu, pesawat Mesa Airlines CRJ900 akan mendarat hampir menabrak pesawat SkyWest Embraer E175 yang lepas landas dari landasan Bandara Bob Hope Burbank.

Dari rekaman yang beredar, terlihat adanya kebingungan mengenai apakah penerbangan SkyWest keluar dari landasan pacu.

"Apakah dia sudah keluar dari landasan pacu?" tanya satu suara tak dikenal. "Kami berkeliling," jawab awak pesawat Mesa.

3. Austin

Insiden lain terjadi pada 5 Februari di Bandara Austin, ketika pesawat Southwest dan sebuah pesawat kargo FedEx hampir bertabrakan.

Bahkan kedua pesawat ini hanya berjarak 30 meter.

Pengendali di bandara Austin telah mengizinkan kedatangan FedEx Boeing 767 dan jet Southwest Airlines Boeing 737 yang berangkat untuk menggunakan landasan yang sama.

4. Honolulu

Pada 23 Januari, terjadi insiden serupa yang melibatkan pesawat jet United Airlines 777 dan pesawat kargo di Bandara Daniel K Inouye, Honolulu.

Menurut FAA, pesawat jet United tidak sengaja melintasi landasan pacu, saat pesawat kargo mendarat.

Pada titik terdekat, pesawat dipisahkan sejauh 350 meter.

5. New York

Terakhir, pesawat American Airlines dan Delta Air Lines hampir bertabrakan pada 13 Januari 2023 hingga memicu alarm.

Awak Delta Boeing 737 yang membatalkan lepas landasnya akhirnya berhenti dalam jarak 304 meter dari Boeing 777 AA yang sedang meluncur.

Rekaman audio merinci tindakan cepat oleh pengontrol lalu lintas udara membuat pesawat tidak bertabrakan saat mereka semakin dekat.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/05/04/083000465/sudah-ada-5-pesawat-hampir-kecelakaan-di-as-tahun-ini-apa-penyebabnya-

Terkini Lainnya

[POPULER TREN] Kronologi dan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis | Peluang Indonesia vs Guinea

[POPULER TREN] Kronologi dan Motif Suami Mutilasi Istri di Ciamis | Peluang Indonesia vs Guinea

Tren
5 Kasus Pembunuhan Mutilasi yang Jadi Sorotan Dunia

5 Kasus Pembunuhan Mutilasi yang Jadi Sorotan Dunia

Tren
Daftar Terbaru Kereta Ekonomi New Generation dan Stainless Steel New Generation, Terbaru KA Lodaya

Daftar Terbaru Kereta Ekonomi New Generation dan Stainless Steel New Generation, Terbaru KA Lodaya

Tren
Daftar Sekolah Kedinasan yang Buka Pendaftaran pada Mei 2024, Lulus Bisa Jadi PNS

Daftar Sekolah Kedinasan yang Buka Pendaftaran pada Mei 2024, Lulus Bisa Jadi PNS

Tren
Sering Dikira Sama, Apa Perbedaan Psikolog dan Psikiater?

Sering Dikira Sama, Apa Perbedaan Psikolog dan Psikiater?

Tren
Benarkah Kucing Lebih Menyukai Manusia yang Tidak Menyukai Mereka?

Benarkah Kucing Lebih Menyukai Manusia yang Tidak Menyukai Mereka?

Tren
Banjir di Sulawesi Selatan, 14 Orang Meninggal dan Ribuan Korban Mengungsi

Banjir di Sulawesi Selatan, 14 Orang Meninggal dan Ribuan Korban Mengungsi

Tren
Buah-buahan yang Aman Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Buah-buahan yang Aman Dikonsumsi Anjing Peliharaan, Apa Saja?

Tren
BPOM Rilis Daftar Suplemen dan Obat Tradisional Mengandung Bahan Berbahaya, Ini Rinciannya

BPOM Rilis Daftar Suplemen dan Obat Tradisional Mengandung Bahan Berbahaya, Ini Rinciannya

Tren
Arkeolog Temukan Vila Kaisar Pertama Romawi, Terkubur di Bawah Abu Vulkanik Vesuvius

Arkeolog Temukan Vila Kaisar Pertama Romawi, Terkubur di Bawah Abu Vulkanik Vesuvius

Tren
Kapan Seseorang Perlu ke Psikiater? Kenali Tanda-tandanya Berikut Ini

Kapan Seseorang Perlu ke Psikiater? Kenali Tanda-tandanya Berikut Ini

Tren
Suhu Panas Melanda Indonesia, 20 Wilayah Ini Masih Berpotensi Diguyur Hujan Sedang-Lebat

Suhu Panas Melanda Indonesia, 20 Wilayah Ini Masih Berpotensi Diguyur Hujan Sedang-Lebat

Tren
Apa Beda KIP Kuliah dengan Beasiswa pada Umumnya?

Apa Beda KIP Kuliah dengan Beasiswa pada Umumnya?

Tren
Kisah Bocah 6 Tahun Meninggal Usai Dipaksa Ayahnya Berlari di Treadmill karena Terlalu Gemuk

Kisah Bocah 6 Tahun Meninggal Usai Dipaksa Ayahnya Berlari di Treadmill karena Terlalu Gemuk

Tren
ASN Bisa Ikut Pelatihan Prakerja untuk Tingkatkan Kemampuan, Ini Caranya

ASN Bisa Ikut Pelatihan Prakerja untuk Tingkatkan Kemampuan, Ini Caranya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke