Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER TREN] Prediksi BMKG soal Musim Kemarau 2023 | Arah Guguran Awan Panas Gunung Merapi

KOMPAS.com - Populer kanal Tren sepanjang Sabtu (11/3/2023) adalah prediksi BMKG soal musim kemarau dan arah guguran awan panas Gunung Merapi.

Seperti diketahui, Gunung Merapi kembali erupsi pada Sabtu (11/3/2023) dan mengeluarkan awan panas yang meluncur ke arah Kali Bebeng dan Kali Krasak. 

Selain itu, yang juga menjadi berita populer kanal Tren adalah soal prediksi BMKG mengenai puncak musim kemarau 2023.

Berikut berita populer kanal Tren selengkapnya:

1. Prediksi BMKG soal musim kemarau

Banyak warganet menanyakan kapan datangnya musim kemarau 2023. Pertanyaan ini banyak dilontarkan di media sosial.

BMKG memprediksi musim kemarau 2023 akan tiba lebih awal dari sebelumnya. 

Selain itu, curah hujan yang turun selama musim kemarau diprediksi akan normal hingga lebih kering dibandingkan biasanya.

Adapun menurut prediksi BMKG, musim kemarau 2023 diprediksi akan terjadi pada Agustus 2023. 

Kapan Musim Kemarau 2023? Ini Prediksi BMKG

2. Arah guguran awan panas Gunung Merapi

Gunung Merapi yang terletak di perbatasan Jawa Tengah dan DIY mengalami erupsi pada Sabtu (11/3/2023) pukul 12.12 WIB.

Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Agus Budi Santoso mengatakan, awan panas guguran Gunung Merapi meluncur ke arah Kali Bebeng dan Kali Krasak.

Masyarakat diimbau untuk menjauhi daerah bahaya yakni 7 km dari arah puncak Gunung Merapi di alur Kali Bebeng dan Kali Krasak, semenjak Sabtu siang.

Gunung Merapi Erupsi, Luncurkan Awan Panas Guguran ke Arah Kali Krasak

3. Warganet berburu pejabat yang pamer kekayaan

Semenjak kasus Mario Dandy Satrio mencuat, warganet jadi aktif "berburu" pejabat yang hobi pamer kekayaan.

Setelah warganet mengungkap kekayaan Rafael Alun Trisambodo, ayah Mario Dandy, yang nyata-nyata tak wajar, mantan pejabat Ditjen Pajak Kementerian Keuangan itu kini harus bersiap dengan proses hukum atas dugaan pelanggarannya.

Tak hanya itu, Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) juga telah memblokir puluhan rekening Rafael dengan nilai transaksi lebih dari Rp 500 miliar.

Saat Warganet Berburu Pejabat yang Hobi Pamer Kekayaan...

4. Live streaming erupsi Gunung Merapi

Pada Sabtu (11/3/2023) siang, Gunung Merapi mengalami erupsi dengan memuntahkan awan panas guguran (APG).

Gunung Merapi yang berlokasi di perbatasan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dan Jawa Tengah ini mengeluarkan awan panas mengarah ke Kali Bebeng dan Kali Krasak.

Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Agus Budi Santosa mengatakan, masyarakat dapat memantau aktivitas terkini Gunung Merapi melalui live streaming di channel YouTube BPPTKG. 

LINK Live Streaming Erupsi Gunung Merapi Hari Ini

5. Kondisi Lava Tour Merapi

Selepas Gunung Merapi erupsi, Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) mengimbau warga menjauhi radius 7 kilometer dari puncak.

BPPTKG Daerah Istimewa Yogyakarta mengatakan erupsi masih berlangsung hingga pukul 12.31.

Beberapa tempat wisata yang berada di sekitar lereng Gunung Merapi ditutup sementara menyusul terjadinya erupsi, salah satunya adalah Lava Tour Merapi.

Burhan, salah satu pengelola, memastikan wisata tersebut ditutup sementara waktu karena adanya erupsi Gunung Merapi.

Gunung Merapi Erupsi, Bagaimana Kondisi Wisata Lava Tour Merapi?

https://www.kompas.com/tren/read/2023/03/12/053000265/-populer-tren-prediksi-bmkg-soal-musim-kemarau-2023-arah-guguran-awan-panas

Terkini Lainnya

Gempa M 5,0 Guncang Pacitan, Tidak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,0 Guncang Pacitan, Tidak Berpotensi Tsunami

Tren
6 Cara Intermittent Fasting, Metode Diet Isa Bajaj yang Berhasil Turun Berat Badan 12 Kg

6 Cara Intermittent Fasting, Metode Diet Isa Bajaj yang Berhasil Turun Berat Badan 12 Kg

Tren
Sidang SYL: Beli Kado dan Renovasi Rumah Pribadi dari Uang Kementan

Sidang SYL: Beli Kado dan Renovasi Rumah Pribadi dari Uang Kementan

Tren
Rincian Formasi CPNS Sekolah Kedinasan 2024, STAN Terbanyak

Rincian Formasi CPNS Sekolah Kedinasan 2024, STAN Terbanyak

Tren
Pertandingan Indonesia Vs Guinea Disiarkan di RCTI, Kick Off 20.00 WIB

Pertandingan Indonesia Vs Guinea Disiarkan di RCTI, Kick Off 20.00 WIB

Tren
Berawal dari Cabut Gigi, Perempuan Ini Alami Infeksi Mulut hingga Meninggal Dunia

Berawal dari Cabut Gigi, Perempuan Ini Alami Infeksi Mulut hingga Meninggal Dunia

Tren
Ramai soal Kepribadian Kucing Ditentukan oleh Warna Bulunya, Pakar: Tidak Selalu Kucing 'Oren' Barbar

Ramai soal Kepribadian Kucing Ditentukan oleh Warna Bulunya, Pakar: Tidak Selalu Kucing "Oren" Barbar

Tren
8 Suplemen untuk Meningkatkan Kekebalan Tubuh

8 Suplemen untuk Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Tren
Profil Sadiq Khan, Anak Imigran Pakistan yang Sukses Jadi Wali Kota London Tiga Periode

Profil Sadiq Khan, Anak Imigran Pakistan yang Sukses Jadi Wali Kota London Tiga Periode

Tren
Bukan Cuma Olahraga, Lakukan 3 Gerakan Ini untuk Jaga Kesehatan

Bukan Cuma Olahraga, Lakukan 3 Gerakan Ini untuk Jaga Kesehatan

Tren
Apa yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Kopi Sebelum Makan?

Apa yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Kopi Sebelum Makan?

Tren
Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 7-8 Mei 2024

Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 7-8 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN]  Ikan Tinggi Albumin, Cegah Sakit Ginjal dan Hati | Pemain Malaysia Disiram Air Keras

[POPULER TREN] Ikan Tinggi Albumin, Cegah Sakit Ginjal dan Hati | Pemain Malaysia Disiram Air Keras

Tren
PBB Kecam Israel Buntut Pemberedelan Al Jazeera, Ancam Kebebasan Pers

PBB Kecam Israel Buntut Pemberedelan Al Jazeera, Ancam Kebebasan Pers

Tren
Waspada, Modus Penipuan Keberangkatan Haji dengan Visa Non-Haji

Waspada, Modus Penipuan Keberangkatan Haji dengan Visa Non-Haji

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke